Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pelatihan Penyusunan Modul Ajar Berdiferensiasi Berbasis Model Pembelajaran Inovatif untuk Meningkatkan Kompetensi Pedagogis Guru SD Kecamatan Singojuruh Kabupaten Banyuwangi Saidah, Karimatus; Laila, Alfi; Damariswara, Rian; Kurnia, Ita; Wiguna, Frans Aditia; Mukmin, Bagus Amirul; Permana, Erwin Putera; Mujiwati, Endang Sri; Diyaurrahman, Rizki Nurazmi Fadillah
Dedikasi Nusantara: Jurnal Pengabdian Masyarakat Pendidikan Dasar Vol 4 No 2 (2024): Desember
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/dedikasi.v4i2.24343

Abstract

Kurikulum merdeka dilaksanakan secara nasional mulai tahun pelajaran 2024/2025. Salah satu esensi dari kurikulum merdeka adalah pembelajaran berdiferensiasi. Siswa diberi kesempatan untuk memaksimalkan potensi dirinya sehingga dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dan menjadikan sebagai pembelajar sepanjang hayat. Pembelajaran diferensiasi terdiri dari diferensiasi konten atau isi, proses dan produk pembelajaran. Berdasarkan hasil wawancara dan observasi yang dilakukan di KKG Singojuruh, Banyuwangi, masih ditemukan kesulitan guru dalam menyusun modul ajar berdiferensiasi. Kegiatan pengabdian dilaksanakan dalam tiga tahap, yaitu: perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Hasil pelatihan penyusunan modul ajar berdiferensiasi berbasis model pembelajaran inovatif dapat berjalan dengan lancar dan baik. Dimulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan, hingga evaluasi kegiatan pengabdian. Peserta memberikan respon positif kepada tim pengabdian. Hal ini terbukti dalam google form yang dibagikan kepada peserta didik bahwa peserta didik menginginkan adanya kegiatan lanjutan dengan tema lain yang mendukung peningkatan kompetensi pedagogis guru SD. Selain itu, peserta juga menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan sudah optimal, baik, dan sesuai dengan kebutuhan peserta