Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Penerapan Building Information Modeling pada Pembangunan Gedung Klinik Pratama Kabupaten Barru Munawwir; Fajar, Mutmainnah; Maricar, Muh Husni
Jurnal Teknik Sipil MACCA Vol. 8 No. 3 (2023): Jurnal Teknik Sipil MACCA
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/mg3rk006

Abstract

Building Information Modeling (BIM) adalah teknologi informasi modern untuk memodelkan suatu gedung dalam bentuk tiga dimensi dan mensimulasikan sebelum masuk ke dalam proses konstruksi. BIM memfasilitasi proses desain dan konstruksi yang lebih terintegritas untuk mendapatkan hasil yang lebih baik dan pengeluaran yang terkendali. Salah satu software yang telah mengadopsi BIM adalah SketchUp 2021 yang memilik beberapa keunggulan yang memungkinkan memodelkan struktur bangunan dalan bentuk 3D secara detail. Penelitian ini bertujuan untuk memodelkan Gedung Klinik Pratama pada bagian sub struktur dan upper struktur menggunakan SketchUp dan dengan bantuan Quantifier Pro. Hasil dari penelitian ini menunjukkan hasil 3D model dan 5D, untuk memperoleh informasi berupa data Component Report (Laporan Komponen), Cost Detail Report (Laporan Detail Biaya), Cost Summary (Rekapitulasi Biaya Pekerjaan). Total rekapitulasi biaya yang diperoleh senilai Rp. 1.806.841.828,37 yang meliputi pekerjaan sub struktur dan upper struktur.
Studi Deformasi Campuran Aspal Lapis Aus (AC-WC) Akibat Beban Statis Uji Indirect Tensile Strength dan Beban Berulang Uji Wheel Tracking Machine Alifuddin, Andi; Badaron, St Fauziah; Maricar, Muh Husni; Nurfadhilah, Jihan; Mulyana, Andi Rizki
Jurnal Teknik Sipil MACCA Vol. 9 No. 3 (2024): Jurnal Teknik Sipil MACCA
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/q1hm4519

Abstract

Suatu perkerasan jalan dinilai gagal berdasarkan 2 kriteria yaitu regangan tarik dan deformasi plastis atau deformasi permanen. Deformasi perkerasan jalan dapat diestimasi berdasarkan pengujian laboratorium baik dengan pembebanan statis maupun pembebanan berulang. Deformasi yang didapatkan kemudian di korelasikan agar diketahui parameter mekanistik campuran aspal AC-WC. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen yang dilakukan di Laboratorium Bahan Perkerasan Jalan untuk mengetahui deformasi yang terjadi berdasarkan uji ITS dan WTM dengn variasi suhu pengujian 25°C dan 60°C. Pengujian dilakukan dengan menggunakan KAR (5,8%) dengan temperatur pengujian 25˚C dan 60˚C. Nilai koefisien korelasi pada suhu pengujian 25°C dan 60°C menunjukkan hubungan yang kuat (koefisien korelasi 0,8). Deformasi yang terjadi akibat beban statis akan meningkat secara linear berbarengan dengan peningkatan ITS sampai dengan batas elastisnya, begitu juga dengan deformasi yang terjadi akibat beban berulang, dimana deformasi semakin bertambah dengan meningkatnya siklus pembebanan pada pengujian WTM. Adapun korelasi yang terjadi cukup kuat, dimana pada suhu pengujian 25°C berkorelasi negatif sedangkan pada suhu pengujian 60°C berkorelasi positif.
Studi Penerapan Teknologi Building Information Modelling (BIM) Proyek Pembangunan MES Perwira Lanud Sam Ratulangi Manado Hasim, Ariel; Maricar, Muh Husni; Watono
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Sipil Vol. 7 No. 2 (2025): JILMATEKS (Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Sipil) April 2025
Publisher : Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/ypn72p12

Abstract

Teknologi (BIM) dalam perencanaan mampu mensimulasikan proyek konstruksi dalam bentuk 3D. Penerapan 3D pekerjaan struktur sesuai dalam konsep metode Building Information Modelling pada konstruksi Mes Perwira Lanud Sam Ratulangi. Menganalisis ketelitian metode Building Information Modelling dalam penerapan estimasi biaya. Ketelitian BIM dalam penerapan estimasi biaya menghasilkan perhitungan yang efisien dengan perbedaan persentase ketelitian sebesar 4.25%. Cost Estimation dilakukan pada aplikasi autodesk revit 2021. Berdasarkan penelitian yang diperoleh hasil pemodelan 3D Building Information Modelling dapat dilakukan sesuai dengan pada aplikasi autodesk revit yang kemudian diintegrasi dengan software autodesk naviswork yang menggabungkan Model 3D, Scheduling, Quantity Take Off dan Cost Estimation disajikan dalam satu visualisasi yang menampilkan segala tahapan yang terintegrasi.