Aprila, Delia Nur
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pentingnya Aktivitas Fisik yang Teratur untuk Kesejahteraan Emosional Siswa di Sekolah Dasar Putri, Cintia Anisa; Alifatuzzahra, Naaila; Lutfiyadi, Aghnya; Sukmawati, Agnes Aqila; Fitriani, Karina; Aprila, Delia Nur; Anissa, Saskia; Mulyana, Agus
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v9i2.26826

Abstract

Kesehatan emosional adalah komponen penting dari perkembangan anak usia sekolah dasar, yang berdampak pada hubungan sosial dan proses belajar. Sudah terbukti bahwa berolahraga secara teratur dapat meningkatkan suasana hati siswa, menurunkan tingkat stres, dan meningkatkan kepercayaan diri mereka. Dengan menggunakan metode penelitian literatur, tujuan artikel ini adalah untuk menyelidiki manfaat aktivitas fisik bagi kesejahteraan emosional siswa sekolah dasar. Hasil kajian menunjukkan bahwa aktivitas fisik seperti senam pagi terpimpin, olahraga rekreasi seperti jalan santai atau lari keliling sekolah, dan aktivis fisik beragam dapat membantu siswa mengelola perasaan mereka dengan baik. Kegiatan fisik di sekolah membuat belajar lebih sehat dan menyenangkan. Oleh karena itu, penting bagi guru dan sekolah untuk membuat program yang mendukung partisipasi siswa dalam aktivitas fisik sebagai bagian dari pendidikan secara keseluruhan.
Peran Keluarga dalam Pendidikan Nilai Sosial dan Moral Anak SD melalui Pembelajaran IPS Azizah, Jilan; Aprila, Delia Nur; Wahyuningsih, Yona
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menunjukkan peran keluarga dalam menanamkan nilai sosial dan moral kepada anak-anak sekolah dasar melalui mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS). Penelitian ini menggunakan metode studi literatur dengan menganalisis berbagai sumber seperti jurnal dan artikel yang terkait pendidikan. Hasilnya menunjukkan bahwa keluarga merupakan lingkungan pertama dalam membentuk karakter anak, di mana orang tua menjadi contoh utama dalam menanamkan nilai-nilai seperti jujur, bertanggung jawab, dan penuh empati. IPS di sekolah dasar membantu memperkuat nilai-nilai tersebut dengan memberikan contoh konteks sosial yang lebih luas melalui kegiatan belajar yang bermakna. Kombinasi antara peran keluarga dan sekolah ternyata sangat penting dalam membentuk karakter anak yang baik. Kesimpulannya, kerja sama antara keluarga dan sekolah melalui pembelajaran IPS dapat membentuk generasi yang berkarakter, beretika, dan peduli kepada orang lain.