Dewi, Rimba Krishna Sukma
Unknown Affiliation

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

ANALISIS BEBAN KERJA FISIK DAN MENTAL PEGAWAI UPTD METROLOGI LEGAL DENGAN METODE CVL NASA-TLX DI KABUPATEN PURWAKARTA Nursobah, Siti Syara; Dewi, Rimba Krishna Sukma; Sagara, Mohammad Rizal Ngambah; Sumarta, Dewi Mulyasari
SISTEMIK (Jurnal Nasional Ilmu Teknik) Vol 13 No 1 (2025): SISTEMIK : Jurnal Ilmiah Nasional Bidang Ilmu Teknik
Publisher : Universitas Teknologi Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53580/sistemik.v13i1.147

Abstract

UPTD Metrologi Legal Kabupaten Purwakarta merupakan sebuah instansi pemerintahan di Kabupaten Purwakarta yang menjamin kebenaran pengukuran dengan melakukan tera/ tera ulang alat ukur, takar, timbang dan perlengkapannya (UTTP). Dalam melaksanakan pelayanan tera/ tera ulang alat UTTP pegawai mengeluh merasa pegal dan nyeri di bagian pergelangan tangan, bahu dan pinggang. Selain itu pegawai juga merasa lelah secara mental seperti sering kehilangan fokus dan mudah kesal atau marah ketika proses peneraan. Untuk mengetahui tingkat risiko terjadinya gangguan atau cedera otot-otot skeletal pada pegawai maka dilakukan analisis pendahuluan dengan metode Nordic Body Map (NBM), diketahui bahwa 2 pegawai memiliki klasifikasi tingkat sedang, sedangkan 4 pegawai lainnya memiliki klasifikasi tingkat tinggi. Selain itu untuk mengetahui tingkat kelelahan pada pegawai maka dilakukan analisis pendahuluan dengan metode Subjective Self Rating Test (SSRT), diketahui bahwa dua pegawai memiliki klasifikasi kelelahan tingkat tinggi dan empat pegawai memiliki klasifikasi kelelahan tingkat sedang. Oleh karena itu dilakukan penelitian beban kerja untuk mengetahui tingkat beban kerja fisik dan mental serta usulan perbaikan untuk pegawai. Penelitian beban kerja fisik dilakukan dengan menggunakan metode Cardiovascular Load (CVL), sedangkan beban kerja mental menggunakan metode National Aeronautics and Space Administration – Task Load Index (NASA – TLX). Hasil analisis beban kerja fisik enam orang pegawai berada pada klasifikasi diperlukan perbaikan dengan rentang nilai %CVL berada pada 30,33 – 42,01%. Sedangkan hasil analisis beban kerja mental terdapat tiga orang termasuk ke dalam klasifikasi sangat tinggi dengan nilai 80,67; 81,33 dan 82,00, sedangkan tiga orang pegawai memiliki klasifikasi tinggi dengan nilai 66,67; 70,00 dan 74,67. Usulan perbaikan yang dapat diberikan ialah pemberian usulan pengadaan kerja sama dengan reparatir swasta, briefing pagi sebelum melaksanakan aktivitas pekerjaan dan pengadaan penambahan troli, alat justir berkualitas dan anak timbangan kapasitas kecil.
ANALISIS BEBAN KERJA FISIK PETUGAS KEBERSIHAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN ERGONOMI Aprianto, Teguh; Rismayadi, Danny Aidil; Sugiatna, Angling; Fatah, Abdul; Dewi, Rimba Krishna Sukma
SISTEMIK (Jurnal Nasional Ilmu Teknik) Vol 11 No 2 (2023): SISTEMIK : Jurnal Ilmiah Nasional Bidang Ilmu Teknik
Publisher : Universitas Teknologi Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53580/sistemik.v11i2.95

Abstract

Kebersihan lantai menjadi tugas pokok seorang petugas kebersihan. Dimana seorang petugas kebersihan harus memiliki skill dan kemampuan yang baik untuk dapat membersihkan lantai dari debu maupun kotoran alas kaki. Saat ini petugas kebersihan yang bekerja di kampus x berjumlah 6 orang. Jam Kerja Petugas kebersihan dibagi kedalam 2 satuan waktu. Kerja satu dimulai pukul 06.00-13.00 wib dan Kerja 2 dimulai pukul 13.00-20.00 wib. Tugas utama petugas kebersihan yaitu membersihkan seluruh lantai pada Gedung 1 dan Gedung 2. Gedung 1 memiliki 4 lantai dan Gedung 2 memiliki 3 lantai. Tingginya beban kerja dapat meningkatkan beban psikologis, fisiologis dan waktu begitu pula dengan rendahnya beban kerja dapat meningkatkan rasa bosan dan jenuh. Kerja fisik membutuhkan banyak energi. Metode pendekatan ergonomi perhitungan %CVL dan konsumsi energi. hasil penelitian pada petugas kebersihan satuan waktu kerja pagi dan satuan waktu kerja siang diperoleh kesimpulan bahwa % CVL pada rentang 22 % sampai dengan 37,39 % pada satuan waktu kerja pagi dan % CVL pada rentang 22,09 % sampai dengan 65,54 % pada satuan waktu kerja siang. Artinya %CVL petugas kebersihan pada klasifikasi tidak terjadi kelelahan sampai dengan kerja dalam waktu singkat. Konsumsi energi pada petugas kebersihan pada satuan waktu kerja pagi dalam rentang 1,55 Kkal/menit sampai dengan 2,63 Kkal/menit dan satuan waktu kerja siang dalam rentang 1,24 Kkal/menit sampai dengan 3,79 Kkal/menit. Artinya konsumsi energi petugas kebersihan pada kategori moderat sampai dengan sangat esktrim.
OPTIMASI FUNGSI NONLINIER MENGGUNAKAN ALGORITMA SPIRAL DINAMIK Wijayati, Diyah; Dewi, Rimba Krishna Sukma
SISTEMIK (Jurnal Nasional Ilmu Teknik) Vol 12 No 1 (2024): SISTEMIK : Jurnal Ilmiah Nasional Bidang Ilmu Teknik
Publisher : Universitas Teknologi Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Fungsi non-linier adalah fungsi matematika yang tidak mempunyai hubungan linier antara variabel masukan dengan variabel keluaran, dengan kata lain kemiringan garis singgungnya berbeda di setiap titik pada kurva. Fungsi non-linier sering menjadi formula matematika dalam bidang ekonomi, sains, dan rekayasa. Fungsi matematika dapat ditulis dalam bentuk persamaan, bentuk umum persamaan non-linier adalah persamaan yang melibatkan persamaan rasional, persamaan transenden dan persamaan campuran mengandung baik persamaan polinom maupun persamaan transenden. Optimasi adalah proses menemukan nilai di domain yang memberikan nilai maksimum atau minimum suatu fungsi non-linier. Menyelesaikan masalah optimasi dapat dilakukan dengan dua cara yaitu metode analitik dan metode numerik. Tujuan penelitian ini mencari nilai maksimum suatu fungsi nonlinier menggunakan pendekatan numerik yaitu metode metaheuristik algotitma spiral dinamik pada Octave. Algoritma metaheuristik spiral dinamik terinspirasi oleh fenomena spiral di alam. Fenomena spiral di alam ada dua jenis yaitu spiral Archimedes seperti  bentuk spiral obat nyamuk bakar dan spiral logaritmik seperti cangkang bia gengge, tornado, galaksi bima sakti. Algoritma metaheuristik spiral dinamik pertama kali diusulkan untuk menyelesaikan optimasi dua dimensi tanpa kendala didasarkan pada model spiral logaritmik. Octave adalah suatu perangkat lunak gratis yang menggunakan bahasa tingkat tinggi untuk komputasi numerik dan visualisasi data. Nilai maksimum yang diperoleh adalah nilai maksimum lokal atau nilai maksimum relatif.