Jurnal Vokasi Informatika (JAVIT)
Vol 2 No 3 (2022)

Meta Analisis Pengaruh Penggunaan E- Learning terhadap Hasil Belajar Siswa di Sekolah Menengah Kejuruan

Chasovy, Aulya (Unknown)
Irfan, Dedi (Unknown)
Effendi, Hansi (Unknown)
Sukmawati, Murni (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan bagaimana pengaruh dari penggunaan E-Learning terhadap hasil belajar siswa di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Jenis penelitian ini adalah meta analisis. Meta analisis merupakan jenis penelitian yang meringkas, mengintegrasikan, menggabungkan dan menginterpretasikan hasil penelitian terpilih dalam suatu bidang ilmu tertentu. Sampel dari penelitian ini terdiri dari 12 artikel yang bersumber dari Google Scholar. Artikel tersebut memiliki keterkaitan dengan topik penelitian ini, dan dipilih berdasarkan kelengkapan data statistik seperti rata-rata, standar deviasi, nilai pretest-posttest, hasil uji t, dan Chi-square. Hasil akhir dari penelitian ini adalah mendapatkan nilai Effect Size (ES) untuk masing-masing kategori. Dalam penelitian ini, pengaruh penggunaan E-Learning terhadap hasil belajar siswa SMK dikelompokkan berdasarkan jurusan dari sampel penelitian, tingkatan kelas sampel, dan jenis E-Learning yang digunakan dalam penelitian. Berdasarkan analisis yang sudah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa penggunaan E-Learning pada proses pembelajaran bagi siswa SMK memberikan dampak positif. Pertama, Penggunaan E-Learning pada proses pembelajaran berdasarkan jurusan memiliki rata-rata Effect Size paling tinggi pada jurusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) dengan nilai 1,63. Kedua, Penggunaan E-Learning pada proses pembelajaran berdasarkan kelas memiliki rata-rata paling tinggi pada kelas X dengan nilai Effect Size sebesar 1,28. Ketiga, jenis E-Learning yang memiliki nilai rata-rata Effect Size yang paling tinggi adalah Schoology dengan nilai 2,45.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

javit

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education

Description

Jurnal Vokasi Informatika (JAVIT) merupakan jurnal berskala nasional yang berfokus pada publikasi penelitian dalam bidang pendidikan vokasi informatika. Semua artikel yang masuk ke JAVIT harus melalui proses peer-review yang cepat namun komprehensif yang ditangani oleh editorial yang professional. ...