Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023

IMPLEMENTASI FACEBOOK MARKETPLACE UNTUK PRODUK UMKM RENGGINANG IBU SUPARTIN SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN PENJUALAN SECARA ONLINE

Anggia Sekar Putri (STIE Pembangunan Tanjungpinang)
Muqtafin Muqtafin (STIE Pembangunan Tanjungpinang)
Marsudi Marsudi (STIE Pembangunan Tanjungpinang)
Astuti Katmila Sari (STIE Pembangunan Tanjungpinang)
Elsha Kurniawati Simanjuntak (STIE Pembangunan Tanjungpinang)
Haliva Indah Sahputri (STIE Pembangunan Tanjungpinang)
Marisah Marisah (STIE Pembangunan Tanjungpinang)
Muhammad Iqba Iqbal (STIE Pembangunan Tanjungpinang)
Nurri Rizkiyanto (STIE Pembangunan Tanjungpinang)



Article Info

Publish Date
19 Jun 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan marketplace dalam upaya meningkatkan penjualan secara online. Jenis penelitian deskriptif kualitatif. Internet adalah salah satu kebutuhan pokok yang tidak dapat dipisahkan oleh sebagian besar orang, dengan semakin berkembangnya internet maka munculah teknologi di bidang ekonomi bernama E-commerce. Salah satu media untuk mempertemukan penjual dan pembeli dalam E-commerce adalah marketplace. Marketplace yang paling populer di Indonesia adalah Facebook Marketplace. Pengabdian ini ditujukan untuk pengenalan terhadap penggunaan aplikasi Facebook Marketplace sehingga dapat dimanfaatkan oleh UMKM “Rengginang Ibu Supartin” yang berada di Desa Toapaya Selatan, Kabupaten Bintan. Metode pelaksanaan yang digunakan dalam pengabdian ini melalui dua tahapan yaitu (a). Tahap survey dan wawancara dan (b). Perencanaan program. Hasil kegiatan ini sangat bermanfaat bagi UMKM “Rengginang Ibu Supartin” dalam upaya peningkatan penjualan produk secara efektif.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

cdj

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Public Health

Description

ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, ...