Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana
Vol. 6 No. 1 (2023)

Gamifikasi Media Pembelajaran Alternatif Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) Tingkat Pemula di Universitas Jenderal Soedirman

Uki Hares Yulianti (Universitas Negeri Semarang, Indonesia)
Ida Zulaeha (Universitas Negeri Semarang, Indonesia)
Rustono Rustono (Universitas Negeri Semarang, Indonesia)
Yusro Edy Nugroho (Universitas Negeri Semarang, Indonesia)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2023

Abstract

Berdasarkan observasi dan wawancara yang telah dilakukan pada pembelajaran BIPA di tingkat pemula, kesulitan bagi pengajar BIPA dikarenakan media pembelajaran yang tersedia hanya buku pelajaran yang sudah ada. Solusi yang dapat diberikan adalah memberikan media pembelajaran alternatif berupa game edukasi interaktif yang dapat digunakan oleh pemelajar BIPA dalam mengenal kosakata bahasa Indonesia. Gamifikasi merupakan game edukasi sebagai media pembelajaran alternatif dalam mengenalkan materi dasar dalam belajar kosakata bahasa Indonesia pada pemelajar BIPA tingkat pemula. Metode penelitian ini adalah kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk menggambarkan dan menjelaskan kosakata yang dipelajari pemelajar BIPA dan implikasinya sebagai media pembelajaran BIPA tingkat pemula di Universitas Jenderal Soedirman. Topik yang akan menjadi materi pembelajaran dalam gamifikasi untuk meningkatkan kosakata bahasa Indonesia, yaitu (1) angka, (2) warna, (3) kata benda, (4) kata kerja, (5) anggota tubuh, dan (6) transportasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran dengan penggunaan game edukasi lebih efektif dalam meningkatkan kemampuan kosakata bahasa Indonesia pemelajar BIPA tingkat pemula. Selain itu, mahasiswa juga memberikan respon positif terhadap penggunaan gamifikasi dalam pembelajaran bahasa Indonesia. Penelitian ini dapat memberikan sumbangan bagi pengembangan media pembelajaran alternatif yang lebih inovatif dan efektif bagi mahasiswa BIPA tingkat pemula di universitas.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

snpasca

Publisher

Subject

Education

Description

Seminar nasional Pascasarjana merupakan kegiatan rutin yang dilakasanakan oleh Pascasarjana UNNES. Tahun 2018 adalah kali ke 5 pelaksanan yang diselenggarakan oleh Kampus yang telah berubah alamat dari lokasi di Kampus Bendan Ngisor berpindah di Kampus Kelud Utara III Kecamatan Gajahmungkur kota ...