MEUSEURAYA : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT
Vol.1 No.2 (Desember 2022)

Pelatihan Penulisan Kreatif Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Teuku Umar

Juliana, Rena (Unknown)
Juliani, Reni (Unknown)
Husna, Asmaul (Unknown)
Fahrimal, Yuhdi (Unknown)
Husna, Cut Asmaul (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2022

Abstract

Keterampilan menulis yang bersifat produktif sangat membantu kesuksesan belajar dan karir seseorang. Penulisan kreatif adalah salah satu kegiatan yang di dalamnya menyediakan keterampilan menulis sehingga tulisan yang dihasilkan menjadi lebih menarik. Pelatihan ini melibatkan mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Teuku Umar.Peserta diharapkan semakin meningkatkan kemauandan kemampuannya dalam menulis sehingga peluang untuk mempublikasikan hasil tulisan kreatif merekan baik secara cetak maupun online semakin terbuka. Pelatihan inidilakukan secara menarik dan menyenangkan dengan penggunaan media laptop dan LCD. Pelatihan ini menggunakan metode ceramah juga dilengkapi dengan pelatihanyang dilakukan dengan cara penyampaian yang persuasif, diskusi dan praktik langsung yang dibagi menjadi tiga sesi, yakni imajinasi, fiksi dan ekspresi. Setelah dilakukan pelatihan terlihat adanya peningkatan kemampuan dan kemauannya khususnya di bidang pembuatan puisi dan cerita pendek yang tercipta dalam waktu sangat singkat.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

meuseuraya

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Education Environmental Science Social Sciences

Description

Meuseuraya Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh adalah peer-reviewed journal yang memuat artikel-artikel ilmiah dari berbagai disiplin ilmu yang diadopsi dalam berbagai aktivitas pengabdian ...