Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 7 No 2 (2023): Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika Volume 7 Nomor 2 Tahun 2023

Analisis Proses Berpikir Siswa dalam Pemecahan Masalah Matematik Ditinjau dari Perbedaan Gaya Kognitif

Usman Usman (Universitas Muhammadiyah Kendari)
Roni Amaludin (Universitas Muhammadiyah Kendari)
Zulaeni Esita (Universitas Muhammadiyah Kendari)
Nurul Idhayani (Universitas Muhammadiyah Kendari)
Risnajayanti Risnajayanti (Universitas Muhammadiyah Kendari)
Sitti Salma (Universitas Muhammadiyah Kendari)



Article Info

Publish Date
25 Jul 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mempelajari proses berpikir siswa SMA Muhammadiyah Kendari yang bergaya kognitif impulsif dan reflektif ditinjau dalam memecahkan masalah matematika. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksploratif. Penelitian dilaksanakan bulan Agustus Tahun 2022 pada siswa SMA Muhammadiyah Kendari. Teknik analisis data dalam penelitian ini, yaitu (1) reduksi data. (2) penyajian data. (3) Penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka dapat disimpulkan bahwa: (a) Tahap memahami masalah: kedua subjek penelitian cenderung memiliki tipe proses berpikir konseptual. (b) Tahap merumuskan strategi pemecahan masalah: kedua subjek penelitian cenderung proses berpikirnya konseptual. (c) Tahap pelaksaan strategi pemecahan masalah: subjek reflektiv cenderung tipe berpikirnya konseptual, sedangkan subjek impulsif cendrung tipe berpikirnya semikonseptual. (d) Tahap memeriksa kembali hasil pemecahan masalah: subjek implusif cenderung tipe berpikirnya semi konseptual sedangkan implusif cenderung tipe berpikirnya komputasional.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

cendekia

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika is a journal on mathematics Education. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika (JC) is under the auspices of the Faculty of Education, Mathematics Education Program of the Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. The journal is registered with E-ISSN: ...