Aliran positivisme merupakan salah satu aliran dalam filsafat modern. Positivisme merupakan suatu aliran filsafat yang berpangkal pada sesuatu yang pasti, faktual, nyata, dan berdasarkan data empiris yang berarti aliran filsafat ini beranggapan bahwa pengetahuan itu semata-mata berdasarkan pengalaman dan ilmu yang pasti. Perkembangan filsafat pada zaman modern secara umum dapat dinyatakan sebagai masa "˜modern', dapat dilihat dari berbagai sisi adanya perubahan mental yang menunjukkan perbedaan bila dibanding dengan masa-masa terdahulu atau masa pertengahan. Positivisme berusaha menjelaskan pengetahuan ilmiah berkenaan dengan tiga komponen yaitu bahasa teoritis, bahasa observasional dan kaidah-kaidah korespondensi yang mengakaitkan keduanya. Positivisme dianggap sebagai tonggak kemajuan sains di dunia. Sebagai aliran filsafat, positivisme mendasarkan diri pada pengetahuan empiris.
Copyrights © 2023