Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan
Vol. 8 No. 4 (2023): November

Penerapan Model Direct Instruction Berbantuan Media Audiovisual Nearpod Pada Materi Gravitasi Newton

Sudiar, Sabila (Unknown)
Djudin, Tomo (Unknown)
Hidayatullah, Muhammad Musa Syarif (Unknown)
Silitonga, Haratua Tiur Maria (Unknown)
Oktavianty, Erwina (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model direct instruction berbantuan media audiovisual nearpod terhadap hasil belajar siswa yang ditinjau dari dimensi faktual, konseptual dan prosedural pada materi hukum newton tentang gravitasi di MA Yasti Sekura. Bentuk penelitian yang digunakan adalah pre-experimental design dengan rancangan one group pre-test post-test. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh dengan menjadikan semua siswa kelas X IPA sebagai sampel. Tes dalam penelitian ini berjumlah 15 butir soal pilihan ganda. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa (1) Adanya peningkatan hasil belajar siswa sebelum dan sesudah menerapkan model direct instruction berbantuan media audiovisual nearpod yang ditinjau dari dimensi faktual, konseptual dan prosedural. (2) Pada saat menggunakan model direct instruction berbantuan media audiovisual nearpod terdapat perbedaan hasil belajar siswa ditinjau dari dimensi faktual (thitung= 3,238 lebih besar dari ttabel=2,145), dimensi konseptual (thitung= 4,183 lebih besar dari ttabel=2,145) dan dimensi prosedural  (thitung= 3,452 lebih besar dari ttabel=2,145). (3) Tingkat efektivitas penerapan model direct instruction berbantuan media audiovisual nearpod tergolong sangat tinggi dengan nilai effect size   (faktual), 2,30 (konseptual), 1,19 (prosedural) dan secara keseluruhan sebesar 2,29 yang tergolong sangat tinggi. Oleh karena itu, penelitian ini dapat menjadi salah satu cara untuk meningkatkan hasil belajar siswa.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jipp

Publisher

Subject

Education

Description

JIPP (Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan) (ISSN Print 2502-7069 and ISSN Online 2620-8326) is a peer-reviewed journal published biannually by Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) University of Mataram, Mataram, Lombok, Indonesia. The journal publishes research and conceptual articles in the ...