Tujuan Penelitian ini adalah untuuk mengetahui bagaimana motivasi mahasiswa untuk melanjutkan pendidikan di Program Pendidikan Magister Manajemen Pendidikan Islam di UIN Suska Riau Tahun 2023, dan untuk mengetahui adap saja faktor yang mempengaruhi mahasiswa melanjutkan pendidikan di Program Pendidikan Magister Manajemen Pendidikan Islam di UIN Suska Riau Tahun 2023. Penelitian ini penelitian ini menggunakan metode deskriptif-kuantitatif yaitu mengemukakan data dengan cara dikelompokkan dalam bentuk tabel, kemudian diberikan penjelasan sesuai dengan metode deskriptif-kuantitatif. Dari hasil penelitian diperoleh Motivasi mahasiswa melanjutkan pendidikan di Magister Manajemen Pendidikan Islam UIN Suska Riau sudah dinilai sangat baik dari faktor instrinsik dan ekstrinsik dengan skor 503. Motivasi mahasiswa berdarakan intriksik secara keseluruhan memang berdasarkan adanya kebutuhan pendidikan, harapan cita-cita untuk masa depan dan memang adanya minat melanjutkan pendidikan di Magister Manajemen Pendidikan Islam UIN Suska RiauDan begitu juga motivasi mahasiswa berdasarkan ekstrinsik jika dilihat dari hasil analisis data bahwa dari motivasi berdasarkan media lebih berpengaruh, adnaya informasi yang disiarkan dimedia sosial membuat mahasiswa termotivasi melanjutkan pedidikan di Magister Manajemen Pendidikan Islam UIN Suska Riau
Copyrights © 2024