Kemajuan teknologi dan informasi mendorong organisasi untuk terus berinovasi dalam meningkatkan kinerja anggotanya. Kebutuhan akan model inovasi manajemen yang sesuai dengan budaya organisasi menjadi tantangan tersendiri bagi organisasi. Budaya organisasi juga menjadi sebuah akumulasi dimana setiap orang dalam organisasi akan belajar untuk berperilaku berdasarkan pada akumulasi pengalaman, perilaku masa lalu, preferensi dan factor-faktor eksternal lainnya. Sehingga, budaya organisasi dapat mempengaruhi perilaku orang di dalam organisasi tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan model inovasi manajemen melalui organisasi pembelajar dan budaya organisasi untuk meningkatkan kinerja madrasah Aliyah. Metode penelitian kualitatif dilakukan untuk mengidentifikasi dan menganalisis kebutuhan model inovasi manajemen melalui pembelajaran organisasi dan budaya organisasi untuk meningkatkan kinerja madrasah Aliyah. Hasil penelitian ini memberikan gambaran terkait inovasi manajemen yang dilakukan oleh Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia.
Copyrights © 2024