JURNAL CURERE
Vol 8, No 1 (2024): Vol 8, No 1 Tahun 2024 : (Jurnal Curere)

PENGARUH KOMPETENSI MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH DAN PENGGUNAAN MEDIA BERBASIS TIK OLEH GURU TERHADAP MINAT BELAJAR SISWA SMP NEGERI SE-KECAMATAN DOLOKSANGGUL

Purba, Rugun Nisba (Unknown)
Aritonang, Hanna Dewi (Unknown)
Sihaloho, Martua (Unknown)
Pakpahan, Betty A.S. (Unknown)
Sitorus, Hisardo (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 May 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) besaran pengaruh kompetensi manajerial kepala sekolah terhadap minat belajar siswa SMP Negeri di kecamatan Doloksanggul; 2) besaran pengaruh pembelajaran berbasis TIK terhadap minat belajar siswa; 3) besaran pengaruh kompetensi manajerial kepala sekolah dan pembelajaran berbasis TIK secara simultan terhadap minat belajar siswa SMP Negeri di kecamatan Doloksanggul. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif deskriptif inferensial. Populasi adalah seluruh guru di SMP Negeri se-kecamatan Doloksanggul yaitu berjumlah 176 orang dan ditetapkan sampel sebanyak 125 orang menggunakan teknik random sampling. Data dikumpulkan dengan angket tertutup sebanyak 60 item. Hasil analisis data menunjukkan bahwa: 1) nilai F hitung > F tabel antara kompetensi manajerial kepala sekolah terhadap minat belajar siswa yaitu 22,682 > 3,07 dengan demikian diketahui bahwa terdapat pengaruh antara kompetensi manajerial kepala sekolah terhadap motivasi belajar siswa SMP Negeri Se-Kecamatan Doloksanggul yaitu sebesar 15,6%, 2) nilai F hitung > F tabel antara pembelajaran berbasis TIK terhadap minat belajar siswa yaitu 21,760 > 3,07 dengan demikian diketahui bahwa terdapat pengaruh yang antara pembelajaran berbasis TIK terhadap minat belajar siswa SMP Negeri Se-Kecamatan Doloksanggul yaitu sebesar 15%, 3) nilai F hitung > F tabel antara kompetensi manajerial kepala sekolah dan pembelajaran berbasis TIK terhadap minat belajar siswa yaitu 17,314 > 3,07 dengan demikian diketahui bahwa terdapat pengaruh antara kompetensi manajerial kepala sekolah dan pembelajaran berbasis TIK terhadap minat belajar siswa SMP Negeri Se-Kecamatan Tarutung yaitu sebesar 22,1% dengan demikian Ha diterima dan H0 ditolak.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

CURERE

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

This journal contains writings on the results of research in the field of Teacher Training either from Universitas Quality Lecturers and or from the others. The scopes of the research includes curriculum, teaching- learning, evaluation, quality education, management, and education ...