PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 5 No. 1 (2024): PROFICIO: Jurnal Abdimas FKIP UTP

Workshop Penggunaan Engineering Design Process dalam Pembelajaran Science, Technology, Engineering and Mathematics (STEM) untuk meningkatkan Minat dan Motivasi dalam Belajar Sains

Gumala, Yosi (Unknown)
Yohamintin (Unknown)
Jasan Supratman (Unknown)
Elly Sukmanasa (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2024

Abstract

Tujuan kegiatan ini untuk memberikan pemahaman bagaimana proses pembelajaran STEM khususnya menggunakan engineering design process. Pergeseran proses pembelajaran berubah menjadi pembelajaran yang membutuhkan siswa untuk dapat berpikir kreatif, mampu menyelesaikan permasalahan dan kristis, mampu berkolaraborasi khususnya dalam pembelajaran sains.. Salah satu pembelajaran yang mampu meningkatkan kemampuan siswa adalah STEM dengan Engineering design process sebagai tahapan dalam membekali siswa untuk belajar. Kegiatan ini melibatkan calon guru sekolah dasar sebanyak 30 orang pada program studi pendidikan guru sekolah dasar universitas bhayangkara jakarta raya. Kegiatan ini memiliki empat tahap, perencanaan kegiatan, pelaksanaan, evaluasi dan refleksi belajar. Berdasarkan kuesioner yang diisi oleh calon guru sekolah dasar mengatakan pelatihan pembelajaran STEM mampu meningkatkan minat terhadap belajar IPA sebanyak 90%, meningkatkan motivasi dalam mempelajari sains sebanyak 75% dan kreativitas dalam belajar sebanyak 100%. Pembelajaran dengan STEM memberikan pemahaman baru bahwa belajar STEM dapat dilakukan dengan menyenangkan dengan mengerjakan proyek. Pada Kegiatan pelatihan ini resonden wanita memiliki peningkatan ketertarikan yang lebih tinggi setelah mempelajari IPA menggunakan pembelajaran STEM

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JPF

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Education Social Sciences Other

Description

Jurnal PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat dipublikasikan 2 kali dalam satu volume (tahun) yaitu pada bulan Januari dan Juli. Junal PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat berisi hasil pengabdian masyarakat sebagai implementasi pengembangan keilmuan kepada masyarakat dalam bidang: Bimbingan dan ...