Education and Counseling Journal
Vol 4 No 2 (2024): Edisi Agustus

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE DALAM UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS VIII DI SMP NEGERI 1 GUNUNGSITOLI IDANOI TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Gulo, Selvi Arwita (Unknown)
Telaumbanua, Wahyutra Adilman (Unknown)
Lase, Asali (Unknown)
Laoli, Eka Septianti (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Aug 2024

Abstract

Model pembelajaran dapat menentukan hasil belajar siswa. Permasalahan yang terjadi di SMP Negeri 1 Gunungsitoli Idanoi dimana guru masih menerapkan model pembelajaran ceramah, sehingga kerap menyebabkan siswa tidak dapat memahami apa yang diajarkan sehingga berpengaruh pada hasil belajar siswa. Pada tahun 2022 dan 2023 rata-rata siswa tidak tuntas pada mata pelajaran IPS, hal ini dikarenakan tidak terlibatnya siswa untuk aktif dalam pembelajaran. Penelitian yang dilakukan menggunakan metode penelitian tindakan kelas, tujuannya untuk mengetahui hasil belajar siswa menggunakan model pembelajaran learning cyrcle. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata hasil belajar siswa pada siklus I mencapai 67,57% dengan kriteria kurang baik, sementara hasil belajar pada siklus II mencapai 81.19% dengan kriteria baik. Kesimpulannya bahwa penerapan model pembelajaran learning cycle dapat meningkatkan hasil belajar siswa di SMP Negeri 1 Gunungsitoli idanoi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

consilium

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Jurnal consilium adalah jurnal bidang pendidikan dan konseling untuk semua jenjang pendidikan yakni Sekolah Dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), sekolah menengah atas (SMA), hingga perguruan tinggi (PT). jurnal consilium merupakan cerminan aspirasi guru-guru di SD – SMA yang membutuhkan ...