Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar
Vol 5 (2024): Transformasi Pembelajaran Pada Pendidikkan Dasar Integrasi Computational Thinking

Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning Berbantuan Media Mind Mapping Terhadap Kemampuan Literasi Sains Pada Mata Pelajaran IPAS Kelas V SDN Se-Nambangan Lor Kota Madiun

Rifqi Hamim Ikhsani (Universitas PGRI Madiun)
Octarina Hidayatus Sholikhah (Universitas PGRI Madiun)
Candra Dewi (Universitas PGRI Madiun)



Article Info

Publish Date
18 Jul 2024

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya kemampuan literasi sains yang harus dikuasai oleh anak pada masa sekarang. Maka dari itu dilakukan penelitian yang mengukur kemampuan literasi sains siswa dengan menggunakan model PBL. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning berbantuan media mind mapping terhadap kemampuan literasi sains siswa di SDN se-Nambangan Lor Kota Madiun. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan memakai jenis penelitian quasi eksperimen dan menggunakan desain pre-test post-test control group design. Penelitian dilakukan di SDN 01 Nambangan Lor. Data dikumpulkan dengan cara mengambil nilai dari nilai UASĀ  IPAS semester 1 dan nilai post-test. setelah data terkumpul kemudian data diuji normalitas, homogenitas, keseimbangan, dan hipotesis. Pada penelitian ini hasil uji menunjukkan p-value (sig.) yaitu 0,000 yang berarti terdapat pengaruh model pembelajaran PBL berbantuan media Mind Mapping terhadap kemampuan literasi sains pada Mata Pelajaran IPAS Kelas 5 SDN Se-Nambangan Lor Kota Madiun.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

KID

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Konferensi Ilmiah Dasar merupakan seminar nasional yang diselenggarakan oleh program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) FKIP Universitas PGRI Madiun. Luaran dari Konferensi Ilmiah Dasar adalah prosiding online pada bidang pendidikan dasar yang sesuai dengan tema seminar yang diselenggarakan. ...