Moderasi, atau wasatiyyah, merupakan prinsip penting yang diajarkan dalam Islam, mengedepankan keseimbangan dan keadilan dalam beribadah dan berinteraksi sosial. Melalui analisis teks-teks Qur'án dan hadis, artikel ini mengidentifikasi nilai-nilai yang mendukung sikap moderat, termasuk pentingnya toleransi, pemahaman, dan keadilan. Penelitian ini juga mengkaji aplikasi praktis dari prinsip moderasi dalam konteks kehidupan sehari-hari umat Islam, serta tantangan yang dihadapi dalam mempromosikan nilai-nilai ini di tengah perkembangan zaman. Hasil dari kajian ini diharapkan dapat memberikan wawasan yang lebih dalam tentang relevansi moderasi dalam memperkuat solidaritas umat dan mencegah ekstremisme.
Copyrights © 2025