Inovasi kurikulum menjadi hal yang sangat penting dalam perkembangan pendidikan di era digital. Pengembangan kurikulum yang adaptif dan responsif terhadap perubahan teknologi dan kebutuhan zaman sangat diperlukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Artikel ini mengkaji faktor-faktor yang mempengaruhi pengembangan kurikulum di era digital, dengan fokus pada kemajuan teknologi informasi dan komunikasi, perubahan kebutuhan masyarakat, serta tuntutan keterampilan masa kini. Inovasi kurikulum harus mencakup prinsip-prinsip relevansi, fleksibilitas, kontinuitas, efisiensi, dan efektivitas agar dapat mendukung perkembangan peserta didik yang kompetitif dan siap menghadapi tantangan global. Selain itu, faktor-faktor penghambat, seperti kurangnya pemahaman pendidik tentang pentingnya inovasi kurikulum dan keterbatasan sumber daya, juga perlu diidentifikasi dan diatasi untuk mencapai pengembangan kurikulum yang optimal. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan kontribusi dalam merancang kurikulum yang sesuai dengan tuntutan pendidikan di era digital.
Copyrights © 2024