Jurnal Pendidikan Dasar dan PAUD
Vol 1, No 3.Desember (2022): PEDAPAUD: JURNAL PENDIDIKAN DASAR DAN PAUD

Efektivitas Pendekatan Pembelajaran Berdiferensiasi dalam Penguasaan Konsep IPA di Sekolah Dasar

Muzanni, Ahmad (Unknown)
Handika, Ilham (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2022

Abstract

Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar sering menghadapi tantangan dalam memenuhi kebutuhan belajar siswa yang beragam, yang dapat menghambat pemahaman konsep secara optimal. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas pembelajaran berdiferensiasi dalam meningkatkan pemahaman konsep IPA pada siswa kelas 4 di SDN 23 Cakranegara. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen dengan pretest-posttest, di mana sampel terdiri dari siswa kelas 4. Data dikumpulkan melalui tes pemahaman konsep IPA, kemudian dianalisis menggunakan N-Gain dan paired samples t-test. Hasil analisis menunjukkan bahwa rata-rata N-Gain sebesar 77,74%, yang dikategorikan sebagai efektivitas tinggi, dengan uji paired samples test menunjukkan perbedaan yang signifikan antara pretest dan posttest (p = 0.000 0.005). Hasil ini mengindikasikan bahwa pembelajaran berdiferensiasi secara signifikan meningkatkan pemahaman konsep IPA siswa. Temuan ini memperkuat teori konstruktivisme dan diferensiasi serta memberikan implikasi bagi guru untuk mengadopsi strategi pembelajaran yang lebih adaptif untuk meningkatkan kualitas pembelajaran IPA di Sekolah Dasar.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

PeDaPAUD

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Physics

Description

Jurnal Pendidikan Dasar dan PAUD (PEDAPAUD) dengan nomor registrasi ISSN 2828-0369 (online) dan ISSN 2828-1748 (cetak) merupakan jurnal ilmiah akses terbuka dan peer-review yang menerbitkan berbagai jenis artikel ilmiah berdasarkan hasil penelitian dan artikel gagasan. Semua topik yang kami terima ...