Penelitian ini bertujuan untuk mengukur pengaruh penggunaan media pembelajaran berbasis mindmanager terhadap hasil belajar siswa kelas XI MIPA 5 SMAN 5 Palu pada mata pelajaran biologi. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu dengan desain kelompok kontrol pretest posttest. Penelitian dilakukan pada dua kelompok: Kelas XI IPA 5 dengan jumlah 26 orang sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 6 dengan jumlah 26 orang sebagai kelas kontrol. Pengujian hipotesis penelitian menggunakan aplikasi SPSS uji One Way Anova. Hasil penelitian menunjukkan nilai level signifikan 0,034 < 0,05 yang berarti H0 ditolak dan H1 diterima, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan media pembelajaran berbasis mindmanager terhadap hasil belajar siswa kelas XI MIPA 5 SMAN 5 Model Palu.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2023