PESHUM
Vol. 4 No. 4: Juni 2025

Efektivitas Pembelajaran Berbasis Presentasi pada Keterampilan Komunikasi dan Kognisi Mahasiswa dalam Perspektif Teori Cognitive Load

Mindra, Davin Septian (Unknown)
Aziz, Firman (Unknown)
Ferdiana, Ryan (Unknown)
Tazkillah, Ghina Ajmal (Unknown)
Barokah, Nurul Nur (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 May 2025

Abstract

Penelitian ini mengkaji pengaruh pembelajaran berbasis presentasi terhadap keterampilan komunikasi dan beban kognitif mahasiswa dalam konteks Merdeka Belajar-Kampus Merdeka. Studi menunjukkan 67% mahasiswa dari lima institusi di Jawa mengalami tekanan akademik akibat tugas presentasi berlebihan, dengan 32% mengalami penurunan motivasi belajar. Penelitian bertujuan menyelidiki pengaruh metode ini serta mengidentifikasi strategi penanganan tantangan dari tugas presentasi berulang, menggunakan pendekatan kualitatif dengan wawancara semi-terstruktur dan observasi. Hasil menunjukkan keseimbangan antara pengembangan soft skills dan pengelolaan beban kognitif menjadi kunci keberhasilan, dengan interaksi dinamis antara self-efficacy dan kemampuan mengelola cognitive load. Penelitian berkontribusi pada pengembangan strategi pengajaran efektif dan referensi kebijakan pendidikan yang memperhatikan keseimbangan pengembangan komunikasi dan pengelolaan beban kognitif mahasiswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

PESHUM

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

PESHUM: Jurnal Pendidikan, Sosial, dan Humaniora diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial, dan Humaniora menerbitkan artikel bidang: (1) Pendidikan: Pendidikan dan Pembelajaran, Pendidikan Karakter, Pendidikan Inklusi, Kurikulum Pendidikan. (2) Sosial: Ekonomi, ...