PESHUM
Vol. 4 No. 4: Juni 2025

Pelaksanaan Administrasi Kesiswaan Di SMA IBA Palembang

Mardiah Astuti (Unknown)
Hidayat (Unknown)
Ilham Syah (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jun 2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menelaah pelaksanaan administrasi kesiswaan di SMA IBA Palembang. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam, observasi langsung, dan studi dokumentasi. Informan dalam penelitian ini meliputi wakil kepala sekolah bidang kesiswaan, kepala sekolah, guru, serta staf tata usaha. Sumber data terdiri dari data primer yang berasal dari para informan, serta data sekunder yang diperoleh melalui berbagai dokumen terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan administrasi kesiswaan di SMA IBA Palembang telah dilaksanakan dengan cukup baik, berdasarkan beberapa indikator, antara lain: terdapat koordinasi dalam proses penerimaan peserta didik baru, pelaksanaan orientasi peserta didik baru, penyusunan program pengembangan diri siswa, serta pembuatan laporan kemajuan belajar siswa. Selain itu, kegiatan administrasi kesiswaan juga didukung oleh komunikasi yang efektif, pengarahan yang tepat, serta motivasi dalam mendukung penerimaan peserta didik baru, orientasi siswa, pengembangan diri siswa, dan penyusunan laporan akademik siswa

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

PESHUM

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

PESHUM: Jurnal Pendidikan, Sosial, dan Humaniora diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial, dan Humaniora menerbitkan artikel bidang: (1) Pendidikan: Pendidikan dan Pembelajaran, Pendidikan Karakter, Pendidikan Inklusi, Kurikulum Pendidikan. (2) Sosial: Ekonomi, ...