INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat
Vol 5, No 1 (2025): INOVASI: Jurnal Hasil Pengabdian Masyarakat

Sosialisasi Pemanfaatan Platform Digital dan GenAI Untuk Self-Directed Learning Bahasa Inggris Bagi Akademisi

Syam, Sriwidayani (Unknown)
Irawanda, Gita (Unknown)
Misbahuddin, Azizah Fauziah (Unknown)
Ibrahim, Zulfadli (Unknown)
Anwar, Andi Ratu Ayuashari (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2025

Abstract

Abstrak.  Kemampuan berbahasa Inggris merupakan kompetensi fundamental bagi akademisi, namun banyak tantangan yang menghambat penguasannya. Pemanfaatan platform digital dan Generative AI (GenAI) bisa menjadi solusi pembelajaran self-directed learning bahasa Inggris bagi Akademisi. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memperkenalkan pemanfaatan platform digital dan teknologi Generative Artificial Intelligence (GenAI) dalam mendukung pembelajaran Bahasa Inggris secara mandiri, khususnya bagi kalangan akademisi. Dalam kegiatan ini, peserta dikenalkan dengan berbagai platform seperti Duolingo, Magoosh, ChatGPT (voice mode), serta beberapa situs penyedia tes simulasi Bahasa Inggris daring lainnya. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman peserta terhadap penggunaan teknologi pembelajaran Bahasa Inggris, serta motivasi yang tinggi untuk melanjutkan pembelajaran secara mandiri. Sosialisasi ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk meningkatkan literasi digital dan kemampuan bahasa asing akademisi di era transformasi digital. Kata Kunci: Platform Digital, GenAI, Bahasa Inggris, Self-Directed Learning, Akademisi

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

inovasi

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Public Health Social Sciences Other

Description

The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. This journal focuses on the main problems in the development of the sciences of community services areas as follows: Education for ...