Pinisi Journal of Sociology Education Review
Volume 5, Nomor 1 Maret 2025

Partisipasi Warga Meningkatkan Kewarganegaraan Ekologis Melalui Lorong Wisata Kota Makassar

Amsal, Bahrul (Unknown)
Mario, Mario (Unknown)
Mappe, Ulfa Utami (Unknown)
Sunaniah, Sunaniah (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Mar 2025

Abstract

Artikel ini bertujuan menguraikan konsep kewarganegaraan ekologis melalui partisipasi warga dalam program lorong wisata Kota Makassar. Fokus utama penulisan artikel ini adalah analisis partisipasi warga yang berdimensi kewarganegaraan ekologis melalui kegiatan lorong wisata di Kota Makassar. Pendekatan penulisan menggunakan deskripsi kualitatif yang menyajikan data terkait dengan konsep kewarganegaraan ekologis yang meningkatkan kesadaran lingkungan dengan memanfaatkan lorong. Penelitian ini pertama mengeksplorasi konsep lorong wisata yang diimplementasikan di lokasi penelitian dengan melihat partisipasi warga sebagai bahan kajiannya. Kedua, melalui implementasi lorong wisata secara tidak langsung meningkatkan kesadaran lingkungan warga kota sesuai dengan makna dari kewarganegaraan ekologis. Hasil artikel ini menunjukkan lorong wisata berdampak kepada perubahan image lorong terutama dari sisi fisik dan UMKM. Temuan lainnya adalah melalui konsep lorong wisata, warga yang berpatisipasi meningkatkan kesadaran lingkungan melalui perannya sebagai warga kota melalui konsep kewarganegaraan ekologis.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jser

Publisher

Subject

Education

Description

Pinisi Journal of Sociology Education Review providing a platform that welcomes and acknowledges high quality empirical original research papers about Sociology, Culture, Family, Gender Equality, Social Inclusion, Society, Politics, Philosophy, and Development. Published by Sociology Education Study ...