Kemampuan berpikir tingkat tinggi pada anak usia dini penting dikembangkan sejak dini karena berpengaruh terhadap kesiapan anak menghadapi tantangan di masa depan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji sejauh mana media pembelajaran berbasis Augmented Reality (AR) berpengaruh terhadap HOTS pada anak usia dini. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif dengan desain quasi-eksperimen, melibatkan 30 anak yang dibagi dalam kelompok eksperimen dan kontrol, dan data yang dikumpulkan berasal dari hasil pre-test dan post-test. Instrumen yang digunakan berupa 7 butir indikator HOTS yang sudah di uji validitas serta reliabilitasnya, dan data dianalisis menggunakan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh signifikan penggunaan media AR terhadap peningkatan HOTS anak, dengan nilai signifikansi (2-tailed) sebesar 0,00 (<0,05). Implikasi dari hasil ini menunjukkan bahwa penggunaan media AR dapat menjadi alternatif efektif dalam mengoptimalkan pengembangan HOTS pada anak usia dini.
Copyrights © 2025