Jurnal Christian Humaniora
Vol 9, No 1 (2025): Mei

Strategi Pusat Analisis Keparlemenan Dalam Menghasilkan Kajian Pendukung Bagi Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia RI

Gunawan, Anggi Azkiya Khairunnisa (Unknown)
Pribadi, Indah Ayu Permana (Unknown)
Sutikno, Chamid (Unknown)
Amanda, Ariesta (Unknown)
Atika, Zaula Rizqi (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2025

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya kajian pendukung yang dihasilkan oleh Pusat Analisis Keparlemenan yang berdampak pada keputusan internal Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dan kebijakan publik yang menyentuh kepentingan publik. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus dan teknik purposive sampling serta teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan di Pusat Analisis Keparlemenan Sekretariat Jenderal DPR RI. Analisis data yang digunakan yakni menurut Miles dan Huberman yang terdiri dari: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Fokus penelitian ini menggunakan teori Thomas L. Wheelen dan J. David Hunger, yakni: pengamatan lingkungan, perumusan strategi, implementasi strategi, serta evaluasi dan pengendalian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pusat Analisis Keparlemenan sudah berhasil melaksanakan strategi dalam memberikan kajian pendukung bagi DPR RI.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

humaniora

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Christian Humaniora Jurnal Christian Humaniora (JCH) merupakan salah satu media publikasi yang menghimpun karya ilmiah berkaitan dengan ilmu sosial humaniora yang berbasiskan kekristenan. JCH diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Institut Agama Kristen Negeri Tarutung. ...