JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus

Pengembangan Video Pembelajaran Interaktif untuk Meningkatkan Minat dan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV SD

Putra, Dion Andri (Unknown)
Azwar, Rica (Unknown)
Efrina, Gusnita (Unknown)
Ayunis, Ayunis (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengembangkan dan mengevaluasi efektivitas video pembelajaran interaktif berbasis animasi untuk meningkatkan minat dan hasil belajar matematika siswa kelas IV SD Negeri 04 Pasar Ambacang. Penelitian menggunakan model 4D (Define, Design, Develop, Disseminate), dengan rancangan video berisi animasi dan ilustrasi menarik agar materi lebih mudah dipahami dan memotivasi siswa. Evaluasi dilakukan melalui pre-test sebelum penggunaan video dan post-test setelahnya. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan, dengan rata-rata nilai siswa naik dari 54,09 (22,73% siswa tuntas) pada pre-test menjadi 87,73 (86,36% siswa tuntas) pada post-test. Minat belajar siswa juga meningkat, dengan perhatian siswa selama pembelajaran mencapai 91,09% dan rasa senang siswa sebesar 92,36%. Temuan ini mengindikasikan bahwa video pembelajaran interaktif tidak hanya efektif dalam meningkatkan pemahaman konsep matematika, tetapi juga mampu menciptakan pengalaman belajar yang menyenangkan dan menarik bagi siswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...