Kegiatan pendampingan belajar Iqra’ ini dilatarbelakangi rendahnya kemampuan membaca huruf hijaiyah anak-anak di Desa Budaya Lingga. Tim pengabdian menerapkan pendekatan individual, dengan setiap anggota membimbing 3–4 anak melalui identifikasi kemampuan awal, latihan pelafalan (makhraj), pengulangan (tikrar), dan pengenalan tajwid dasar. Kegiatan selama 8 hari (4–11 Juli 2025) menunjukkan peningkatan signifikan pada kemampuan membaca, khususnya dalam ketepatan makhraj dan panjang-pendek bacaan. Hasil ini membuktikan efektivitas pembelajaran bertahap dan berbasis kebutuhan individu.
Copyrights © 2025