Aptekmas : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 7 No 4 (2024): Aptekmas Volume 7 Nomor 4 2024

SOSIALISASI PEMANFAATAN LIMBAH DEDAK PADI MENJADI BIOPLASTIK, BIOETANOL, DAN BIOBRIKET KWT BOUGENVILLE

Indah Purnama Sari (Unknown)
Endang Supraptiah (Unknown)
Martha Aznury (Unknown)
Rima Daniar (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Dec 2024

Abstract

Dedak padi merupakan limbah hasil dari proses penggilingan padi dan penyosohan beras yang dimanfaatkan sebagai pakan ternak. Kandungan selulosa yang cukup tinggi menjadikan dedak padi berpotensi dikembangkan menjadi produk bernilai tambah, seperti bioplastik, bioetanol, dan biobriket. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan melalui sosialisasi kepada Kelompok Wanita Tani (KWT) Bougenville di Prabumulih Barat sebagai upaya awal dalam mengenalkan diversifikasi pemanfaatan limbah dedak padi. Selama kegiatan berlangsung, peserta menunjukkan respon positif, yang ditunjukkan melalui antusiasme dalam diskusi serta keterlibatan aktif pada sesi tanya jawab. Hasil evaluasi juga memperlihatkan terjadinya proses transfer pengetahuan antara tim pelaksana dan peserta, sehingga diharapkan dapat mendorong peningkatan wawasan dan keterampilan masyarakat untuk mengolah limbah pertanian menjadi hasil olahan yang memiliki fungsi praktis dan potensi keuntungan.

Copyrights © 2024