Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji penerapan metode Problem Based Learning (PBL) dalam upaya meningkatkan minat siswa pada pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKN) di SMP Negeri 17 Medan. Problem Based Learning dipilih karena mampu mendorong siswa untuk aktif terlibat dalam pembelajaran dengan menyelesaikan masalah yang relevan dengan kehidupan sehari-hari, sehingga dapat meningkatkan minat dan keterlibatan mereka dalam proses belajar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Partisipan penelitian adalah siswa kelas VIII dan guru PKN di SMP Negeri 17 Medan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran Problem Based Learning di nilai dapat menjadi, alternatif solusi permasalahan terkait dengan proses pembelajaran PKN yang dihadapi di sekolah, penerapan model Problem Based Learning dapat meningkatkan keterlibatan serta kemampuan berpikir kritis siswa.
Copyrights © 2024