Lingkungan sosial memiliki peran signifikan dalam membentuk perkembangan psikologis individu, khususnya bagi mahasiswa yang sedang berada pada fase transisi menuju kedewasaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak lingkungan sosial terhadap perkembangan psikologis mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) angkatan 2023. Metode yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif,observasi partisipatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa interaksi dengan teman sebaya, dosen, serta lingkungan akademik memiliki pengaruh besar dalam membentuk kepercayaan diri, manajemen stres, dan keterampilan komunikasi mahasiswa. Selain itu, tekanan akademik dan ekspektasi sosial ditemukan sebagai faktor yang memengaruhi kesehatan mental. Penelitian ini merekomendasikan adanya program pendampingan psikologis dan penguatan lingkungan sosial yang positif untuk mendukung perkembangan mahasiswa secara holistik.
Copyrights © 2025