Jurnal Media Akademik (JMA)
Vol. 3 No. 7 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli

KAMPANYE SOSIAL MENINGKATKAN KESADARAN ETIKA BERKOMUNIKASI SISWA TAMAN KANAK-KANAK HINDU MELALUI PROGRAM PENGABDIAN MASYARAKAT

Ni Putu Sinta Dewi (Unknown)
Ni Ketut Putri Nila Sudewi (Unknown)
Christofer Satria (Unknown)
Istin Fitriana Aziza (Unknown)
Muhammad Fathoni (Unknown)
Nur Alfilail (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2025

Abstract

Dinamika kehidupan sosial yang semakin kompleks, penurunan kualitas komunikasi etis pada anak usia dini semakin menjadi sorotan. Fenomena ini tidak sekadar mencerminkan perubahan cara anak berinteraksi, tetapi juga menunjukkan adanya kebutuhan mendesak untuk menanamkan nilai-nilai komunikasi yang santun, empatik, dan saling menghargai. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran etika berkomunikasi pada siswa Taman Kanak-Kanak Hindu Cempaka melalui program kampanye sosial yang dirancang secara kolaboratif. Menggunakan metode Participatory Action Research (PAR), kegiatan ini dilaksanakan dalam empat tahap yakni perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Guru dan pihak sekolah dilibatkan secara aktif sejak awal, sementara siswa dilibatkan melalui aktivitas yang sesuai dengan tahap perkembangannya, seperti bermain peran dan bercerita. Secara konseptual, kampanye sosial diposisikan bukan sekadar alat penyuluhan, tetapi sebagai media pembelajaran transformatif yang membentuk pemahaman dan perilaku secara simultan. Hasil pelaksanaan menunjukkan terjadinya peningkatan partisipasi aktif siswa dalam berkomunikasi secara positif serta penguatan peran guru dalam mendampingi proses pembelajaran. Ketercapaian kegiatan pengabdian ini tidak hanya tampak dari feedback siswa selama kegiatan, tetapi juga bentuk komitmen keberlanjutan yang ditunjukkan oleh pihak sekolah melalui adopsi materi dan metode pengabdian. Kegiatan pengabdian ini tidak hanya memberikan dampak terhadap etika komunikasi, namun juga berkontribusi terhadap penguatan ekosistem pendidikan karakter di lingkungan sekolah sejak usia dini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jma

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi ...