IPSSJ
Vol. 2 No. 04 September (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal

Analisis Kinerja Campuran Beton Aspal yang Mengandung Butiran Mineral Hasil Ekstraksi Aspal Buton sebagai Filler

Nugraha, Muhamad Arif (Unknown)
Imam Aschuri (Unknown)
Riny Yolandha Parapat (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Sep 2025

Abstract

Aspal Buton (asbuton) adalah campuran bitumen dan mineral yang banyak terdapat di Indonesia dengan kualitas mendekati aspal minyak. Melalui proses ekstraksi, mineral asbuton dapat digunakan sebagai filler pada campuran beton aspal. Filler berperan penting dalam mengisi rongga agregat sehingga mempengaruhi stabilitas dan kualitas campuran. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh subtitusi filler hasil ekstraksiasbuton terhadap kinerja campuran beton aspal pada kadar aspal optimum, serta menentukan persentase penggunaan yang paling berpengaruh. Variasi subtitusi filler dilakukan sebesar 5%, 10%, 15%, dan 25% dari total filler. Pengujian meliputi berat jenis filler dan uji Marshall. Hasil menunjukkan filler asbuton memiliki berat jenis lebih rendah karena masih mengandung aspal murni. Subtitusi filler meningkatkan stabilitas 9,84% dan flow 8,1%, sementara nilai VMA dan VIM menurun 4,58% dan 6,02%. Sebaliknya, nilai VFA meningkat hingga 2%.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ojs

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Public Health Social Sciences

Description

Integrative Perspectives of Social and Science Journal (IPSSJ) dengan E-ISSN 3064-4011 merupakan sebuah jurnal ilmiah nasional yang mempublikasikan artikel hasil penelitian multidisiplin di berbagai bidang ilmu, seperti ilmu sains, teknik, pendidikan, ilmu sosial humaniora, bahasa/linguistik, ...