SOCIETIES: Journal of Social Sciences and Humanities
Vol 5, No 2 (2025): SOCIETIES: Journal of Social Sciences and Humanities

Inteligensi Non-Verbal sebagai Prediktor Aspek-aspek Kesiapan Sekolah Anak Usia Dini

Agussalim, Amirah Aminanty (Unknown)
Akmal, Nur (Unknown)
Hidayati, Rizkia (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2025

Abstract

Abstrak. Penelitian ini menguji peran inteligensi non-verbal sebagai prediktor kesiapan sekolah anak usia 5–7 tahun. Sebanyak 80 anak diuji secara individual menggunakan Raven’s Coloured Progressive Matrices (RCPM) untuk mengukur tingkat inteligensi non-verbal dan Nijmeegse Schoolbekwaamheids Test (NST) untuk mengukur aspek kesiapan sekolah. Analisis korelasional dan regresi sederhana menunjukkan bahwa Grade IQ yang lebih rendah (menandakan inteligensi non-verbal lebih tinggi (grade IQ bergerak dari I yang paling tinggi ke V yang paling rendah) berkorelasi signifikan dengan skor lebih tinggi pada aspek Mengamati & Membedakan Bentuk (r ≈ −0,44 s.d. −0,48; p < 0,001) dan Motorik Halus (r ≈ −0,26 s.d. −0,30; p < 0,05). Terdapat kecenderungan hubungan negatif Inteligensi non-verbal dengan Konsentrasi dan skor total kesiapan (efek kecil), sementara domain lain (pengertian besar–jumlah–perbandingan, pengamatan tajam/kritis, daya ingat, pemahaman cerita & ingatan, kematangan intelektual) tidak signifikan. Temuan menegaskan bahwa inteligensi non-verbal paling kuat berkaitan dengan kapasitas visual-perseptual dan motorik halus yang mendasari literasi dan numerasi awal, namun tidak memadai sebagai satu-satunya indikator kesiapan sekolah yang bersifat multidimensi. Implikasi praktis dari penelitian ini adalah RCPM relevan sebagai skrining awal untuk domain visual-perseptual/motorik halus, tetapi asesmen kesiapan harus tetap multi-domain.Kata Kunci: Inteligensi non-verbal; kesiapan sekolah; pendidikan anak usia dini

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

societies

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

The principal purpose of this journal is to publish scholarly work in the Social Sciences in Education and Humanities (miscellaneous). The research that is published may take a theoretical or speculative model as well as statistical and mathematical. Contributions are welcome from all fields which ...