Journal of Computers, Informatics, and Vocational Education
Volume 2 Issue 3, November (2025)

Efektivitas Penggunaan Model Cooperative Learning Dalam Meningkatkan Keterampilan Kerja Sama Siswa Pada Kelas X TKJ SMKN 2 Makassar

Mutmainnah, Nurul (Unknown)
Sanatang (Unknown)
Hidayat M, Wahyu (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui peningkatan keterampilan kerja sama dan hasil belajar siswa melalui penerapan model Cooperative Learning serta efektivitasnya pada mata pelajaran Perkembangan Teknik Komputer Jaringan dan Telekomunikasi Sistem Sensor di SMKN 2 Makassar. Metode yang digunakan adalah quasy experiment dengan dua kelompok, yaitu kelas eksperimen yang diberi perlakuan model Cooperative Learning dan kelas kontrol dengan pembelajaran konvensional. Hasil uji Paired Samples T-Test menunjukkan bahwa kelas eksperimen mengalami peningkatan rata-rata skor sebesar 53,33 dengan signifikansi <0,001, sedangkan kelas kontrol hanya meningkat 17,17 dengan signifikansi <0,001. Hal ini membuktikan adanya perbedaan signifikan antara kedua kelas, di mana penerapan Cooperative Learning lebih efektif meningkatkan hasil belajar dibanding metode konvensional. Selain itu, hasil observasi menunjukkan adanya peningkatan keterampilan kerja sama siswa di kelas eksperimen, meliputi kemampuan berbagi dan menghargai pendapat, berbagi tugas, bertanggung jawab, serta menunjukkan sikap positif selama pembelajaran. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penerapan model Cooperative Learning terbukti efektif dalam meningkatkan keterampilan kerja sama sekaligus hasil belajar siswa pada mata pelajaran tersebut di SMKN 2 Makassar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

CIVE

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Social Sciences

Description

Jurnal CIVE is published by the Informatics and Computer Engineering Education Study Programme of Makassar State University. The CIVE journal is published periodically three times a year, containing articles on research results and / or critical studies in the field of Informatics and Computer ...