cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. jombang,
Jawa timur
INDONESIA
JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika
ISSN : 2502986X     EISSN : 25029878     DOI : -
Core Subject : Education,
JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika (e-ISSN: 2502-9878, p-ISSN: 2502-986X) is a journal publishes original research and review articles in the field of mathematics and mathematics education. This journal published twice a year (in March and September).
Arjuna Subject : -
Articles 332 Documents
Analisis Cluster Psikografis Konsumen Kediri Town Square Tohari, Amin
JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 1, No 2: September 2016 - Februari 2017
Publisher : Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (187.863 KB) | DOI: 10.26594/jmpm.v1i2.580

Abstract

Perkembangan pusat perbelanjaan yang semakin pesat di kota Kediri menimbulkan adanya persaingan usaha, sehingga dibutuhkan strategi pemasaran seperti segmentasi konsumen pada komponen demografis dan psikografis. Dalam statistika, komponen-komponen tersebut dapat dinyatakan sebagai variabel. Untuk meringkas data dengan banyak variabel, akan digunakan analisis cluster dengan metode k-means cluster. Data yang digunakan adalah data hasil penyebaran kuisioner kepada konsumen Kediri Town Square. Analisis cluster akan dilakukan pada komponen psikografis konsumen Kediri Town Square. Metode sampling yang digunakan adalah systematic random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 103 responden. Analisis cluster menghasilkan empat segmen yaitu segmen yang dicirikan oleh konsumen yang lebih mempertimbangkan kualitas karena kualitas bagi mereka adalah nomer satu, segmen yang dicirikan oleh konsumen yang setia dengan merek, segmen yang tidak mempermasalahkan harga, dan segmen yang impulsive yaitu konsumen yang suka membeli barang yang tidak direncanakan sebelumnya.
Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Berbasis Web Menggunakan Blogmath (Blogger & Mathjax) Rhomdani, Rohmad Wahid
JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 2, No 2: September 2017 - Februari 2018
Publisher : Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (573.863 KB) | DOI: 10.26594/jmpm.v2i2.1011

Abstract

Pesatnya perkembangan dunia teknologi informasi dan komunikasi telah berpengaruh besar dalam dunia pendidikan. Salah satunya yang terkenal yaitu blogger kini telah menjadi sumber belajar alternatif. Perkembangan blogger begitu pesat membuka peluang dan jalan baru dalam mengerjakan banyak hal, termasuk untuk mengembangkan dunia pendidikan. Peneliti melakukan pengembangan media pembelajaran Matematika berbasis web menggunkan BlogMath (Blogger & MathJax) guna untuk penyajian media pembelajaran lebih interaktif dan praktis. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian pengembangan menurut Gall dan Brog (Jenis penelitian Expositori pengembangan product), dengan metode pengumpulan data studi literatur, interview, dan data angket. Penelitian ini melibatkan responden dari siswa, guru, dan designer. Analisis yang digunakan dalam peneletian ini adalah deskriptif kualitatif.Kata kunci. Media Pembelajaran, Berbasis Web, Blogger, MathJax
STRUKTUR ARGUMENTASI PENALARAN KOVARIASIONAL SISWA KELAS VIIIB MTsN 1 KEDIRI Umah, Ulumul; Asari, Abdur Rahman; Sulandra, I Made
JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 1, No 1: Maret - Agustus 2016
Publisher : Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (475.197 KB) | DOI: 10.26594/jmpm.v1i1.498

Abstract

Argumen matematis siswa tingkat dasar hingga sekolah menengah sering sulit dikaitkan dengan pembuktian matematis formal. Model Argumen Toulmin menawarkan suatu pendekatan untuk menganalisis argumen yang sangat berbeda dengan pendekatan logika formal. Studi ini bertujuan untuk mendeskripsikan struktur argumentasi siswa kelas VIIIB MTsN 1 Kediri ketika menyelesaikan masalah kovariasi berdasarkan teori argumentasi Toulmin. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa subjek belum memiliki struktur argumen yang lengkap. Secara umum subjek membangun argumen secara induktif. Peran “backing” menjadi esensial ketika argumen subjek didukung oleh contoh-contoh kasus yang mengantarkan pada suatu kesimpulan, sementara “qualifier” dan “rebuttal” tidak muncul pada struktur argumen mereka.
Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw sebagai Upaya Pendidikan Karakter Pada Matakuliah Operation Research Widayanti, Lilis; Hakim, Lukman
JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 2, No 1: Maret - Agustus 2017
Publisher : Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (427.152 KB) | DOI: 10.26594/jmpm.v2i1.892

Abstract

Penelitian yang dilakukan bermaksud untuk mengetahui proses penerapan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw untuk mengembangkan karakter dan meningkatkan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah operation research. Jenis penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan pada 19 mahasiswa kelas operation research. Langkah-langkah penelitian mengacu pada penelitian tindakan Kemmis dan Taggart yaitu (1) identifikasi masalah, (2) perencanaan, (3) pelaksanaan, (4) observasi, dan (5) refleksi. Pengumpulan data dilakukan menggunakan wawancara, lembar penilaian karakter mahasiswa, dan tes operation research. Langkah-langkah pembelajaran yang dilakukan sesuai dengan sintaks model kooperatif tipe jigsaw. Sedangkan karakter yang direkam dalam proses pembelajaran meliputi karakter mampu bekerjasama, tanggung jawab, dan kejujuran. Dari hasil tes materi metode transportasi dan penugasan terdapat peningkatan hasil belajar dari siklus I ke siklus II.
Penerapan Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation Berbantuan Proyek Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa SMP Lestari, Wiwit Damayanti
JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 1, No 2: September 2016 - Februari 2017
Publisher : Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (259.724 KB) | DOI: 10.26594/jmpm.v1i2.624

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menelaah perbedaan kemampuan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang mendapat pembelajaran kooperatif tipe group investigation berbantuan proyek dan siswa yang mendapat pembelajaran konvensional. Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen dengan desain penelitian kelompok kontrol non-ekuivalen. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII salah satu SMP Negeri di Cirebon tahun ajaran 2013/2014. Sampel untuk penelitian ini diambil dua kelas sebagai kelas eksperimen yang mendapat pembelajaran kooperatif tipe group investigation berbantuan proyek dan kelas kontrol yang mendapat pembelajaran konvensional dengan menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan berupa soal tes kemampuan pemecahan masalah matematis. Analisis data kemampuan pemecahan masalah matematis menggunakan uji-t. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang mendapat pembelajaran kooperatif tipe group investigation berbantuan proyek lebih baik daripada siswa yang mendapat pembelajaran konvensional sehingga pembelajaran kooperatif tipe group investigation berbantuan proyek dapat menjadi alternatif dalam mengembangkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMP.
PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN PENDEKATAN PROBLEM POSING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF SISWA Kelen, Yoseph Pius Kurniawan
JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 1, No 1: Maret - Agustus 2016
Publisher : Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (506.204 KB) | DOI: 10.26594/jmpm.v1i1.513

Abstract

Tujuan  dari  penelitian  ini  adalah  untuk  mendeskripsikan  kemampuan berpikir  kreatif  siswa  dalam  pembelajaran  matematika  dengan menggunakan  pendekatan  Problem  Posing.  Subjek  dalam  penelitian ini  adalah  36  siswa  kelas  VII  SMP  Negeri  Neonbat  Tahun  Ajaran 2014/2015.  Peneliti  menggunakan  data  primer  dan  teknik pengumpulan  datanya  yaitu  observasi  dan  tes.  Observasi  dilakukan pada  setiap  berlangsungnya  proses  pembelajaran,  sedangkan  tes dilakukan  pada  setiap  akhir  siklus  pembelajaran.  Hasil  penelitian menunjukkan  bahwa  persentase  kemampuan  berpikir  kreatif  siswa mengalami  peningkatan  sebesar  19.44%,  dimana  pada  siklus  I persentase  kemampuan  berpikir  kreatif  siswa  sebesar  63,89%  dan pada  siklus  II  meningkat  menjadi  83,33%.  Dengan  demikian  dapat ditarik  kesimpulan  bahwa Pendekatan  Problem  posing  dapat Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa.
Analisis Kepuasan Masyarakat Terhadap Kualitas Pelayanan Pengadilan Agama Kabupaten Kediri Dengan Pendekatan Logika Fuzzy Shofia, Niska; W, Lilia Sinta; A, Putri Kusuma
JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 2, No 2: September 2017 - Februari 2018
Publisher : Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (355.696 KB) | DOI: 10.26594/jmpm.v2i2.893

Abstract

Dalam rangka meningkatkan pelayanan di bidang hukum, Mahkamah Agung RI memerintahkan seluruh Lembaga Peradilan untuk menyediakan fasilitas meja informasi (information desk). Penelitian ini dilakukan di lembaga peradilan yaitu di Kantor Pengadilan Agama Kabupaten Kediri. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kepuasan para pihak pencari keadilan terhadap pelayanan yang diberikan oleh petugas Meja Informasi Pengadilan Agama Kabupaten Kediri. Analisis tingkat kepuasannya menggunakan pendekatan metode fuzzy servqual (Service Quality) yang dibantu menggunakan aplikasi MATLAB. Berdasarkan hasil penelitian, rata-rata penilaian masyarakat terhadap tingkat kepuasan masyarakat dalam mendapatkan informasi pelayanan di Pengadilan Agama Kabupaten Kediri adalah baik, artinya pelayanan yang diberikan telah memenuhi harapan masyarakat.
Kesalahan Mahasiswa dalam Menyelesaikan Soal Integral Berdasarkan Gaya Kognitif pada Mata Kuliah Matematika Informatika Arvianto, Ilham Rais
JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 2, No 1: Maret - Agustus 2017
Publisher : Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (521.078 KB) | DOI: 10.26594/jmpm.v2i1.799

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan mahasiswa dalam menyelesaikan soal matematika informatika materi integral berdasarkan gaya kognitif. Gaya kognitif dalam penelitian ini dikelompokkan menjadi gaya kognitif tipe field dependent (FD) dan tipe field independent (FI). Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian terdiri dari 2 mahasiswa FD dan 2 mahasiswa FI. Subjek dipilih dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan teknik tes dan wawancara. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis kesalahan dari mahasiswa FD adalah kesalahan konsep, operasi, dan prinsip. Sedangkan, mahasiswa FI hanya mengalami jenis kesalahan prinsip.
Analisis Jalur Faktor-faktor yang Mempengaruhi Angka Kematian Ibu di Jawa Timur Sari, Afsah Novita
JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 1, No 2: September 2016 - Februari 2017
Publisher : Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (477.494 KB) | DOI: 10.26594/jmpm.v1i2.581

Abstract

Angka Kematian Ibu (AKI) merupakan indikator kualitas pelayanan kesehatan masyarakat dan keberhasilan pembangunan di suatu negara. Selain itu AKI juga digunakan sebagai dasar pertimbangan dalam menentukan Indeks Pembangunan Manusia. Oleh karena itu diperlukan penelitian tentang AKI untuk mengetahui gambaran dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Analisis yang digunakan dengan menggunakan Analisis Jalur. Berdasarkan hasil analisis deskriptif menunjukkan AKI tertinggi ada di kabupaten Probolinggo dengan presentase 2.213 %.  Faktor yang mempengaruhi AKI tidak terlepas dari faktor sosial dalam masyarakat. Besarnya pengaruh langsung variabel PHBS, Ibu hamil yang diberi Fe1, ibu hamil yang melakukan K1 dan persalinan dengan bantuan dukun terhadap ibu hamil yang beresiko tinggi berturut-turut sebesar -0.229, 0.687, 0.513 dan -0.527. sedangkan terhadap AKI berturut-turut sebesar -0.009, 0.018, -0.010, -0.006 dan pengaruh ibu hamil beresiko tinggi terhadap AKI sebesar -0.009. Besarnya pengaruh tidak langsung  melalui variabel  ibu hamil yang beresiko tinggi terhadap AKI secara berturut-turut sebesar 0.002, -0.006, -0.004 dan 0.005.
Efektivitas Pembelajaran Student Teams Achievement Division (STAD) Berbantuan Komik pada Siswa SD Nugroho, Setiaji; Shodikin, Ali
JMPM: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 3, No 1: Maret - Agustus 2018
Publisher : Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (323.132 KB) | DOI: 10.26594/jmpm.v3i1.1067

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi adanya kecenderungan pembelajaran yang berpusat pada guru menjadikan siswa kurang aktif. Salah satu alternatif untuk mengatasi hal tersebut adalah dengan menerapkan pembelajaran STAD (Student Team Achievment Division) berbantuan media komik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas penerapan STAD berbantuan komik pada materi bangun ruang kubus di kelas V MI Muhammadiyah 02 Laren Lamongan ditinjau dari tingkat ketuntasan belajar siswa, tingkat aktivitas siswa, tingkat aktivitas, dan tingkat respon siswa. Subyek penelitian ini melibatkan 17 siswa. Diperoleh hasil bahwa persentase ketuntasan belajar siswa secara klasikal dinyatakan tuntas sebesar 94,1%, persentase aktivitas aktif siswa sebesar 88,25% dengan kategori aktif, persentase aktivitas guru dalam mengelola pembelajaran sebesar 89,15% dengan kategori baik, dan persentase respon positif siswa sebesar 96,47% dengan kategori baik.

Page 2 of 34 | Total Record : 332


Filter by Year

2016 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 10 No 2 (2025): September 2025 - February 2026 Vol 10 No 1 (2025): March - August 2025 Vol 9 No 2 (2024): September 2024 - February 2025 Vol 9 No 1 (2024): March - August 2024 Vol 8 No 2 (2023): September 2023 - February 2024 Vol 8 No 1 (2023): March - August 2023 Vol 7 No 2 (2022): September 2022 - February 2023 Vol 7, No 1 (2022): Maret - Agustus 2022 Vol 7 No 1 (2022): March - August 2022 Vol 6 No 2 (2021): September 2021 - February 2022 Vol 6, No 2 (2021): September 2021 - Februari 2022 Vol 6 No 1 (2021): March - August 2021 Vol 6, No 1 (2021): Maret - Agustus 2021 Vol 5, No 2 (2020): September 2020 - Februari 2021 Vol 5 No 2 (2020): September 2020 - February 2021 Vol 5, No 1: Maret - Agustus 2020 Vol 5 No 1: March - August 2020 Vol 4, No 2 (2019): September 2019 - Februari 2020 Vol 4, No 2: September 2019 - Februari 2020 Vol 4 No 2: September 2019 - February 2020 Vol 4 No 1: March - August 2019 Vol 4, No 1: Maret - Agustus 2019 Vol 4, No 1: Maret - Agustus 2019 Vol 3 No 2: September 2018 - February 2019 Vol 3, No 2: September 2018 - Februari 2019 Vol 3, No 2: September 2018 - Februari 2019 Vol 3, No 1: Maret - Agustus 2018 Vol 3, No 1: Maret - Agustus 2018 Vol 3 No 1: Maret Vol 2, No 2: September 2017 - Februari 2018 Vol 2, No 2: September 2017 - Februari 2018 Vol 2, No 1: Maret - Agustus 2017 Vol 2, No 1: Maret - Agustus 2017 Vol 2 No 2: September Vol 2 No 1: Maret Vol 1, No 2: September 2016 - Februari 2017 Vol 1, No 2: September 2016 - Februari 2017 Vol 1, No 1: Maret - Agustus 2016 Vol 1, No 1 (2016): Maret Vol 1, No 1: Maret - Agustus 2016 Vol 1 No 2: September Vol 1 No 1: Maret More Issue