cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 32 Documents
MENINGKATKAN KOMPETENSI GURU FISIKA MEMBUAT MEDIA PEMBELAJARAN PERPINDAHAN KALOR MELALUI WORKSHOP Saragi, Esron
JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN Vol 1, No 2: OKTOBER 2014
Publisher : JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah melalui workshop dapat meningkatkan kompetensi guru fisika membuat media perpindahan kalor di SMA Negeri Sub Rayon 1 dan 2 Kabupaten Tapanuli Tengah. Hipotesis tindakan pada penelitian ini adalah melalui workshop dapat meningkatkan kompetensi guru fisika membuat media pembelajaran perpindahan kalor. Subjek penelitian adalah guru fisika SMA Negeri sub rayon 1 dan 2 Kabupaten Tapanuli Tengah sebanyak 6 (enam) orang. Objek penelitian adalah media pembelajaran perpindahan kalor yang dibuat adalah dari barang bekas atau dari bahan yang harganya murah sehingga dapat terjangkau. Nilai rata-rata kompetensi guru dalam membuat media pembelajaran perpindahan kalor secara Konduksi, Konveksi, dan Radiasi meningkat dari siklus 1 pertemuan ke 1 sampai dengan siklus 3 pertemuan 3 yaitu 31,33% menjadi 89,33%. Peningkatan nilai rata-rata kompetensi guru: 89,33 – 31,33 = 58,00%. Hasil analisis angket tentang pelaksanaan workshop memperoleh rata-rata 97,71% berarti pelaksanaannya berlangsung dengan hasil amat baik dan kompetensi guru meningkat dalam pembuatan media pembelajaran. Implikasi penelitian menunjukkan bahwa kompetensi guru membuat media pembelajaran meningkat sehingga diharapkan kompetensi tersebut dapat diterapkan dalam peningkatan kualitas pembelajaran fisika melalui pembuatan media pembelajaran.Kata Kunci: Komptensi, Media Pembelajaran, Workshop.
UPAYA PENINGKATAN KETERAMPILAN DASAR MENGAJAR GURU MELALUI SUPERVISI KLINIS DENGAN PENDEKATAN KOLABORATIF DI SMK NEGERI 1 BERASTAGI KABUPATEN KARO Barus, Zulkarnain; Siagian, Sahat; Purba, SUkarman
JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN Vol 3, No 2: OKTOBER 2016
Publisher : JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

"> ABSTRAK Penelitian Tindakan Sekolah ini pada dasarnya ingin mengetahui apakah melalui supervisi klinis dengan pendekatan kolaboratif dapat meningkatkan keterampilan dasar mengajar guru di SMK Negeri 1 Berastagi Kabupaten Karo. Penelitian ini menggunakan model penelitian tindakan sekolah, mengacu pada model penelitian Kemmis dan Taggart yang dirancang dengan proses siklus yaitu merencanakan, melakukan tindakan, mengamati, dan melakukan refleksi. Tahapan ini terus berlangsung perindividu sampai permasalahan dalam menerapkan ketiga keterampilan dasar mengajar tersebut dapat terselesaikan. Hasil analisis data guru dalam menerapkan ketiga keterampilan dasar mengajar yaitu pada siklus I 71,07 dan pada siklus II 87,33. Dari uraian tersebut dapat dilihat bahwa terjadi peningkatan nilai rata-rata keterampilan guru yaitu 87,33 – 71,07 = 16,26. Dengan demikian penerapan supervisi klinis dapat meningkatkan keterampilan menjelaskan, keterampilan membuka dan menutup pelajaran dan keterampilan mengelola kelas guru di SMK Negeri 1 Berastagi yang dibuktikan dengan adanya peningkatan masing-masing keterampilan dari siklus I ke siklus II. Untuk itu diharapkan kepada pengawas sekolah agar membimbing guru melalui kegiatan supervisi klinis.Kata kunci : Keterampilan dasar mengajar, supervisi klinis kolaboratif
PENINGKATAN KEMAMPUAN GURU PAI MENGGUNAKAN POWERPOINT DALAM PEMBELAJARAN MELALUI SUPERVISI AKADEMIK TEKNIK WORKSHOP DI SMAN 2 SIGLI Suhadi, Suhadi; Sagala, Syaiful; Zainuddin, Zainuddin
JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN Vol 2, No 2: OKTOBER 2015
Publisher : JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan guru Pendidikan Agama Islam membuat media pembelajaran menggunakan PowerPoint pada materi perkembangan Islam pada abad pertengahan (1250-1800) melalui supervisi akademik teknik workshop di SMAN 2 Sigli. Subjek dalam penelitian ini adalah guru-guru mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMAN 2 Sigli yang berjumlah lima orang, dengan fokus penelitian adalah kemampuan guru membuat media pembelajaran menggunakan powerpoint pada materi perkembangan Islam pada abad pertengahan melalui workshop. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan sekolah (PTS) yang dilaksanakan secara terpadu dan sistematis dalam tahapan berupa siklus-siklus.Penelitian ini dilaksanakan sebanyak dua siklus, setiap siklus terdiri dari empat tahap, yakni perencanaan (planning), pelaksanaan (action), pengamatan (observation), dan refleksi (reflection).Pada siklus pertama rata-rata kemampuan guru dalam membuat media pembelajaran menggunakan powerpoint sebesar 78,21% dengan kategori cukup. Pada siklus kedua rata-rata kemampuan guru dalam membuat media pembelajaran menggunakan powerpoint sebesar 88,93% dengan kategori baik. Peningkatan nilai rata – rata guru dalam membuat media pembelajaran menggunakan powerpoint adalah 88,93%-78,21%= 10,72%. Dengan demikian hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan supervisi akademik teknik workshop dapat meningkatkan kemampuan guru Pendidikan Agama Islam membuat media pembelajaran menggunakan powerpointdi SMAN 2 Sigli.Kata Kunci: Supervisi, Workshop, Powerpoint
MENINGKATKAN KOMPETENSI GURU MENYUSUN INSTRUMEN TES MELALUI MODEL PELATIHAN SSOTT DI SMA DAN SMK KABUPATEN DAIRI Sijabat, Leonnardo
JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN Vol 1, No 2: OKTOBER 2014
Publisher : JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKTujuan penelitian ini untuk meningkatkan kompetensi guru ekonomi menyusun instrumen tes. Kompetensi guru menyusun instrumen tes adalah pengetahuan, kemampuan dan keterampilan yang harus dimiliki oleh guru untuk menyusun alat yang digunakan untuk mengukur kemampuan peserta didik setelah melakukan proses belajar mengajar melalui kegiatan penilaian. Penelitian menggunakan metode PTS. Model penelitian tindakan yang digunakan adalah model Kemmis McTaggart dengan proses siklus terdiri atas empat langkah yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan dan refleksi. Meningkatkan kompetensi guru menyusun instrumen tes menggunakan model pelatihan SSOTT. Subyek penelitian melibatkan guru SMA dan SMK rumpun ekonomi berjumlah 30 orang yang berada di Kabupaten Dairi. Indikator untuk mengukur kompetensi guru menyusun instrumen tes adalah : (1) membuat kisi-kisi soal, (2) merangkai soal, dan (3) menganalisis soal. Peningkatan kompetensi guru pada setiap siklus yaitu persentase nilai pembuatan kisi-kisi soal mengalami kenaikan yang ditunjukkan dari hasil penilaian yaitu 213,67 pada siklus pertama dan 228,33 pada siklus kedua. Persentase nilai merangkai soal mengalami kenaikan yaitu, 319,97 pada siklus pertama dan 335,03 pada siklus kedua. Persentase nilai menganalisis soal mengalami kenaikan yaitu 307,00 pada siklus pertama dan 521,00 pada siklus kedua. Hasil penelitian ini menemukan bahwa model pelatihan SSOTT dapat meningkatkan kompetensi guru menyusun instrumen tes.
PENGEMBANGAN MODEL PERENCANAAN STRATEGIK BERBASIS TOTAL PERFORMANCE SCORECARD DI SMK NEGERI 1 IDI ACEH TIMUR Khairuddin, Khairuddin; Zainuddin, Zainuddin; Darwin, Darwin
JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN Vol 3, No 2: OKTOBER 2016
Publisher : JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Penelitian yang menggunakan metode research and development ini bertujuan untuk : (1) Mengetahui komponen penyusunan renstra sekolah yang selama ini di laksanakan di SMK Negeri 1 Idi Aceh Timur. (2) Secara teoretik menyusun model teoretik perencanaan strategis sekolah berbasis Total Performance Scorecard. (3) Mengetahui penerapan model teoretik perencanaan strategis sekolah berbasis total performancescorecard di SMK Negeri 1 Idi Aceh Timur. Penelitian pengembangan ini menggunakan pola 4D dari Thiagajaran dalam menganalisis data, yaitu define, design, developmentand dissemination. Sehingga menghasilkan temuan penelitian sebagai berikut: (1) Komponen penyusunan renstra sekolah yang selama ini dilaksanakan di SMK Negeri 1 Idi Aceh Timur belum sepenuhnya memenuhi kaidah teori penyusunan renstra, selain itu juga belum adanya sinkronisasi antar unsur pada renstra tersebut. Keterlibatan warga sekolah dalam menyusun renstra masih minim sehingga tidak menggambarkan manajemen mutu pendidikan di sekolah. (2) Model teoretik perencanaan strategik sekolah berbasis Total Performance Scorecard menghasilkan 9 jenis kartu scorecard yang melibatkan seluruh PTK untuk mengisi personal balanced scorecard dan jurusan, tata usaha serta kurikulum dan sekolah mengisi organizational balanced scorecard, lalu didiskusikan pada tingkat section dan sekolah melalui FGD yang melibatkan Korwas, pengawas sekolah dan komite sekolah. Hasil FGD akan menghasilkan unsur SWOT untuk dianalisis bersama dengan dokumen renstra lama sehingga menghasilkan Analisis Faktor Internal dan Analisis Faktor Eksternal sebagai awal lahirnya visi, misi, tujuan, sasaran, peran kunci, strategi dan program sekolah selama milestone 5 tahun. (3) Penerapan model teoretik perencanaan strategis sekolah berbasis total performancescorecard di SMK Negeri 1 Idi Aceh Timur dilakukan setelah peneliti melakukan validasi produk baik dari sisi operasional di lapangan dan validasi pendapat ahli secara teori. Pengembangan model teoretik renstra berbasis TPS akan dilaksanakan pada penyusunan renstra SMK Negeri 1 IDI pada tahun 2019.Kata Kunci : Perencanaan Strategik, Total Performance Scorecard.
PENINGKATAN KETERAMPILAN DASAR MENGAJAR GURU SMK MELALUI SUPERVISI AKADEMIK BERBASIS COACHING REKAMAN VIDEO Faisal, Eko; Purba, Sukarman; Siagian, Sahat
JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN Vol 2, No 2: OKTOBER 2015
Publisher : JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan keterampilan dasar men gajar guru bidang studi matematika melalui supervisi akademik berbasis coaching rekaman videodi SMK Negeri 1 Tanah Luas Kabupaten Aceh Utara. Penelitian ini berlangsung dari Febuari 2015 dengan Mei 2015. Subjek dalam penelitian adalah guru bidang studi matematika pada SMK Negeri 1 Tanah Luas Kabupaten Aceh Utara, desain penelitian ini ialah perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi yang terikat dengan langkah coaching. Aspek keterampilan dasar mengajar guru adalah (1) keterampilan bertanya, (2) Memberikan penguatan, (3) Mengadakan variasi, (4) Menjelaskan, (5) Membuka dan menutup pelajaran, (6) Membimbing diskusi kelompok kecil, (7) Mengelola kelas, (8) Mengajar kelompok kecil dan perorangan. Keterampilan dasar mengajar guru terlihat pada siklus I yang dominan perlu diadakan peningkatan adalah pada keterampilan bertanya, mengadakan variasi, mengajar kelompok kecil dan perorangan dan pada membuka dan menutup pelajaran. Hasil Observasi pada siklus pertama menunjukkan penguasaan rata-rata untuk setiap guru hanya baru mencapai 69% sedangkan hasil observasi pada siklus II menunjukkan peningkakat hingga mencapai 95% untuk penguasaan setiap guru berdasarkan hasilobservasi. Hasil temuan penelitian ini menmukan bahwa melalui supervisi akademik yang berbasiscoaching rekaman video, dapat meningkatkan keterampilan dasar mengajar guru matematika. Saran penelitian ini diharapkan bagi guru senantiasa memperhatikan dan meimplimentasikan keterampilan dasar mengajar pada saat melaksanakan proses pembelajaran didalam kelas serta selalu meningkatkan kemampuan dan keterampilan dasar mengajar dengan sering melakukan refleksi diri dengan menggunakan rekaman video. 
PENGARUH KOMUNIKASI INTERPERSONAL, KETELITIAN (CONSCIENTIOUSNESS) DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KEPALA SEKOLAH PAUD DI MEDAN DELI Dayanti, Ria Wulan
JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN Vol 2, No 1: APRIL 2015
Publisher : JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh komunikasi interpesonal terhadap kepuasan kerja kepala sekolah; (2) pengaruh ketelitian (conscientiousness) terhadap kepuasan kerja kepala sekolah; (3) pengaruh komunikasi interpesonal terhadap kinerja kepala sekolah; (4) pengaruh ketelitian (conscientiousness) terhadap kinerja kepala sekolah; (5) pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja kepala sekolah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif bentuk hubungan sebab akibat (kausalitas), dengan populasi penelitian adalah seluruh kepala sekolah PAUD swasta di Kecamatan Medan Deli yang berjumlah 60 orang. Sampel penelitian ditetapkan berjumlah 30 orang dengan teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Data yang dihimpun pada masing-masing jalur selanjutnya dianalisis dengan teknik analisis jalur (path analysis). Hasil dari penelitian adalah: (1) terdapat pengaruh positif komunikasi interpersonal terhadap kepuasan kerja kepala sekolah dengan koefisien korelasi 31= 0,328 dan dengan sumbangan pengaruh sebesar 10,7% (2) terdapat pengaruh positif ketelitian (conscientiousness) terhadap kepuasan kerja kepala sekolah dengan koefisien korelasi 32= 0,71 dan dengan sumbangan pengaruh sebesar 50,4%; (3) terdapat pengaruh positif komunikasi interpersonal terhadap kinerja kepala sekolah dengan koefisien korelasi 41= 0,352 dan dengan sumbangan pengaruh sebesar 12,3%; (4) terdapat pengaruh positif ketelitian (conscientiousness) terhadap kinerja kepala sekolah dengan koefisien korelasi 42 = 0,298 dengan sumbangan pengaruh langsung sebesar 8%; dan (5) terdapat pengaruh positif kepuasan kerja terhadap kinerja kepala sekolah dengan koefisien korelasi 43 = 0,621 dan dengan sumbangan pengaruh langsung sebesar 38,5%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, maka disarankan jika ingin meningkatkan kinerja kepala sekolah PAUD maka perlu ditingkatkan terlebih dahulu komunikasi interpersonal, ketelitian (conscientiousness), dan kepuasan kerja.Key Word: kinerja, komunikasi interpersonal, ketelitian, kepuasan kerja, kepalasekolah.
PENINGKATAN KETERAMPILAN GURU MENGGUNAKAN MEDIA PEMBELAJARAN MELALUI LESSON STUDY DI SMAN 04 MERLUNG KABUPATEN TANJUNG JABUNG BARAT Siregar, Jhon Renold
JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN Vol 1, No 2: OKTOBER 2014
Publisher : JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan guru rumpun IPS dalam menggunakan media pembelajaran powerpoint melalui lesson study di SMAN 04 Merlung. Hipotesis tindakan ini adalah penggunaan lesson study dapat meningkatkan keterampilan guru rumpun IPS menggunakan media pembelajaran powerpoint di SMAN 04 Merlung, Kabupaten Tanjung Jabung Barat Propinsi Jambi. Penelitian ini dilaksanakan di SMAN 04 Merlung, Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Waktu Penelitian ini dilaksanakan selama 4 bulan yaitu mulai bulan Nopember 2013 sampai dengan Pebruari 2014. Subjek dalam penelitian ini adalah 5 (lima) orang guru rumpun IPS SMA dengan mata pelajaran Sejarah, Geografi, Sosiologi, Ekonomi, PKn, dan satu orang pengawas Dinas Pendidikan Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Sekolah (PTS), yaitusebuah penelitian yang merupakan kerjasama antara peneliti, pengawas dan guru, dalam meningkatkan keterampilan guru agar menjadi lebih baik dalam menggunakan media powerpoint melalui teknik lesson study. Peneliti menggunakan model penelitian Slamet Mulyana yang dirancang dengan proses siklus. Prosedur ini mencakup tahap-tahap: (1) perencanaan (plan), (2) pelaksanaan (do), (3) refleksi (check), dan (4) tindak lanjut (act). Temuan penelitian melalui penerapan lesson study menunjukkan pada siklus ke-1, diperoleh sebesar 40% (2 orang guru) yang menggunakan media powerpoint berkategori cukup terampil dan 60% (3 orang guru) yang menggunakan media powerpoint berkategori kurang terampil. Aspek persiapan guru 52,50%; aspek persiapan siswa dan pengelolaan kelas 62,50%; aspek penyajian media 47,50%; dan aspek langkah lanjutan dan aplikasi 60,00%. Nilai rata-rata keterampilan guru menggunakan media powerpoint adalah 55,63% (cukup baik). Sedangkan berdasarkan hasil pada siklus ke-2, diperoleh sebesar 80% (4 orang guru) yang menggunakan media powerpoint dengan kategoribaik dan 20% (1 orang guru) yang amat terampil menggunakan media powerpoint. Aspek persiapan guru 80,00%; aspek persiapan siswa dan pengelolaan kelas 92,50%; aspek penyajian media 75,00%; dan aspek langkah lanjutan dan aplikasi 82,50%. Nilai rata-rata keterampilan guru menggunakan media powerpoint adalah 82,50% (baik). Dengan demikian penerapan lessonstudy dapat meningkatkan keterampilan guru rumpun IPS menggunakan media powerpoint di SMAN 04 Merlung Kabupaten Tanjung Jabung Barat Propinsi Jambi yang dibuktikan dengan adanya peningkatan dari siklus I ke siklus II, yaitu sebesar 80%.Kata Kunci : media powerpoint, dan lesson study.
IMPLEMENTASI SUPERVISI AKADEMIK OLEH PENGAWAS SEKOLAH DI SMA NEGERI 7 KOTA BINJAI Sianipar, Endang Susanti; Siman, Siman; Rahman, Arif
JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN Vol 3, No 2: OKTOBER 2016
Publisher : JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak. Tujuan dari penelitian yang menggunakan metode deskriptif kualitatif ini adalah untuk : (1) Mengetahui perencanaan supervisi akademik oleh pengawas sekolah di SMAN 7 Kota Binjai (2) Mengetahui pelaksanaan supervisi akademik oleh pengawas sekolah di SMAN 7 Kota Binjai (3) Mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi penerapan supervisi akademik oleh pengawas sekolah di SMAN 7 Kota Binjai (4) Mengetahui tindak lanjut supervisi akademik yang dilakukan oleh pengawas sekolah di SMAN 7 Kota Binjai. Subjek penelitian ini merupakan pengawas sekolah yang ditugaskan membina guru di SMA Negeri 7 Kota Binjai sebanyak 8 orang dan 16 orang guru SMA Negeri 7 kota Binjai yang mewakili tiap mata pelajaran. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, dokumentasi dan wawancara mendalam. Temuan dalam penelitian ini adalah : (1) perencanaan supervisi akademik yang dilakukan oleh pengawas sekolah dibuat dalam bentuk program pengawasan sekolah. Program pengawasan sekolah yang disusun tersebut telah sesuai dengan sistematika penyusunan program pengawasan sekolah. (2) pelaksanaan supervisi akademik oleh pengawas sekolah di SMAN 7 Kota Binjai dikategorikan kurang baik, karena dari 8 orang pengawas sekolah yang ditugaskan membina guru di SMAN 7 Kota Binjai, hanya ada 2 orang pengawas sekolah yang rutin melakukan supervisi. (3) Faktor yang mempengaruhi yaitu faktor penghambat dan pendukung. Faktor penghambat adalah kurangnya kesadaran diri pengawas sekolah akan tupoksinya, dan kurangnya jumlah pengawas sekolah dengan latar belakang pendidikan yang sesuai dengan guru binaannya. Yang menjadi faktor pendukung adalah komunikasi dan hubungan yang telah terjalin dengan baik dan harmonis antara pengawas sekolah, guru maupun kepala sekolah. (4) Tindak lanjut yang dilakukan oleh pengawas sekolah adalah dengan mengadakan program pembinaan terhadap guru dan pembuatan laporan pelaksanaan program pengawasan sekolah.Kata kunci : Supervisi Akademik, Pengawas Sekolah dan SMA Negeri 7 Kota Binjai
PENINGKATAN KEMAMPUAN GURU MATEMATIKA SMK MENGANALISIS BUTIR SOAL MELALUI SUPERVISI TEKNIK PELATIHAN DI KABUPATEN ACEH SELATAN Dongoran, Junaedi; Siburian, Paningkat; Sitompul, Harun
JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN Vol 2, No 2: OKTOBER 2015
Publisher : JURNAL PENDIDIKAN DAN KEPENGAWASAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru matematika SMK menganalisis butir soal melalui penerapan supervisi akademik teknik pelatihan di Kabupaten Aceh Selatan. Subyek dalam penelitian ini adalah guru-guru mata pelajaran Matematika SMK di Kabupaten Aceh Selatan berjumlah dua belas orang. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan sekolah (PTS) yang dilaksanakan secara terpadu dan sistematis, yakni mulai perencanaan, pelaksanaan dan pengamatankemudian diakhiri dengan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah (1) tes analisis butir soal, (2) observasi, (3) kuesioner, dan (4) dokumentasi. Penelitian ini dilaksanakan sebanyak dua siklus. Dari hasil analisis dan pengolahan data pre-test nilai rata-rata kemampuan guru menganalisis butir soal adalah 8, 52 dengan kategori sangat kurang. Nilai tersebut meningkat setelah dilaksanakan pelatihan pada siklus I menjadi 76, 15 (kategori cukup). Kemudian pada siklus II nilai rata-rata kemapuan guru menganalisis butir soal meningkat menjadi 94, 13 dengan kategori sangat baik. Dengan demikian hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan guru matematika SMK menganalisis butir soal dapat ditingkatkan melalui penerapan supervisi akademik teknik pelatihan di Kabupaten Aceh Selatan.Kata kunci: supervisi, analisis butir soal, pelatihan.

Page 2 of 4 | Total Record : 32