cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota samarinda,
Kalimantan timur
INDONESIA
JURNAL MANAJEMEN
Published by Universitas Mulawarman
ISSN : 02856911     EISSN : 25281518     DOI : -
Core Subject : Economy, Education,
JURNAL MANAJEMEN is a scientific journal in the field of management published twice a year (in January & July).
Arjuna Subject : -
Articles 572 Documents
Pengembangan bahan ajar berbasis aplikasi pada mata pelajaran praktikum akuntansi lembaga kelas xi Tiara Ayu Meylana Vidanti; Joni Susilowibowo
JURNAL MANAJEMEN Vol 13, No 3 (2021): September
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v13i3.9697

Abstract

Diberlakukannya pembelajaran secara online menuntut peserta didik agar selalu memiliki peran aktif pada proses pembelajaran serta guru juga harus selalu memberikan pembaharuan terhadap bahan ajar yang dipakai agar mudah dipahami peserta didik. Penelitian pengembangan ini mempunyai tujuan guna mengembangkan produk yaitu bahan ajar berbasis aplikasi android pada mata Pelajaran Praktikum Akuntansi Lembaga SMK kelas XI didasarkan standar BSNP 2014. Penelitian pengembangan ini menguji validitas kelayakan bahan ajar serta respon peserta didik pada bahan ajar. Validitas kelayakan diuji oleh ahli serta uji coba dilakukan terbatas pada peserta didik Akuntansi dan Keuangan Lembaga kelas XI SMK Yapalis. Model pengembangan pada penelitian ini menerapkan model pengembangan menurut Thiagarajan yaitu 4D yang mencakup tahap define, design, development, dan disseminate. Hasil penelitian pada pengembangan membuktikan validitas bahan ajar dalam kelayakan materi, bahasa, dan media didapatkan dengan nilai rata- rata 85,49% yang dikategorikan dalam kriteria interpretasi sangat layak. Penilaian hasil angket respon peserta didik didapat nilai rata- rata 87,75% dengan interpretasi sangat dipahami untuk digunakan.  
Pengaruh relationship marketing terhadap kepuasan konsumen Muhammad Toriman
JURNAL MANAJEMEN Vol 8, No 1 (2016): Januari
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v8i1.1187

Abstract

The purpose of this study to analyze and determine pengruh Relationship Marketing Customer Satisfaction At PT Adira Finance in Samarinda. Basic theory used marketing management using a multiple linear regression analysis with 50 samples. Based on the results of the partial test variables significantly influence the financial benefits of variable customer satisfaction PT Adira Finance Samarinda for T value t table then Ho Ha received and refused. Thus the hypothesis states significantly influence the financial dimensions variable customer satisfaction PT Adira Finance Samarinda, accepted Based on the partial test results variable social benefits significantly influence customer satisfaction variables PT Adira Finance Samarinda for T value t table then Ho Ha received and refused. Thus the hypothesis states significantly influence the social dimension of the variable customer satisfaction PT Adira Finance Samarinda, accepted. Based on the results of the partial test variables significantly influence the structural benefits of variable customer satisfaction PT Adira Finance Samarinda for T value t table then Ho Ha received and refused. Thus the hypothesis that structural dimensions influential financial benefits, social benefits and employment benefits of structural variables significantly influence customer satisfaction PT Adira Finance Samarinda, accepted.Keyword: Relationship Marketing 
Pengaruh kompensasi dan iklim organisasi terhadap loyalitas kerja pegawai Siti Daniati Fazrin; Muhammad Yusuf
JURNAL MANAJEMEN Vol 13, No 2 (2021): Juni
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v13i2.9511

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompensasi dan iklim organisasi terhadap loyalitas kerja pegawai pada Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Kelas II Sultan Muhammad Salahuddin Bima . Jenis penelitian ini adalah asosiatif. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu kuesioner dengan skala likert. Populasi yang digunakan yaitu seluruh pegawai Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Kelas II Sultan Muhammad Salahuddin Bima  sebanyak 80 orang pegawai dengan sampel penelitian yaitu seluruh ASN (Aparatur Sipil Negara) Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Kelas II Sultan Muhammad Salahuddin Bima sebanyak 80 orang pegawai dengan sampling yang digunakan yaitu purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu (1) observasi, (2) kuesioner, (3) wawancara dan (4) studi pustaka. Teknik analisa data yang digunakan yaitu uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, regresi linear berganda, uji koefisien determinasi , uji koefisien korelasi,uji parsial (t) dan uji simultan (f). Berdasarkan hasil penelitian maka dapat di ambil kesimpulan bahwa terdapat pengaruh kompensasi dan iklim orgaisasi terhadap loyalitas kerja pegawai pada Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Kelas II Sultan Muhammad Salahuddin Bima.
Pengaruh profitabilitas, ukuran perusahaan dan nilai pasar terhadap harga saham pada sub sektor pertambangan logam dan mineral di bursa efek indonesia (bei) Muh. Fuad Alamsyah
JURNAL MANAJEMEN Vol 11, No 2 (2019): Agustus
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v11i2.5747

Abstract

Sebuah  perusahaan  dalam  menjalankan  aktivitas  usahanya  pasti  memiliki  tujuan  yang  jelas. Tujuan tersebut seperti mencapai keuntungan yang maksimal, memakmurkan para pemilik saham serta memaksimalkan  nilai  perusahaan  yang  tercermin  pada  harga  sahamnya.  Indikator  yang  berkaitan dengan  tujuan  perusahaan  tersebut  menggunakan  pengukuran  Profitabilitas,  Ukuran  Perusahaan  dan Nilai  pasar  dalam  perusahaan  tersebut.  Metode  yang  digunakan  dalam  penelitian  ini  dengan menggunakan  metode  regresi  berganda  yang  terdiri  dari  rasio  profitabilitas  yang  meliputi  ROA  dan ROE, Ukuran Perusahaan dengan proxi logaritma natural (LN) total asset serta nilai pasar yang terdiri dari  rasio  PER  dan  PBV.  Dari  hasil  uji  analisis  diperoleh  hasil  bahwa  secara  keseluruhan  variabel independen yang terdiri dari ROA, ROE, Ln total asset, PER dan PBV berpengaruh signifikan terhadap variabel  dependen  yaitu  harga  saham.  Adapun  secara  parsial  diperoleh  hasil  bahwa  variabel  yang berpengaruh signifikan terhadap harga saham yaitu ROA (X1), ROE (X2), Ln Total Aktiva (X3) dan PBV (X5), sedangkan 1 (satu) variabel yang tidak berpengaruh terhadap harga saham yaitu PER (X4).
Pengaruh tingkat pendidikan, kompetensi dan komunikasi terhadap organizational citizenship Dyah Ayu Rahmaninda; Kusuma Candra Kirana; Jajuk Herawati
JURNAL MANAJEMEN Vol 13, No 4 (2021): Desember
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v13i4.10336

Abstract

Hotel merupakan sarana penunjang dalam memberikan pelayanan jasa penginapan bagi pengunjung yang melakukan perjalanan atau berlibur. Pengelolaan sebuah hotel tidak terlepas dari sumber daya manusia. Sumber daya manusia merupakan hal yang penting bagi kelancaran suatu perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah. Mengetahui pengaruh tingkat pendidikan, kompetensi dan komunikasi terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) di Yellow Star Hotel Gejayan. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian asosiatif dengan metode kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah karyawan yang bekerja di atas 1 tahun yaitu sejumlah 122 karyawan. Hasil analisis menunjukkan bahwa tingkat pendidikan berpengaruh signifikan terhadap organizational citizenship pada Hotel Yellow Star Gejayan. Kompetensi berpengaruh signifikan terhadap organiztional citizenship pada Hotel Yellow Star Gejayan dengan nilai koefisien sebesar 0,334. Hal ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh signifikan kompetensi terhadap organizational citizenship. Jadi semakin tinggi tingkat kompetensi seseorang maka organizational citizenship akan mengalami peningkatan.. Komunikasi berpengaruh signifikan terhadap organiztional citizenship pada Hotel Yellow Star Gejayan. Tingkat pendidikan, kompetensi dan komunikasi secara bersama-sama berpengaruh terhadap organiztional citizenship pada Hotel Yellow Star Gejayan dengan nilai FHitung sebesar 113,810.
Analisis situasional kinerja dan kompetensi profesi manajemen sumber daya manusia di indonesia Arry Ekananta; Syamsul Maarif; Joko Affandi; Anggraini Sukmawati
JURNAL MANAJEMEN Vol 10, No 1 (2018): Januari
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v10i1.2500

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kontribusi dan standar kompetensi praktisi Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) di Indonesia saat ini. Analisis situasional dilakukan secara statistik deskriptif dengan melibatkan 177 praktisi MSDM dan pengguna jasa layanan praktisi MSDM melalui kuesioner daring dan dokumen fisik menggunakan non-random purposive sampling. Kuesioner analisis situasional berhasil memetakan persepsi praktisi MSDM dan pengguna jasa layanan praktisi MSDM yang menyatakan (1) pentingnya kontribusi praktisi MSDM terhadap kinerja organisasi; (2) peran praktisi MSDM yang diharapkan di masa depan yang menekankan pada peran strategis sebagai Strategic Partner; (3) pentingnya standar sasaran kinerja dan sertifikasi profesi; serta (4) usulan penyempurnaan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) MSDM berupa enam kompetensi tambahan yaitu kemampuan memahami kegiatan operasional proses bisnis organisasi, kemampuan menggunakan media sosial dalam menunjang peran sebagai praktisi SDM, kemampuan berhubungan dan meyakinkan orang lain, kemampuan mendapatkan kepercayaan orang lain melalui pencapaian hasil, manajemen proyek, dan audit SDM.
Strategi produk dalam meningkatkan penjualan di badan usaha milik desa (bumdes) Imam Syah; Muhajirin Muhajirin
JURNAL MANAJEMEN Vol 13, No 3 (2021): September
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v13i3.9628

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis strategi produk dalam meningkatkan penjualan di Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) Desa Rato Kecamatan Lambu Kabupaten Bima. Rumusan Masalah  dalam penelitian ini bagaimana strategi produk dalam meningkatkan penjualan di Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) Desa Rato Kecamatan Lambu Kabupaten Bima. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi produk dalam meningkatkan penjualan di Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) Desa Rato Kecamatan Lambu Kabupaten Bima. Jenis penelitian yang di gunakan yaitu analisis deskriptif. Tehnik pengumpulan data yang digunakan dengan menggunakan observasi, angket dan studi pustaka.Hasil penelitian strategi produk mampu dalam meningkatkan penjualan di Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) Desa Rato Kecamatan Lambu Kabupaten Bima. BUMDes desa Rato Kecamatan Lambu agar dapat mengupayakan membuat sarana pemasaran seperti website yang dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat desa maupun masyarakat di daerah lain untuk mengenal produk layanan dari BUMDes di desa Rato Kecamatan Lambu. Selain itu ada baiknya apabila di website tersebut berisi potensi-potensi yang ada di desa Rato Kecamatan Lambu seperti lebih memperkenalkan beberapa objek wisata sehingga dapat menarik banyak wisatawan nantinya.
Pengaruh kompensasi non finansial dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai Jumharis Jumharis; Muhammad Yusuf
JURNAL MANAJEMEN Vol 13, No 1 (2021): Maret
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v13i1.9484

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompensasi non finansial dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai pada kantor Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Kota Bima. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian yaitu menggunakan pendekatan asosiatif. Populasi dalam penelitian berjumlah  63 orang dengan sampel ASN sejumlah 35 orang. Tekhnik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, kuesioner, dokumentasi, dan studi pustaka. Tekhnik analisis data yang digunakan uji validitas dan uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, koefisien korelasi, koefisien determinasi, uji T, dan uji F dengan di olah menggunakan program Statistical Product and Service Solution (SPSS) version 20. Hasil penelitian menunjukan bahwa kompensasi non finansial (X1) dan lingkungan kerja (X2) secara bersamaan (simultan) berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja pegawai pada Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Kota Bima.
Pengaruh promo gratis ongkos kirim danonline customer ratingterhadapkeputusan pembelian produkfashion Mira Istiqomah; Novi Marlena
JURNAL MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2020): Agustus
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v12i2.7426

Abstract

Banyak faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian fashion dalam hal ini adalah produkhijab pashmina padamarketplaceShopee, salah satunya adalah promo gratis ongkos kirim danonlinecustomer rating. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh promo gratis ongkoskirim danonline customer ratingterhadap keputusan pembelian produkfashionpadamarketplaceShopee. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini bersifatinfiniteyaitu seluruh pengguna Shopee, dengan sampel penelitian ini berjumlah 210 responden. Teknik analisisdata yang digunakan adalah analisis regresilinier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa promogratis ongkos kirim (X1) memberi pengaruh yang signifikan dan positif terhadap keputusan pembelian(Y).Online customer rating(X2) memberi pengaruh yang signifikan dan positif terhadap keputusanpembelian (Y). Sedangkan Promo gratis ongkos kirim (X1) danOnline customer rating(X2) secarasimultan berpengaruh terhadap keputusan pembelian (Y) dengan prosentase34,4%.
Pengaruh right issue terhadap return saham pada periode covid-19 Nurfitri Desliniati; Fauzi Eka Prasasti; Rifka Manda
JURNAL MANAJEMEN Vol 14, No 1 (2022): Maret
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v14i1.10909

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh right issue terhadap return saham (actual return) selama periode COVID-19, dan menggunakan return IHSG sebagai variabel kontrol. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang sudah melakukan right issue dan listing di Bursa Efek Indonesia pada Periode Maret 2020 s/d Oktober 2021 selama pandemi COVID-19. Sampel yang digunakan dalam penelitian sebanyak 38 perusahaan yang sudah membagikan right issue dari 1 Januari s/d 02 Desember 2021. Teknik pengambilan sampelnya adalah menggunakan metode purposive sampling. Penelitian ini merupakan event study dengan menggunakan signaling theory pada periode peristiwa pengumuman right issue, cum date right issue, dan ex date right issue. Pengujian hipotesis ini adalah menggunakan uji regresi data panel, dan analisisnya berdasarkan uji regresi linier dengan menggunakan software E-views 9. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh yang signifikan antara pengumuman right issue dengan return saham; Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara cum date right issue dengan return saham; dan Terdapat pengaruh negatif dan signifikan antara ex date right issue dengan return saham.