cover
Contact Name
Bakir
Contact Email
jppp@uhamka.ac.id
Phone
+628112334445
Journal Mail Official
jppp@uhamka.ac.id
Editorial Address
Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka Jl. Buncit Raya No. 17, Pancoran, Jakarta Selatan
Location
Kota adm. jakarta timur,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Penelitian dan Penilaian Pendidikan
ISSN : 25280945     EISSN : 25797654     DOI : https://10.22236/jppp.v3i1
Core Subject : Education,
Jurnal Penelitian dan Penilaian Pendidikan E-ISSN:2579-7654, ISSN: 2528-0945, DOI Prefix 10.22236/jppp is a is a showcase of original, rigorously conducted educational measurement, assessment, and evaluation. The journal particularly covers manuscripts within the following areas: instrument and assessment development, classroom assessment, and policy and program evaluation in educational settings. Given that the journal prioritizes research reports in evaluation and assessment education, viewpoint articles in the same field will be considered for publication. Jurnal Penelitian dan Penilaian Pendidikan welcomes research articles, literature reviews, book reviews from various countries in the world that have high-quality on all topics related to current trends issue in evaluation education research to publish in this journal. The article submitted to Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan will be reviewed by two reviewers. Each article published in Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan passes the process of double-blind review. The decision made for the article is the result of the Editorial Board’s agreement based on the suggestions proposed by the reviewers. Plagiarism scanning will be conducted with the help of Turnitin Anti-Plagiarism Software.
Articles 134 Documents
Model Pembelajaran dan Belief tentang Kimia Dalam Meningkatkan Kemampuan Penalaran Kimia Putra, Darma
Jurnal Penelitian dan Penilaian Pendidikan Vol 2 No 1 (2017)
Publisher : Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka bekerjasama dengan Himpunan Evaluasi Pendidikan Indonesia (HEPI).

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (440.937 KB)

Abstract

Penelitian bertujuan untuk menyelidiki pengaruh model pembelajaran memorization learning dan belief tentang kimia terhadap kemampuan penalaran kimia, setelah mengontrol pengetahuan awal. Penelitian eksperimen menggunakan treatment by level design 2 x 2, dengan teknik analisis kovarian dua jalan. Populasi terjangkau meliputi seluruh siswa kelas X MAN 3 dan kelas X MAS Laboratorium Jambi, sedangkan sampel sebanyak 60 siswa. Data dihimpun melalui tes dan non-tes. Setelah mengontrol pengetahuan awal siswa, diperoleh hasil: 1) kemampuan penalaran kimia kelompok siswa yang belajar dengan model pembelajaran menghafal lebih tinggi dari pada mereka yang menggunakan model pembelajaran konvensional, 2) terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran dan keyakinan tentang kimia terhadap kemampuan penalaran kimia, 3) kemampuan penalaran kimia kelompok siswa yang memliki keyakinan yang tinggi tentang kimia, kelompok siswa yang belajar dengan model pembelajaran menghafal lebih tinggi dari pada mereka yang belajar dengan model pembelajaran konvensional, dan 4) kemampuan penalaran kimia kelompok siswa yang memiliki keyakinan rendah tentang kimia, kelompok siswa yang belajar dengan model pembelajaran menghafal lebih rendah dari pada mereka yang belajar dengan model pembelajaran konvensional. Rekomendasinya bahwa dalam proses pembelajaran guru menggunakan model pembelajaran menghafal dan memperhatikan pengatahuan awal siswa.
Pengaruh Metode Pembelajaran dan Gaya Berfikir Terhadap Hasil Belajar Matematika Subail, Ahmad
Jurnal Penelitian dan Penilaian Pendidikan Vol 1 No 2 (2016)
Publisher : Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka bekerjasama dengan Himpunan Evaluasi Pendidikan Indonesia (HEPI).

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (397.54 KB)

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui: 1) perbedaan hasil belajar Matematika antara siswa yang diajar dengan metode discovery dan metode ekspositori, 2) perbedaan hasil belajar siswa yang memiliki gaya berpikir kreatif dan gaya berpikir kritis, interaksi antara penggunaan metodei pembelajaran dan gaya berpikir terhadap hasil belajar Matematika siswa. Penelitian menggunakan metode quasi-eksperimen dengan desain faktorial 2x2,  sedangkan teknik analisis data menggunakan ANAVA dua jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: rata-rata hasil belajar Matematika siswa yang diajar dengan metode pembelajaran discovery lebih tinggi dibandingkan dengan menggunakan metode ekspositori, sedangkan yang memiliki gaya berpikir kreatif lebih rendah dibandingkan dengan gaya berpikir kritis, dan terdapat interaksi antara penggunaan metode pembelajaran dengan gaya berpikir terhadap hasil belajar Matematika.
Pengaruh Program Remedial dan Gaya Kognitif terhadap Hasil Belajar Matematika Rustiani, Elly Nurlia
Jurnal Penelitian dan Penilaian Pendidikan Vol 1 No 1 (2016)
Publisher : Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka bekerjasama dengan Himpunan Evaluasi Pendidikan Indonesia (HEPI).

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (382.243 KB)

Abstract

Penelitian bertujuan menganalisis perbedaan hasil belajar Matematika siswa  yang mengikuti Program Remedial dengan metode Tutor Sebaya dan Pemberian Tugas pada siswa yang bergaya kognitif field independent atau dependent, serta pengaruh program remedial dan gaya kognitif terhadap hasil belajar matematika. Penelitian mengggunakan metode eksperimen, dengan teknik ANAVA dua jalur. Temuannya: (1) Hasil belajar matematika siswa yang diberi program remedial melalui metode tutor sebaya lebih tinggi daripada dengan pemberian tugas. (2) Hasil belajar matematika siswa yang bergaya kognitif field independent lebih tinggi daripada dependent. (3) Terdapat pengaruh interaksi antara program remedial dan gaya kognitif terhadap hasil belajar matematika. (4) Hasil belajar matematika siswa yang bergaya kognitif field independent, dan diberi program remedial melalui metode tutor sebaya lebih rendah daripada melalui metode pemberian tugas. (5) Hasil belajar matematika siswa yang bergaya kognitif field dependent, dan diberi program remedial melalui metode tutor sebaya lebih tinggi daripada melalui metode pemberian tugas. (6) Siswa yang diberi program remedial melalui metode tutor sebaya, hasil belajar untuk siswa yang bergaya kognitif field dependent tidak lebih tinggi daripada field independent. (7) Hasil belajar matematika siswa yang diberi program remedial melalui metode pemberian tugas pada siswa yang bergaya kognitif field independent lebih tinggi daripada  field dependent.
Evaluasi Program Paket C di PKBM Delima Kecamatan Tugumulyo Kabupaten Musi Rawas Ningsih, Eli Sulistya
Jurnal Penelitian dan Penilaian Pendidikan Vol 2 No 2 (2017)
Publisher : Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka bekerjasama dengan Himpunan Evaluasi Pendidikan Indonesia (HEPI).

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (632.056 KB)

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengevaluasi pelakanaan program paket C. Penelitian menggunakan Stake?s countenance. Subyek penelitian meliputi Dinas Pendidikan Bidang Pendidikan Luar Sekolah, Penyelenggara PKBM, Tutor, Warga Belajar dan Lulusan. Evaluasi komponen antecedent meliputi aspek kebijakan, warga belajar, tutor, kurikulum, sarana-prasarana, dan pembiayaan. Hasilnya: kebijakan, warga belajar, dan pembiayaan telah memenuhi kriteria evaluasi. Perlu perbaikan diantaranya penyediaan tutor yang berkualifikasi pendidikan minimal S1 dan kesesuaian antara ijazah dengan mata ajar yang diampu. Hambatannya, keterbatasan media pembelajaran, perpustakaan dan sarana pendukung dalam meningkatkan keterampilan. Evaluasi komponen transaction meliputi aspek perencanaan, proses dan evaluasi pembelajaran. Hasilnya, semua indikator telah sesuai dengan standar proses namun perlu perbaikan pada proses pembelajaran agar mampu mencapai tujuan program paket C dalam menghasilkan lulusan yang memiliki keterampilan. Evaluasi komponen outcomes meliputi aspek kelulusan dan dampaknya setelah mengikuti program. Hasilnya, tingkat kelulusan hampir 100%. Manfaatnya bagi warga belajar antara lain dapat melanjutkan pendidikan, menggunakan ijazah untuk memperoleh pekerjaan, dan untuk kenaikan pangkat. Penyelenggara belum memberikan manfaat langsung program sebagai bekal bagi warga belajar yang telah lulus. Rekomendasi, penyediaan sarana perpustakaan, media pembelajaran dan sarana untuk keterampilan sehingga warga belajar dapat merasakan manfaat langsung program paket C.
Metode Belajar Kelincahan dan Daya Eksplosif Dalam Meningkatkan Kemampuan Lari Cepat Makrus, Moh. Fatkhuri
Jurnal Penelitian dan Penilaian Pendidikan Vol 2 No 1 (2017)
Publisher : Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka bekerjasama dengan Himpunan Evaluasi Pendidikan Indonesia (HEPI).

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (371.675 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh metode belajar kelincahan (X1) dan daya eksplosif (X2) terhadap kemampuan lari cepat 50 meter (Y). Peneltian yang berlokasi di SMP Negeri 267 Jakarta Selatan pada Semester Ganjil Tahun Ajaran 2013-2014 ini melibatkan 48 orang siswa. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen, dengan desain faktorial 2 x 2. Data dianalisis dengan ANAVA dua jalur yang, dilanjutkan dengan uji t-Dunnett. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Kemampuan lari cepat 50 meter siswa yang belajar dengan metode kelincahan obstacle run lebih tinggi daripada yang menggunakan metode belajar kelincahan shuttle run. 2) Terdapat interaksi antara metode belajar kelincahan dan daya eksplosif dengan kemampuan lari cepat 50 meter siswa. 3) Kemampuan lari cepat 50 meter siswa dengan metode belajar kelincahan obstacle run lebih tinggi dari yang menggunakan metode belajar kelincahan shuttle run bagi siswa yang punya daya eksplosif tinggi. 4) Kemampuan lari cepat 50 meter siswa yang belajar dengan metode belajar kelincahan obstacle run lebih rendah dari yang menggunakan shuttle run bagi siswa yang punya daya eksplosif rendah.
Pengaruh Strategi Pembelajaran dan Motivasi Belajar IPA terhadap Prestasi Belajar IPA Istianah, Neneng
Jurnal Penelitian dan Penilaian Pendidikan Vol 1 No 2 (2016)
Publisher : Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka bekerjasama dengan Himpunan Evaluasi Pendidikan Indonesia (HEPI).

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (418.829 KB)

Abstract

Penelitian bertujuan untuk menganalisis: 1) Perbedaan prestasi belajar IPA antara siswa yang diajar pakai strategi game dengan konvensional. 2) Pengaruh interaksi antara strategi pembelajaran dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar IPA. 3) Perbedaan hasil belajar IPA antara siswa yang diajar pakai strategi game dan konvensional pada siswa yang memiliki motivasi belajar tinggi, 4) Perbedaa hasil belajar IPA antara siswa yang diajar pakai strategi game dan konvensional pada siswa yang memiliki motivasi belajar rendah. Penelitian menggunakan metode eksperimen. Populasi meliputi siswa SMPN se Kecematan Kembangan, sampel 72 siswa. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Terdapat perbedaan hasil belajar IPA yang signifikan antara siswa yang diajar pakai strategi game dengan  konvensional. 2) Terdapat pengaruh interaksi antara strategi pembelajaran dan motivasi belajar terhadap hasil belajar IPA. 3) Terdapat perbedaam hasil belajar antara siswa yang diajar pakai strategi game dengan konvensional pada siswa yang memiliki motivasi belajar tinggi. 4) Terdapat perbedaan hasil belajar yang signifikan antara siswa yang diajar pakai strategi game dan konvensional pada siswa yang memiliki motivasi belajar rendah.
Kontribusi Strategi Pembelajaran dan Gaya Belajar Terhadap Hasil Belajar Matematika 'Izzah, Neily El
Jurnal Penelitian dan Penilaian Pendidikan Vol 1 No 1 (2016)
Publisher : Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka bekerjasama dengan Himpunan Evaluasi Pendidikan Indonesia (HEPI).

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (464.322 KB)

Abstract

Penelitian bertujuan untuk menguji pengaruh strategi pembelajaran dan gaya belajar terhadap hasil belajar matematika. Penelitian kuasi eksperimen ini menggunakan desain faktorial 2x2, dengan analisis varian dua arah. Sampel 88 siswa. Hasil penelitian menunjukkan: (1) hasil belajar matematika siswa yang diajar dengan strategi mind mapping lebih tinggi dari pada dengan strategi ekspositori, (2) hasil belajar matematika siswa yang memiliki gaya belajar independent lebih tinggi daripada dependent, (3) terdapat pengaruh interaksi yang sangat signifikan antara strategi belajar dan gaya belajar terhadap hasil belajar matematika: (4) hasil belajar matematika siswa yang diajar dengan strategi mind mapping lebih tinggi daripada dengan strategi ekspositori untuk siswa yang memiliki gaya belajar independent, (5) hasil belajar matematika siswa yang diajar dengan strategi mind mapping tidak berbeda dengan strategi ekspositori untuk siswa yang memiliki gaya belajar dependent, (6) hasil belajar matematika siswa yang memiliki gaya belajar independent lebih tinggi dari pada dependent untuk siswa yang diajar dengan strategi mind mapping, dan (7) hasil belajar matematika siswa yang memiliki gaya belajar independent tidak berbeda dengan dependent untuk siswa yang diajar dengan strategi ekspositori.
Strategi Pembelajaran dan Kreativitas Siswa dalam Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Sugiyanti, Sri
Jurnal Penelitian dan Penilaian Pendidikan Vol 2 No 2 (2017)
Publisher : Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka bekerjasama dengan Himpunan Evaluasi Pendidikan Indonesia (HEPI).

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (519.668 KB)

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengungkapkan dan menganalisis perbedaan hasil belajar matematika siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran kooperatif dan strategi pembelajaran kompetitif pada siswa yang memiliki kreativitas tinggi atau rendah, serta pengaruh interaksi antara metode pembelajaran dan kreativitas siswa terhadap hasil belajar Matematika. Penelitian menggunakan metode eksperimen, denga desain faktorial 2x2. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) hasil belajar Matematika siswa yang diajar dengan menggunakan strategi pembelajaran kooperatif lebih tinggi daripada siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran kompetitif, (2) adanya pengaruh interaksi penggunaan metode pembelajaran dan kreativitas terhadap hasil belajar Matematika siswa, (3) hasil belajar Matematika siswa yang memiliki kreativitas tinggi lebih tinggi dibandingkan dengan siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran kooperatif, dan (4) hasil belajar Matematika siswa yang lebih rendah bagi yang siswa memiliki kreativitas rendah dan diajar dengan strategi pembelajaran kooperatif dibandingkan dengan siswa yang lebih rendah bagi siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran kompetitif.
Kontribusi Bentuk Tes Formatif dan Gaya Belajar terhadap Hasil Belajar IPS Wijaya, Krisnaldi Rangga
Jurnal Penelitian dan Penilaian Pendidikan Vol 2 No 2 (2017)
Publisher : Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka bekerjasama dengan Himpunan Evaluasi Pendidikan Indonesia (HEPI).

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (746.628 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh evaluasi formatif dan gaya belajar terhadap Hasil Belajar Ilmu Pengetahuan Sosial yang menggunakan evaluasi formatif uraian dan pilihan ganda. Penelitian menggunakan metode eksperimen, dengan desain faktorial 2x2. Populasi terjangkau meliputi kelas VIII (7 kelas yang masing-masingnya terdiri dari 36 siswa). Sedangkan sampel sebanyak 44 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh yang berbeda hasil belajar Ilmu Pengetahuan Sosial antara kelompok siswa yang diberikan bentuk tes formatif uraian dan kelompok siswa yang diberikan bentuk tes formatif pilihan ganda; (2) terdapat perbedaan hasil belajar Ilmu Pengetahuan Sosial siswa antara kelompok siswa yang memiliki gaya belajar field independent dan kelompok siswa yang memiliki gaya belajar field dependent; (3) terdapat interaksi antara pemberian bentuk tes formatif dan gaya belajar terhadap hasil belajar Ilmu Pengetahuan Sosial.
Penilaian Otentik pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam di Sekolah Menengah Pertama Labschool Kebayoran Baru Saodah, Odah
Jurnal Penelitian dan Penilaian Pendidikan Vol 2 No 1 (2017)
Publisher : Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka bekerjasama dengan Himpunan Evaluasi Pendidikan Indonesia (HEPI).

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (335.376 KB)

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan penilaian otentik pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam, mengidentifikasi faktor-faktor pendukung pelaksanaannya dan mengetahui faktor-faktor kendalanya. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Subjek penelitian meliputi enam orang guru ilmu pengetahuan alam. Data dihimpun melalui observasi, wawancara, dan studi dokumen. Data dianalisa dengan teknik analisis dari Miles, et. al. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pelaksanaan penilaian otentik pada mata pelajaran ilmu pengetahuan alam telah sesuai dengan tuntutan Kurikulum 2013 yang meliputi: ruang lingkup penilaian, teknik dan instrumen penilaian serta pelaporan hasil penilaian. (2) Faktor pendukung, pembelajaran dilakukan secara otentik berpendekatan saintifik, guru melakukan penilaian secara profesional. (3) Faktor kendala adalah menejemen waktu (penilaian membutuhkan waktu dalam perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan hasil) baik teknis maupun administratif.

Page 2 of 14 | Total Record : 134