cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surakarta,
Jawa tengah
INDONESIA
Solidaritas
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 685 Documents
KOMUNIKASI INTERPERSONAL ANTARA RELAWAN GRIYA SCHIZOFREN DENGAN PASIEN ODMK (ORANG DENGAN MASALAH KEJIWAAN) DALAM TERAPI SOSIAL DI GRIYA PMI PEDULI SURAKARTA Armaretta, Gita Dinda; Riyanto, Buddy; Sardjono, Herning Suryo
Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Solidaritas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Orang Dengan Masalah Kejiwaan (ODMK) sering dipandang sebelah mata dan dinilai buruk serta ditelantarkan. PMI Kota Surakarta membuat sebuah program kemanusiaan untuk mengayomi dan merawat orang dengan kondisi tersebut yang ditempatkan di Griya PMI Peduli. Perawatan untuk para Pasien ODMK tidak hanya melalui pengobatan oral namun diutamakan melalui perawatan sosial. Relawan Griya Schizofren yang merupakan mahasiswa dan anak muda yang memiliki rasa kepedulian terhadap ODMK melakukan kegiatan manusiawi di Griya PMI Peduli berupa Terapi Sosial. Diperlukan komunikasi interpersonal antara Relawan dengan Pasien ODMK yang efektif untuk dapat merubah dan mempengaruhi perilaku pasien ODMK menjadi positif. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana proses komunikasi interpersonal Relawan dengan Pasien ODMK dalam kegiatan terapi sosial untuk membantu proses pemulihan pada pasien ODMK di Griya PMI Peduli.Metode penelitian yang digunakan dalam peneltian ini adalah deskripktif kualitatif, yaitu menggambarkan fakta-fakta yang ada dilapangan dengan teknik wawancara mandalam dan observasi. Obyek penelitian ini adalah Relawan Griya Schizofren yang melakukan Terapi Sosial di Griya PMI Peduli. Analisis data yang digunakan adalah teori Action Assembly dari John Greene. Hasil penelitian menunjukan komunikasi interpersonal Relawan dengan Pasien ODMK berjalan efektif dengan ditunjukannya perubahan perilaku dan tindakan dari pasien ODMK menjadi positif dan sikap yang ditunjukan berupa mampunya pasien ODMK membuat kerajinan tangan yang dapat dipasarkan dan mampunya pasien bersosialisasi dengan relawan maupun petugas di Griya Peduli. Kata Kunci : Efektivitas, Komunikasi Interpersonal, ODMK, Relawan, Terapi Sosial
IKLAN POLITIK DAN MINAT MEMILIH (Studi Korelasional tentang Iklan Politik Melalui Media Massa Cagub dan Cawagub JawaTengah terhadap Minat Memilih Pemilih Pemula di Kelurahan Sonorejo Kecamatan Sukoharjo Kabupaten Sukoharjo) Herlambang, Bajeng Sidiq; Nurati, Dian Esti
Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : Solidaritas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKPenggunaan media massa dalam kampanye politik kandidat cagub-cawagub Jawa Tengah bertujuan untuk komunikasi dengan sasaran masyarakat yang memiliki hak pilih. Media massa menjadi sarana persuasi yang efektif dalam komunikasi politik karena media massa dapat menjangkau pemilih yang menjadi sasarannya dengan waktu yang cepat dan biaya yang relatif murah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan iklan politik melalui media massa dengan minat memilih Cagub–Cawagub Jawa Tengah pada pemilih pemula di Kelurahan Sonorejo Kabupaten Sukoharjo. Penelitian ini dilandasi teori komunikasi tentang fungsi iklan dengan model AIDA. Model AIDA adalah model yang menjelaskan langkah-langkah yang dilakukan seseorang dalam merespon iklan meliputi : A : untuk Attention tahap dimana masyarakat memberi perhatian pada iklan dari cagub-cawagub I : untuk interest tahap dimana masyarakat menjadi tertarik pada iklan spanduk dari pasangan cagub-cawagub. D : untuk desire tahap dimana masyarakat berkeinginan memperoleh informasi sehubungan dengan pesan iklan dari cagub-cawagub. A : untuk Action tahap yang mana masyarakat melakukan tindakan berupa keinginan untuk memilih dari pasangan cagub-cawagub. Jenis penelitian adalah explanatory research. Lokasi penelitian di Kelurahan Sonorejo Kabupaten Sukoharjo. Populasi penelitian sebanyak 48 orang dan keseluruhannya digunakan sebagai teknik total sampling. Jenis data menggunakan data primer dan data sekunder. Cara pengumpulan data kuesioner dan studi pustaka. Teknik analisis data menggunakan korelasi rank spearman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai korelasi rank spearman (rs) sebesar 0,744, Hasil uji t sebesar 12,582 lebih besar dari harga kritik yang ditentukan dalam tabel distribusi t sehingga 7,552 > df = 1,684 > df = 1,671, berarti ada korelasi yang positif dan signifikan Iklan Politik melalui media massa Cagub dan Cawagub Jawa Tengah dengan Minat Memilih Pemilih Pemula di Kelurahan Sonorejo Kabupaten Sukoharjo.Kata Kunci : iklan politik, media massa, minat memilih
UPAYA KEMENPAREKRAF MENINGKATKAN KUNJUNGAN WISATAWAN MANCANEGARA MELALUI KEGIATAN GASTRO TOURISM 2019 DI BALI Pratista, Devani Eka; Harini, Setyasih; Dipokusumo, GPH
Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Solidaritas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Culinary is often used as a tourist attraction to invite the international community to be motivated to come to visit an area. Not a few people choose to visit an area with the aim of tasting the special foods and drinks found in that region. This is what is known as gastro-tourism or also known as culinary tourism. Gastronomic tourism is experiential travel to a gastronomic area, for recreational or entertainment purposes, which includes visits to primary and secondary food producers, gastronomic festivals, food exhibitions, events, cooking events and demonstrations, tasting quality food products or tourism activities related to food. The island of Bali is one of the small islands in the Indonesian waters which has a big impact on the world of tourism in Indonesia. There are also various and complete types of tourist attractions on the island of Bali, starting from the beach, rice fields, art and what are unforgettable are Balinese specialties. Bali is one of the favorite tourist destinations for tourists, especially foreign tourists. The attractiveness of Bali for tourists is not only its natural beauty, emalinkan its special food also has an attraction for tourists, especially foreign tourists. This study describes and analyzes the efforts of the Ministry of Tourism and Creative Economy in increasing foreign tourist visits through Gastro Tourism 2019 activities in Bali. In this activity, Ubud, Gianyar Bali Regency became an icon of World Gastronomy which was selected directly by a team of representatives from UNWTO who had been selected from 2017. The purpose of this paper is that this study aims to analyze whether the 2019 Gastro Tourism activities succeeded in attracting many foreign tourists who was in Bali to come to the event. The research method used by researchers is qualitative research using descriptive analysis method. Keywords: Gastro Tourism, Kemenparekraf, Bali
KOMUNIKASI INTERPERSONAL GURU BIMBINGAN KONSELING DALAM MENANGANI SISWA PELANGGAR TATA TERTIB SEKOLAH DI SMK NEGERI 1 NOGOSARI Sarwosri, Indah; Riyanto, Buddy; Siswanta, Siswanta
Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial Vol 4, No 3 (2020)
Publisher : Solidaritas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses komunikasi interpersonal guru bimbingan konseling dalam menangani siswa pelanggar tata tertib di SMK Negeri 1 Nogosari. Pada teori Wilbur Schramm (1954) dimulai dari pengirim pesan (encoder) yang mengirim pesan (massage) kepada penerima pesan (decoder) yang kemudian secara bergantian mengirim pesan kepada pengirim pesan pertama, terdapat 6 langkah proses komunikasi : 1) keinginan berkomunikasi, 2) Encoding oleh komunikator, 3) Pengiriman pesan, 4) Penerimaan Pesan, 5) Decoding oleh komunikan, dan 5) Umpan balik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, yaitu menggambarkan fakta-fakta yang ada dilapangan dengan teknik wawancara dan observasi. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan purposiv sampling dengan mengambil informan guru BK dan Siswa SMK N 1 Nogosari Tahun ajaran 2019/2020. Teknik analisis data menggunakan teori Milles dan Hubberman. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa komunikasi interpersonal guru BK tidak berjalan dengan efektif sebab tidak tercapainya tujuan bimbingan yaitu untuk membantu merubah perilaku siswa dari yang berperilaku negatif ke perilaku positif dengan menegakkan kedisiplinan melalui arahan atau bimbingan yang diberikan oleh guru bimbingan konseling dan siswa tidak melakukan tindakan yang sama lagi. Karena guru bimbingan dan konseling memberikan arahan dan nasehat diartikan oleh siswa sebagai amarah. Jadi saat komunikasi berlangsung antara guru BK dan siswa tidak berjalan dengan seimbang. Hambatan berupa kesalah pahaman dalam memaknai pesan yang disampaikan oleh guru bimbingan konseling kepada siwa juga tidak optimal. Karena siswa masih menunjukan etiket yang tidak baik dan tidak mematuhi arahan yang diberikan guru BK. Kata Kunci :Komunikasi Interpersonal, Guru BK, pelanggar Tata Tertib.
SOSIALISASI KAWASAN TANPA ROKOK (KTR) OLEH PEMERINTAH KABUPATEN KULON PROGO (di lingkungan RSUD Wates Kabupaten Kulon Progo) Fitriastuti, Bekti; Hastuti, Nurnawati Hindra
Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : Solidaritas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Kawasan tanpa rokok artinya tidak boleh ada kegiatan merokok, jualan dan promosi rokok dikawasan yang telah di tentukan. Kawasan tersebut meliputi : Fasilitas pelayanan kesehatan, Tempat proses belajar mengajar, Tempat anak bermain, Tempat beribadah, Angkutan umum, Tempat kerja, Tempat umum dan tempat lain yang ditetapkan. Rumah sakit seharusnya menjadi tempat yang sehat dan higenis, namun kenyataannya penetapan KTR masih butuh sosialisasi. Sebab masih banyak masyarakat yang belum mengetahui ketentuan terkait KTR di rumah sakit yang telah dinyatakan secara normatif melalui regulasi pemerintah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sosialisasi Kawasan Tanpa Rokok (KTR) oleh pemerintah kabupaten kulon progo di lingkungan RSUD Wates Kabupaten Kulon Progo. Berlokasi di RSUD Wates Kabupaten Kulon Progo, penelitian ini menggunakan teori sosialisasi dengan metodologi deskrip tifkualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sosialisasi kawasan tanpa rokok di RSUD Wates sudah berjalan secara optimal. Hal ini terlihat dari media stiker, pamflet, baliho dan plang ternyata masyarakat lingkungan RSUD Wates Kabupaten Kulon Progo mampu meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai kawasan tanpa rokok. Masyarakat lingkungan RSUD sebagian besar sangat berapresiasi dan ikut berperan aktif dalam pelaksanaan sosialisasi kawasan tanpa rokok. Kata kunci :Sosialisasi, Komunikasi massa, Komunikasi interpersonal
Peran Media Sosial Instagram Wayang Orang Sriwedari Surakarta Dalam Menumbuhkan Rasa Cinta Budaya Tradisional Nugroho, Suryawan Hari; Nurati, Dian Esti; Sardjono, Herning Suryo
Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial Vol 4, No 2 (2020)
Publisher : Solidaritas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan peran media sosial instagram @wayang_orang_sriwedari Surakarta dalam menumbuhkan rasa cinta budaya tradisional . Adanya kemudahan dalam mendapatkan informasi mengenai Wayang Orang Sriwedari Surakarta melalui media sosial instagram, memudahkan bertanya maupun sharing informasi yang berkaitan dengan pementasan Wayang Orang Sriwedari Surakarta. Lokasi penelitian berada di Gedung Wayang Orang Sriwedari Surakarta , karena Gedung Wayang Orang Sriwedari Surakarta merupakan tempat menyaksikan pementasan Wayang Orang Sriwedari Surakarta, dan terbentuknya instagram @wayang_orang_sriwedari Surakarta. Dalam penelitian ini, menggunakan pendapat dari Van Dijk, dalam Nasrullah:2015 tentang media sosial. Serta menggunakan teori dari Sherif:2014 tentang instagram. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, serta dokumentasi. Sedangkan penentuan informan menggunakan teknik purposive sampling. Untuk menganalisis data menggunakan teknik analisis data Miles dan Huberman. Verifikasi data diperoleh dengan triangulasi data. Dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa instagram @wayang_orang_sriwedari Surakarta, sangat efektif untuk dapat mengajak generasi muda untuk dapat menonton dan menumbuhkan rasa cinta mereka kembali dengan pementasan Wayang Orang Sriwedari Surakarta, karena instagram @wayang_orang_sriwedari Surakarta dalam memberikan informasi dan berinteraksi dengan para followers dan generasi muda Kota Surakarta menggunakan media sosial instagram yang dijadikan untuk berpendapat, sharing informasi mengenai Wayang Orang Sriwedari Surakarta. Respon yang timbul saat berpendapat,sharing sangat responsif, dan menimbulkan dampak positif bagi kelangsungan Wayang Orang Sriwedari Surakarta dan instagram @wayang_orang_sriwedari Surakarta. Kata kunci :peran media sosial, instagram , rasa cinta budaya tradisional
UPAYA UNIAP DALAM MENANGANI HUMAN TRAFFICKING DI THAILAND Arby, Desy Lucia Ariyanti; Damayanti, Christy; Dipokusumo, GPH
Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial Vol 4, No 2 (2020)
Publisher : Solidaritas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This thesis entitled UNIAP attempt of dealing with Human Trafficking in Thailand. Human Trafficking rate in Thailand are increases over year. The victims are employed with low wage and even made a sexual worker. Thailand government has taken some attempt to deal with the human trafficking and humanity problem, one of which is to cooperate with The International Organization together with UNIAP, involve neighboring country such a Myanmar, Laos, Cambodia, Vietnam. The research method employed was Descriptive Qualitative Research; technique of collecting to this study. The theories used were International and Human Security theories. The result of the research used to against Human Trafficking in Thailand, UNIAP was also make an agreement with the MOU together with neighboring country. Prevention, do a campaign to raise awareness about Human Trafficking. Protection, do a rescue, identification, rehabilitation and legal assistance. Prosecution, enforce rules regarding Anti Trafficking in Persons Act B.E 2551 (2008). Keywords : Human Trafficking, Thailand, UNIAP.
STRATEGI PROGRAM DUNIA BINATANG TRANS7 DALAM MEMPERTAHANKAN RATING Sudiro, Gerda Putri; Nurati, Dian Esti; Riyanto, Buddy
Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : Solidaritas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakBerbagai stasiun televisi berlomba-lomba menghadirkan program yang diharapkan dapat menarik perhatian penontonnya, terutama di tengah-tengah persaingan industri televisi saat ini yang semakin ketat. Setiap stasiun televisi berlomba menyuguhkan yang terbaik melalui berbagai produksi programnya. Trans7 sebagai salah satu stasiun televisi swasta nasional menyajikan satu program tayangan kategori soft news dengan format dokumenter yang berjudul “Dunia Binatang”. Program ini menyajikan segala informasi yang berkaitan dengan kehidupan hewan atau binatang. Penelitian ini bertujuan melakukan analisis terhadap strategi program yang digunakan program Dunia Binatang, dengan menggunakan metode penelitian studi kasus yang dikaji secara kualitatif, teknik pengumpulan data primer observasi dan wawancara mendalam bersama key informan seperti produser, tim produksi, asisten produksi, dan kepala divisi produksi program bersangkutan. Dengan mengacu pada teori Strategi Program oleh Morissan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada konsistensi dari apa yang direncanakan dengan yang dilakukan sehingga seluruh proses dan tahapan mulai dari praproduksi hingga evaluasi dapat berjalan dengan semestinya, selain itu pemilihan ide secara selektif, pola rundown, naskah, konsep produksi yang diterapkan dilapangan sampai konsep editing yang digunakan dibuat dengan mengikut sertakan pertimbangan dari permintaan audiens, agar audiens tertarik dengan konten yang disajikan. Disamping itu, penempatan waktu dan jam siaran yang tepat juga menjadi salah satu strategi supaya program ini semakin diketahui dan mendapat minat dari masyarakat luas.Kata Kunci : Strategi Program, Dunia Binatang, Rating
AKOMODASI KOMUNIKASI MAHASISWA ASAL NUSA TENGGARA TIMUR (NTT) DALAM MEMBANGUN KEAKRABAN DENGAN MAHASISWA SUKU JAWA DI KOTA SURAKARTA (Studi Pada Organisasi Flobamorata Surakarta) H.T.S, Yonatan Krisna; Wangi, Maya Sekar; Riyanto, Buddy
Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial Vol 4, No 1 (2020)
Publisher : Solidaritas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Organisasi Flobamorata Surakarta adalah sebuah organisasi kekeluargaan yang mewadahi mahasiswa Nusa Tenggara Timur (NTT) di Kota Surakarta. Dalam kesehariannya, mahasiswa NTT ini kerap berinteraksi dengan teman mereka dari Jawa yang dianggap sebagai Tuan Rumah. Mahasiswa NTT tersebut merasa pentingnya membangun keakraban dengan mahasiswa Jawa. Dalam membangun keakrabannya, mahasiswa NTT melakukan Akomodasi Komunikasi. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan dan menganalisa akomodasi Komunikasi Mahasiswa NTT dalam membangun Keakraban dengan mahasiswa suku Jawa di Kota Surakarta. Penelitian ini menggunakan Teori Akomodasi Komunikasi dari Howard Gilles yaitu Akomodasi cara Kovergensi, Divergensi dan Akomodasi Berlebihan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitaitatif dengan metode analisis Miles dan Hubberman. Hasil penelitian menunjukan Mahasiswa NTT melakukan Akomodasi Komunikasi dengan cara Kovergensi berupa penggunaan bahasa Indonesia, meniru bahasa jawa yang sederhana, dan perilaku non verbal, akomodasi komunikasi cara divergensi berupa menonjolkan logat dan dialeg, serta penggunaan non verbal berupa sebetas bercerita kebiasaan rangkulan, bahasa tubuh, dan dansa, dan Akomodasi Berlebihan berupa berlebihan dalam meniru dan merespon. Akomodasi komunikasi yang mahasiswa NTT lakukan dapat membangun keakraban dengan mahasiswa suku Jawa, keakraban tersebut tercipta dengan adanya rasa menghargai, menghormati, menerima dan memperhatikan satu sama lain.
KONFLIK SEPARATIS DI MARAWI FILIPINA SELATAN TAHUN 2016-2017 Lestari, Sinta Ayu
Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial Vol 4, No 3 (2020)
Publisher : Solidaritas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study discusses about the separatist conflict in Marawi, South Philippines in 2016-2017. The failure of the peace process in the Philippines encouraged the growth of terrorism into the ASG and the Maute Group that wanted to establish a wilayat in Marawi as a fortess of ISIS in Southeast Asia. This effort triggered a battle with the Philippines military. The purpose of this study is to describe how the separatist conflict in Marawi City, southern Philippines developed. This research uses qualitative method with interviews as primary data and literature study as secondary data. In this study the author used conflict theory and conflict mapping theory. The result of this research is Moro Muslims feel discriminated against by the Philippine government because of religious differences, bad experiences in the past have triggering formed of Muslim separatist groups in the Philippines, and the entry of ISIS ideology in the ASG and Maute Groups. Keywords: Separatist conflict, Marawi City, Abu Sayyaf Group, Maute Group.