cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta pusat,
Dki jakarta
INDONESIA
IKRA-ITH Informatika : Jurnal Komputer dan Informatika
ISSN : 25804316     EISSN : 26548054     DOI : -
Core Subject : Science,
Arjuna Subject : -
Articles 354 Documents
Analisis Sentimen Publik Terhadap Pengambilalihan Jalan Rusak Di Lampung Menggunakan Algoritma K-Nearest Neighbors (KNN) Afyra Ar’bah Lailany; Anggit Nur Hannaa Regita; Imam Santoso
IKRA-ITH Informatika : Jurnal Komputer dan Informatika Vol 7 No 2 (2023): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 7 No 2 Juli 2023
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada saat ini banyak sekali kasus yang sedang marak diperbincangkan oleh masyarakat yaitu jalan di Lampung yang rusak parah akibat sudah lama tidak di perbaiki, dimana gubernur Lampung diklaim menggunakan uang pembangunan dengan tidak sesuai sehingga membuat kita sebagai masyarakat terlebih masyarakat Lampung tentunya akan merasa dirugikan terhadap kasus tersebut. Kasus tersebut sampai mendatangkan bapak presiden, pak Jokowi, yang sudah ditentukan bahwa perbaikan jalanan di Lampung akan dipindah tugas kan menjadi tanggung jawab pusat.. Topik pada kasus ini banyak menimbulkan pro dan kontra seperti yang ramai diperbincangkan di media sosial. Perlu dilakukan penelitian untuk melihat seberapa besar masyarakat yang setuju terhadap pengambilalihan jalan rusak di Lampung oleh pusat tersebut, Dari pernyataan itulah maka berdampak pada terjadinya kontroversi mengenai peran Gubernur Lampung yang tidak mampu menjalankan tugas di daerahnya sendiri. Peneliti memilih analisis sentimen karena merupakan teknik yang tepat untuk pengolahan dataset. Dari 500 opini pengguna tiktok yang berhasil dikumpulkan, didapat 422 opini positif, 48 opini negative. Kemudian, data tersebut diklasifikasikan mengunakan algoritma KNN, selanjutnya dilakukan accuracy yang menghasilkan sebesar 84,37% untuk hasil yang menggunakan algoritma KNN. Pengambilalihan jalan rusak di Lampung ke pada pusat adalah cara yang tepat dilakukan melalui uraian dan analisis secara opini publik.
Analisis Sentimen Tanggapan Masyarakat Terhadap Cyberbullying Di Media Sosial Menggunakan Algoritma Naïve Bayes ( NB ) Hanna Sabilla Rifai; Syafira Febrianti; Imam Santoso
IKRA-ITH Informatika : Jurnal Komputer dan Informatika Vol 7 No 2 (2023): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 7 No 2 Juli 2023
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian analisis sentimen ini dilakukan untuk melihat sebuah opini seseorang atau masyarakat tanggapan terhadap cyberbullying yang berada di media sosial. sehingga dihasilkan opini yang dapat masuk ke kategori opini negatif ataupun opini positif. Dengan adanya penilaian maupun pandangan masyarakat yang disampaikan pada media sosial, maka peneliti berinisiatif membuat penelitian ini. Penelitian menggunakan 10 Fold Cross Validation dalam melakukan validasi, dan untuk mengukur akurasi dilakukan dengan Confusion Matrix, yaitu membandingkan akurasi Naïve Bayes dengan Support Vector Machine tanpa dan dengan menggunakan fitur seleksi Particle Swarm Optimization (PSO). Kemudian Kurva ROC digunakan untuk mengukur nilai AUC. Penelitian ini menggunakan algoritma Naive Bayes untuk melakukan analisis sentimen. Kemudian menggunakan Accuracy dan AUC (Area Under Curve). Tahapan - tahapan pengujian dilakukan dengan menggunakan dataset sebanyak 376 komentar opini pengguna Youtube ,facebook, Tiktok, Instagram, dan Snack video mengenai Tanggapan masyarakat terhadap cyberbullying maka hasil Akurasi Algoritma Naïve Bayes yaitu sebesar 77.29 %, sedangkan untuk nilai AUC sebesar 0.500. Berdasarkan dari penelitian yang sudah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa hasil akurasi dan AUC dengan algoritma Naïve Bayes, hasil pengujian pengklasifikasian AUC nilai keakuratannya dapat dikategorikan sebagai Excellent Classification. algoritma tersebut juga sangat besar, terjadi peningkatan nilai akurasi dan AUC sangat signifikan.
Penerapan Internet of Things Pada Kandang Jangkrik Berbasis Arduino Uno R3 Santoso, Lilik Hari; Ramadhan, Sachrur; Anwar, Nizirwan; Setiawan, Iwan; Santosa, Nugroho Budhi
IKRA-ITH Informatika : Jurnal Komputer dan Informatika Vol. 8 No. 3 (2024): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 8 No 3 November 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37817/ikraith-informatika.v8i3.4360

Abstract

The development and advancement of technology today are becoming increasingly complex,with one of the significant advancements being the Internet of Things (IoT) technology. IoT hasbeen implemented in various sectors, particularly in the livestock sector. However, there are stillissues where cricket farmers continue to use conventional methods in the breeding process,resulting in suboptimal processes and leading to the death of their livestock. The aim of thisresearch is to develop a system that applies IoT technology to assist cricket farmers in managingthe breeding process within cricket enclosures. These farmers face challenges in feeding theircrickets and controlling the temperature and humidity within the enclosures.The research methodis carried out by collecting needs, designing a system in the form of a system design, andimplementing the system. The system uses Arduino uno R3 as a control center, RTC DS3231 as atimer for feed using a servo motor, DHT11 to detect temperature and humidity in the cage whichwill activate the fan and heating lamp as a solution. The system uses the NodeMCU ESP8266 wifimodule which is connected to the Blynk application to monitor temperature and humidity in thecage. With this system, it helps make it easier for cricket farmers in the cultivation process.
Pengembangan Prototipe Aplikasi Blast Message Untuk Efektivitas Pemasaran Putri, Elsa Diana; Widyawan, Tri Ismardiko
IKRA-ITH Informatika : Jurnal Komputer dan Informatika Vol. 8 No. 3 (2024): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 8 No 3 November 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Efektivitas komunikasi pemasaran menjadi krusial di era digital. Aplikasi blast message menawarkan solusi efisien untuk menyebarkan informasi penjualan, namun implementasinya perlu dilakukan secara strategis dan etis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei terhadap 150 pelaku bisnis di Indonesia yang telah menggunakan aplikasi blast message minimal 1 tahun. Data dianalisis menggunakan Confirmatory Factor Analysis (CFA) dan uji reliabilitas Cronbach's alpha. Selain itu, penelitian ini juga mengembangkan prototipe aplikasi blast message dengan metode Rapid Prototyping yang meliputi tahapan pengumpulan kebutuhan, perancangan, pembuatan prototipe, evaluasi, dan perbaikan. Mayoritas responden menggunakan WhatsApp sebagai platform utama untuk mengirimkan blast message. Prototipe aplikasi yang dikembangkan memiliki fitur-fitur seperti WA Blaster, Verify DB, dan WA Config untuk memudahkan pelaku bisnis dalam menyebarkan informasi penjualan secara efektif. Aplikasi blast message memiliki potensi besar untuk meningkatkan efektivitas pemasaran. Pengembangan prototipe aplikasi dengan fitur-fitur yang mudah digunakan dan terintegrasi dapat membantu pelaku bisnis mengoptimalkan strategi pemasaran mereka.
Studi Kasus Pemodelan Sistem Penjualan Stiker: Implementasi UML dengan Python dan PlantUML Yusup, Muhamad Eriza; Anwar, Nizirwan
IKRA-ITH Informatika : Jurnal Komputer dan Informatika Vol. 8 No. 3 (2024): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 8 No 3 November 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perancangan sistem yang terstruktur dan terdokumentasi dengan baik merupakan kunci keberhasilan pengembangan perangkat lunak. Pemodelan UML (Unified Modeling Language) menjadi salah satu pendekatan yang penting dalam merepresentasikan sistem secara visual. Penelitian ini mendemonstrasikan pemanfaatan diagram UML (Use Case, Class, Sequence, dan Activity) untuk memodelkan sistem penjualan stiker berbasis aplikasi mobile. Diagram tersebut dibuat dengan memanfaatkan library plantuml pada bahasa pemrograman Python. Kode Python berhasil menghasilkan visualisasi diagram UML yang komprehensif, menggambarkan interaksi pengguna, alur proses, dan struktur sistem. Use Case Diagram menunjukkan fungsionalitas sistem dari sudut pandang pengguna. Class Diagram memodelkan struktur data dan relasi antar entitas. Sequence Diagram mengilustrasikan interaksi antar objek, sedangkan Activity Diagram memperjelas alur aktivitas dalam sistem. Pemanfaatan plantuml pada Python memudahkan pembuatan dan pemeliharaan dokumentasi UML. Pendekatan ini meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam perancangan sistem, memfasilitasi komunikasi antar developer, dan mendukung proses pengembangan perangkat lunak yang lebih efektif.
Pengembangan Aplikasi Web Gamas Untuk Monitoring Gangguan Jaringan Real-Time Berbasis Metodologi Rapid Application Development Arfian, Muhamad Hadi; Romadhon, Rafi Nur; Widyawan, Tri Ismardiko
IKRA-ITH Informatika : Jurnal Komputer dan Informatika Vol. 8 No. 3 (2024): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 8 No 3 November 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Gangguan jaringan massal (GAMAS) merupakan salah satu tantangan utama dalam layanan internet yang dapat memengaruhi kepuasan pelanggan. Penelitian ini mengusulkan pengembangan aplikasi web GAMAS berbasis metode Rapid Application Development (RAD) untuk memonitor, mempercepat penanganan, dan mem-visualisasikan data gangguan secara real-time. Aplikasi ini dirancang untuk digunakan oleh Agent Command Center (ACC) yang bertugas 24 jam dalam memonitor kejadian GAMAS, memperbarui progres penanganan, dan menghasilkan laporan. Fitur-fitur utama meliputi login aman, pemantauan kejadian, pembaruan status, dan ekspor data. Hasil implementasi menunjukkan aplikasi berfungsi sesuai harapan berdasarkan pengujian Blackbox Testing, dengan seluruh fitur bekerja optimal. Aplikasi ini meningkatkan efisiensi penanganan GAMAS dan memberikan informasi transparan kepada pelanggan, sehingga diharapkan meningkatkan kepuasan pelanggan terhadap layanan. Penelitian ini merekomendasikan pengembangan lebih lanjut untuk menambah keamanan melalui verifikasi OTP dan peningkatan performa aplikasi.
Implementasi e-Learning Berbasis Website Sebagai Metode Belajar Mengajar Pada SMA Bina Pengudi Luhur Sari, Yunita; Hamonangan, Andhika Daniel; Salam, Abdus
IKRA-ITH Informatika : Jurnal Komputer dan Informatika Vol. 8 No. 3 (2024): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 8 No 3 November 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi informasi memberikan andil besar terhadap perubahan mendasar pada semua bidang, terutama pada bidang pendidikan yang mengalami pembaruan dalam metode belajar mengajar. e-Learning merupakan pengembangan metode belajar mengajar saat ini, dimana proses belajar mengajar tidak lagi dilakukan dengan cara bertatap muka, melainkan dengan memanfaatkan teknologi informasi jarak jauh. Dalam proses belajar mengajar, SMA Bina Pangudi Luhur masih menggunakan metode konvensional yang dilakukan di dalam kelas secara tatap muka, dan menggunakan platform Whatsapp sebagai media komunikasi dalam pembelajaran. Dengan mengikuti tren digitalisasi, mendorong SMA Bina Pangudi Luhur untuk membuat e-Learning berbasis website sebagai metode belajar mengajar yang dapat diakses oleh guru dan siswa dimanapun dan kapanpun dengan waktu yang telah ditentukan.
Integrasi Data “Real-Time” Untuk Asuransi Menggunakan Kafka dan “PLATFORM STREAMING” Muchlis, Muhamad; Sunupurwa, Jefry
IKRA-ITH Informatika : Jurnal Komputer dan Informatika Vol. 9 No. 1 (2025): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 9 No 1 Maret 2025
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Implementasi message broker berbasis platform streaming memberikan solusi efektif untuk mengintegrasikan data nasabah asuransi secara real-time dengan efisiensi tinggi. Penelitian ini menggunakan Debezium untuk Change Data Capture (CDC), Apache Kafka sebagai message broker, dan MongoDB sebagai penyimpanan terintegrasi. Hasil pengujian menunjukkan sistem mampu memproses hingga 5000 pesan per detik dengan waktu pemrosesan rata-rata 1-2 ms per batch. Proses integrasi data dilakukan secara efisien, termasuk validasi format data dan pengelompokan, dengan sistem penanganan kesalahan untuk data tidak valid. Penggunaan Java Rest API memungkinkan akses data secara real-time untuk kebutuhan pelaporan dan analitik, mendukung pengambilan keputusan berbasis data. Arsitektur ini juga didukung oleh optimalisasi sumber daya dengan konfigurasi CPU 8 core, memori 7 GB, dan disk virtual 60 GB. Sistem berhasil mengintegrasikan data dari berbagai sumber seperti GLINDO, PLINDO, dan ASKES, menghasilkan solusi data terpusat yang andal untuk kebutuhan operasional dan strategis. Implementasi ini memberikan kontribusi signifikan terhadap transformasi digital di industri asuransi, meningkatkan efisiensi operasional dan kualitas layanan. Penelitian ini membuktikan bahwa message broker berbasis platform streaming adalah pendekatan yang efektif untuk memenuhi kebutuhan integrasi data berskala besar.
Pengembangan Sistem Informasi Akademik Berbasis Web Untuk Efisiensi Penilaian Sekolah Martin T, Richard; Widyawan, Tri Ismardiko; Anwar, Nizirwan; Sutanto, Imam
IKRA-ITH Informatika : Jurnal Komputer dan Informatika Vol. 9 No. 1 (2025): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 9 No 1 Maret 2025
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan merupakan pilar utama dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia suatu bangsa. Penilaian akademik adalah elemen penting yang membantu mengukur pencapaian siswa dan mengevaluasi efektivitas proses pembelajaran. Namun, banyak institusi pendidikan, termasuk Sekolah Kristen Lemuel, masih menggunakan metode manual dalam pengelolaan data akademik, yang berpotensi menimbulkan kesalahan, kehilangan data, dan menghambat efisiensi. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi berbasis web guna mengelola penilaian akademik dengan lebih terintegrasi, efisien, dan akurat. Metode prototyping digunakan dalam pengembangan sistem untuk memungkinkan iterasi berbasis masukan pengguna. Sistem ini menyediakan fitur utama, seperti rekapitulasi nilai, pembuatan rapor, dan jadwal kegiatan, serta mendukung peran admin, guru, dan murid. Pengujian dengan metode black box menunjukkan bahwa sistem ini efektif dalam meningkatkan efisiensi dan akurasi pengelolaan data akademik. Dengan penerapan sistem ini, Sekolah Kristen Lemuel diharapkan dapat mempercepat proses administrasi akademik dan menciptakan transparansi yang lebih baik dalam proses pembelajaran. Digitalisasi sistem penilaian ini menjadi langkah strategis dalam meningkatkan kualitas layanan pendidikan
Dampak Inovasi Patriot Desa terhadap Upaya Pembentukan Manusia Pancasila dan Pengentasan Kemiskinan di Jawa Barat Kusumawati, Riny
IKRA-ITH Informatika : Jurnal Komputer dan Informatika Vol. 9 No. 1 (2025): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 9 No 1 Maret 2025
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Persada Indonesia YAI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Patriot Desa merupakan program pemberdayaan pemuda di Jawa Barat yang berperan sebagai advokat desa dengan misi mendukung program kependudukan, khususnya di desa-desa yang belum memiliki Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yang aktif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran pemuda pedesaan dalam upaya penanggulangan kemiskinan di Jawa Barat serta merumuskan model kebijakan yang dapat mendukung pemberdayaan ekonomi desa. Studi ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode Structural Equation Modeling (SEM) dalam desain penelitian deskriptif. Data yang digunakan mencakup data primer dan sekunder. Data primer dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner kepada responden terpilih menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian berupa pertanyaan terbuka dan tertutup yang disebarkan melalui platform Google Forms. Sementara itu, data sekunder diperoleh dari berbagai sumber literatur, termasuk artikel ilmiah dan kajian terkait. Penentuan jumlah sampel merujuk pada pendekatan Walpole (1995), yang menyatakan bahwa sampel sebesar 30 responden atau lebih dianggap cukup untuk mewakili populasi dalam penelitian kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Patriot Desa memanfaatkan teknologi dalam memahami aspek pengelolaan BUMDes, analisis pasar, serta identifikasi peluang bisnis di pedesaan. Selain itu, inisiatif ini mengadopsi pendekatan pentahelix, yang melibatkan kolaborasi antara pemerintah, akademisi, pelaku bisnis, komunitas, dan media dalam proses pembangunan daerah. Dalam jangka panjang, kontribusi Patriot Desa diharapkan menjadi faktor strategis dalam mempercepat pengentasan kemiskinan di Jawa Barat serta mendorong pembangunan ekonomi berbasis komunitas.

Filter by Year

2017 2026


Filter By Issues
All Issue Vol. 10 No. 2 (2026): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 10 No 2 Juli 2026 Vol. 10 No. 1 (2026): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 10 No 1 Maret 2026 Vol. 9 No. 3 (2025): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 9 No 3 November 2025 Vol. 9 No. 2 (2025): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 9 No 2 Juli 2025 Vol. 9 No. 1 (2025): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 9 No 1 Maret 2025 Vol. 8 No. 3 (2024): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 8 No 3 November 2024 Vol. 8 No. 2 (2024): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 8 No 2 Juli 2024 Vol. 8 No. 1 (2024): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 8 No 1 Maret 2024 Vol. 7 No. 3 (2023): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 7 No 3 November 2023 Vol 7 No 2 (2023): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 7 No 2 Juli 2023 Vol 7 No 1 (2023): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 7 No 1 Maret 2023 Vol 6 No 3 (2022): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 6 No 3 November 2022 Vol 6 No 2 (2022): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 6 No 2 Juli 2022 Vol 6 No 1 (2022): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 6 No 1 Maret 2022 Vol 5 No 3 (2021): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 5 No 3 November 2021 Vol 4 No 2 (2020): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 4 No 2 Bulan Juli 2020 Vol 4 No 1 (2020): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 4 No 1 Bulan Maret 2020 Vol 3 No 3 (2019): IKRAITH-INFORMATIKA Vol 3 No 3 Bulan November 2019 Vol 3 No 2 (2019): IKRA-ITH INFORMATIKA Vol 3 No 2 Bulan Juli 2019 Vol 3 No 1 (2019): IKRA-ITH INFORMATIKA Vol 3 No 1 Bulan Maret 2019 Vol 3 No 2 (2019): IKRA-ITH INFORMATIKA Vol 3 No 2 Bulan Juli 2019 Vol 2 No 3 (2018): IKRA-ITH INFORMATIKA Vol 2 No 3 Bulan November 2018 Vol 2 No 3 (2018): IKRA-ITH INFORMATIKA Vol 2 No 3 Bulan November 2018 Vol 2 No 2 (2018): IKRAITH INFORMATIKA VOL 2 NO 2 Juli 2018 Vol 2 No 1 (2018): IKRAITH-INFORMATIKA vol 2 Nomor 1 Bulan Maret 2018 Vol 1 No 2 (2017): IKRAITH-INFORMATIKA vol 1 Nomor 2 Bulan November 2017 Vol 1 No 2 (2017): IKRAITH-INFORMATIKA vol 1 Nomor 2 Bulan November 2017 Vol 1 No 1 (2017): IKRAITH-INFORMATIKA vol 1 Nomor 1 Bulan Juli 2017 More Issue