cover
Contact Name
Khoirul Muslimin
Contact Email
muslimin@unisnu.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnal.annida@unisnu.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. jepara,
Jawa tengah
INDONESIA
An-Nida : Jurnal Komunikasi Islam
ISSN : 20853521     EISSN : 25489054     DOI : -
Core Subject : Education,
An-Nida : Jurnal Komunikasi Islam is a journal published by the faculty of da'wah and communication at Unisnu Jepara, aimed at creating and expanding innovations in the concepts, theories, paradigms, perspectives and methodologies of da'wah and communication, by publishing the results of research and other scientific papers, including the results of adaptations and books. -review related to Islamic da'wah and communication.
Arjuna Subject : -
Articles 140 Documents
FORMULASI MODEL DAKWAH PENGEMBANGAN MASYARAKAT ISLAM Agus Riyadi
An-Nida : Jurnal Komunikasi Islam Vol 6, No 2 (2014)
Publisher : Fakultas Dakwah dan Komunikasi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (88.716 KB) | DOI: 10.34001/an.v6i2.226

Abstract

Abstract Applying the concept of the new paradigm model of community development of Islam became a necessity that needs to be engaged. This is because the ??develop- ment? was considerably an important issue when the empirical reality of preach showed a deep concern, with more ??overwhelming? errors and simplifications are too deep to see and understand propaganda. Preach who has a strong impetus in empowering people (object of preach) become increasingly ??limp? and do not have a clear focus in the making. The fact that ??feels? getting worse, when the assumptions built into the meaning of propaganda has been less precise, such as: propaganda only be interpreted as a delivery from outside, rigor in defining the term propaganda, people only be treated as an static object. Seeing this, the call of the Islamic community development as one of the components of the ??spearhead? a touch of alternative models make propaganda with more propaganda society actors and being active, participatory and progressive framed by the principle-the principle of community development Islamic da??wah (PMI), they are the principle of integrity, principles of participation, principles of integrity, sustainable principles, principles of harmony and the principle of its own capabili- ties. Abstrak Menerapkan konsep paradigma baru model dakwah pengembangan masyarakat Islam menjadi sebuah keharusan yang perlu dilakukan. Hal ini dikarenakan ??pengembangan? itu semakin menjadi penting manakala dalam realitas empirik masalah kedakwahan menunjukkan sebuah keprihatinan mendalam, dengan se- makin ??menjalarnya? kesalahan dan penyederhanaan yang terlalu dalam melihat dan memahami dakwah. Dakwah yang memiliki daya dorong yang kuat dalam memberdayakan masyarakat (objek dakwah), menjadi semakin ??lemas? dan tidak punya fokus yang jelas dalam penggarapannya. Kenyataan itu ??terasa? semakin parah, ketika asumsi-asumsi yang dibangun dalam memaknai dakwah selama ini kurang tepat, semisal: dakwah hanya diartikan sebagai suatu penyampaian dari luar, kekakuan dalam memaknai istilah dakwah, masyarakat sebagai objek dakwah hanya diperlakukan menjadi sesuatu yang statis. Melihat hal itu, dakwah pengem- bangan masyarakat Islam sebagai salah satu komponen ??ujung tombak? memberikan sentuhan alternatif model dakwah dengan lebih menjadikan pelaku dan masyarakat dakwah bersikap aktif, partisipatif dan progresif yang dibingkai oleh prisip-prinsip dakwah pengembangan masyarakat Islam (PMI), yaitu prinsip keutuhan, prinsip partisipasi, prinsip keterpaduan, prinsip berkelanjutan, prinsip keserasian dan prinsip kemampuan sendiri.
STRATEGI KOMUNIKASI PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA (Implementasi Program PKKP Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Jawa Tengah Tahun 2018 di Desa Tambakselo, Grobogan) Ali Damsuki
An-Nida : Jurnal Komunikasi Islam Vol 11, No 1 (2019)
Publisher : Fakultas Dakwah dan Komunikasi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (433.8 KB) | DOI: 10.34001/an.v11i1.936

Abstract

This study discusses the communication strategies of PKKP 2018 participants (Youth Care and Leadership Program) of the Department of Youth and Sports of Central Java Province in empowering rural communities, especially for youth who are included in the youth group and PKK in Tambakselo village, Grobogan, Central Java. village. Interest in what communication strategies are made by 2018 PKKP participants so that the community empowerment program in the Tambakselo village in Central Java Grobogan district can be established, realized and even transforms the community towards a brighter future. The purpose of this study was to obtain an overview of the communication strategies carried out by PKKP 2018 participants. The empowerment of village communities was decided on for Youth Organizations and PKK, which mostly consisted of young people and girls who had the enthusiasm to develop the village. Starting from the field of small and medium enterprises to the field of education that will be promoted in the village. The research approach used in this study is to use the case study method as one of the qualitative traditions. From the research it is known that community empowerment activities in Tambakselo, Grobogan district, Central Java have been carried out and have succeeded in changing the level of community awareness in developing their own regions through the PKKP program and other village programs.
IKLAN KOMERSIAL DI RADIO DAN PERILAKU KONSUMTIF MASYARAKAT Suhariyanto Suhariyanto
An-Nida : Jurnal Komunikasi Islam Vol 6, No 1 (2014)
Publisher : Fakultas Dakwah dan Komunikasi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (95.684 KB) | DOI: 10.34001/an.v6i1.175

Abstract

Abstract The purpose of this study was to determine the effect of commercial advertisement on radio to consumptive behavior of the listener/ society. SOR theory, the theory based the assumption that the cause of the behavior changes were depending on the quality of the stimulus that communicated with the organism. This meant that the quality of communication sources e.g. credibility, of leadership. Speaking style would determine the success of behavior change of a person, group or community. Based SOR theory associated with the AIDA theory, in which the advertisement was as a stimulus to attract the attention of people who were further interested in purchasing a product that had been advertised. It showed that there was a clear relationship between listening to commercials advertisement on the radio gave effects on consumptive behavior owned by the public/ radio listeners. Keyword: commercial advertisement, consumptive-behavior, listeners, radio Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh iklan komersial di radio terhadap perilaku konsumtif pendengar radio/masyarakat. Teori S-O-R, teori ini mendasarkan asumsi bahwa penyebab terjadinya perubahan perilaku tergantung kepada kualitas rangsang (stimulus) yang berkomunikasi dengan organisme. Artinya kualitas dari sumber komunikasi (sources) misalnya kredibilitas, kepemimpinan, gaya berbicara sangat menentukan keberhasilan perubahan perilaku seseorang, kelompok atau masyarakat. Berdasarkan teori S-O-R yang dihubungkan dengan teori AIDA, di mana iklan sebagai stimulus mampu menarik perhatian dari masyarakat yang selanjutnya tertarik untuk membeli produk yang sudah diiklankan jelas hubungannya antara iklan komersial yang di dengar melalui radio berpengaruh terhadap perilaku konsumtif yang dimiliki oleh masyarakat/pendengar radio. Kata kunci: iklan komersial, konsumtif, pendengar, radio
KONSEP RASIONALISME RENE DESCARTES DAN RELEVASINYA DALAM PENGEMBANGAN ILMU DAKWAH Agus Riyadi; Helena Vidya Sukma
An-Nida : Jurnal Komunikasi Islam Vol 11, No 2 (2019)
Publisher : Fakultas Dakwah dan Komunikasi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2662.162 KB) | DOI: 10.34001/an.v11i2.1026

Abstract

Abstract Descartes proclaimed that only reason or ratio could be the only reliable basis, and not faith or revelation as always held by medieval times. Apart from that method of doubt, Descartes traced his philosophical thinking by doubting everything in an effort to achieve the ultimate certainty he always missed. Although in the end he realized that there really wasn’t anything right, except uncertainty itself. The revelation of Descartes’ thinking on the problem of ergo sum is seen as not inherent in the science of da’wah, which is still limited by the truth of the naqli argument. The thought of Descartes which is considered relevant to the science of da’wah lies in the theory of knowledge developed, of course by using the scientific methodology flow. The challenge of proving the truth of Islamic teachings in the field of da’wah is a necessity. Keywords: Rationalism Development, Da’wah. Descartes memproklamirkan bahwa hanya akal atau rasio sajalah yang dapat menjadi satu-satunya dasar yang dapat dipercaya, dan bukan iman atau wahyu sebagaimana yang selalu dipegangi oleh abad pertengahan. Selain itu metode keraguannya, Descartes menapaki pemikiran filosofisnya dengan menyangsikan segala sesuatu dalam upaya mencapai suatu kepastian hakiki yang selalu ia rindukan. Meskipun pada akhirnya ia menyadari bahwa sesungguhnya tidak ada sesuatu yang benar, kecuali ketidakpastian itu sendiri. Revelansi pemikiran Descartes dalam persoalan cogitu ergo sum dipandang tidak inheren dengan keilmuan dakwah, yang masih terbatasi dengan kebenaran dalil naqli. Pemikiran Descartes yang dianggap relevan dengan keilmuan dakwah terletak pada teori pengetahuan yang dikembangkan, tentunya dengan menggunakan alur metodologi ilmiah. Tantangan untuk membuktikan kebenaran ajaran Islam dalam kancah ilmu dakwah merupakan sebuah keniscayaan. Kata Kunci: Rasionalisme, Pengembangan, Ilmu Dakwah
URGENSI PSIKOLOGI DALAM AKTIVITAS DAKWAH Silvia Riskha Fabriar
An-Nida : Jurnal Komunikasi Islam Vol 11, No 2 (2019)
Publisher : Fakultas Dakwah dan Komunikasi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2666.049 KB) | DOI: 10.34001/an.v11i2.1027

Abstract

Abstract Da’wah is an Islamic communication, which is a communication activity carried out intentionally and consciously in the form of an invitation to the path of God with amar ma'ruf nahi munkar to achieve the happiness of humanity in the world and the hereafter. When preaching, the preacher needs to even have to know the psychological condition of the object being preached (mad'u) so that what is conveyed can later be conveyed properly. In this case, psychology provides a way to convey material and establish methods of preaching to humans who are totality (psychophysical) creatures and have personalities from both internal and external influences. Thus, psychology in the process of da'wah has a focal point in the knowledge of human behavior. Based on psychiatric or psychological elements, the process of preaching will proceed according to the needs that are expected of humans as individuals and social beings. Keywords: da’wah, communication, psychology condition Dakwah merupakan suatu komunikasi Islam, yaitu suatu aktivitas komunikasi yang dilakukan secara sengaja dan sadar yang berupa ajakan kepada jalan Allah dengan amar ma’ruf nahi munkar untuk meraih kebahagiaan manusia dunia dan akhirat. Ketika berdakwah, da’i perlu bahkan harus mengetahui kondisi psikologis objek yang didakwahi (mad’u) agar apa yang disampaikan nantinya dapat tersampaikan dengan baik. Dalam hal ini, psikologi memberikan jalan bagaimana menyampaikan materi dan menetapkan metode dakwah kepada manusia yang merupakan makhluk totalitas (psikofisik) dan memiliki kepribadian baik dari faktor dalam maupun pengaruh dari luar. Dengan demikian, psikologi dalam proses dakwah mempunyai titik perhatian pada pengetahuan tentang tingkah laku manusia. Dengan berlandaskan unsur-unsur kejiwaan atau psikologi, proses dakwah akan berjalan sesuai kebutuhan yang diharapkan manusia sebagai individu dan makhluk sosial. Kata kunci: dakwah, komunikasi, kondisi psikologis
KADERSISASI DA’I MODERAT ERA MILENIAL DI PENGURUS CABANG NAHDLATUL ULAMA KABUPATEN KENDAL Abdul Kholiq
An-Nida : Jurnal Komunikasi Islam Vol 11, No 2 (2019)
Publisher : Fakultas Dakwah dan Komunikasi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2656.274 KB) | DOI: 10.34001/an.v11i2.1028

Abstract

Abstract The da’wah cadress face a lot of challanges on hus way. The most serious one is the condition and situation of this millenial era. Inthis millenial era the ability of Da’I is demended to be harmony with the style of this generation, such as skills of internet, journalistic skills, utilizing and managing social media, blog’s and mass media channel’s. This challenges was also experienced by Kenadal district PCNU, then the researcher find out “how to regeneration the moderat Da’I in this millenial era at Kendal district PCNU. The method that used to collect the data is consist of observation, interview, and documentation, the result will be useful to provide new understanding for cadress practitioners about how to regeneration for moderat Da’I and can give a new awareness about caderization, build a moderate attitude, tolerance among religious people, avoid the violences against another parties based on different thought’s or different religion’s and maimtain the integrity of the nation. Keywords: Cadreization, Moderate Da'i, Millennial Dalam perjalanan dakwahnya, banyak tantangan yang Kader Dakwah hadapi. Salah satu yang paling serius adalah situasi dan kondisi zaman yang kini tengah berada pada era milenial. Da’i di zaman milenial dituntut untuk bisa mengikuti gaya dan model generasi ini termasuk dalam pemanfaatan media agar tetap diterima oleh generasi milenial. Seperti kecakapan dalam memanfaatkan internet, kecakapan jurnalistik,memanfaatkan dan mengelola media sosial, blog, dan kanal-kanal media massa. Tantangan tersebut juga dialami oleh PCNU Kabupaten Kendal, sehingga peneliti terdorong untuk mengetahuibagaimana kaderisasi da’i moderat era milenial di lembaga dakwah PCNU Kabupaten Kendal. Metode yang digunakan untuk mengumpulkan data adalahPengamatan, Wawancara, dan Dokumentasi. Hasilnya akan bermanfaat untuk memberikan pemahaman baru bagi praktisi pengkaderan mengenai cara pengkaderan da’i moderat dan dapat memberi kesadaran baru terkait kaderisasi, membangun sikap moderat, toleransi antar umat beragama, menghindari kekerasan terhadap pihak lain yang berbeda pemikiran atau berbeda agama, dan menjaga integritas bangsa. Kata Kunci: Kaderisasi, Da’i Moderat, Milenial
PESAN KOMUNIKASI NON VERBAL DALAM SEBUAH PEMENTASAN TEATER (Study Analisis Semiotika pada Pertunjukan Teater SMA LB N Senenan Jepara) Murniati Murniati; Zaenal Arifin
An-Nida : Jurnal Komunikasi Islam Vol 11, No 2 (2019)
Publisher : Fakultas Dakwah dan Komunikasi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3036.576 KB) | DOI: 10.34001/an.v11i2.1029

Abstract

Abstract Semiotic Analysis of Non Verbal Messages through Theater in the Pantomime Show entitled entitled carving, is one of the wordless theater performances that relies on the strength of motion and gestures (body language) and facial expressions that are characteristic of the Pantomime Theater of the LB N Senenan Jepara High School, all of them dialogue and symbolizing the movements and gestures of the characters. Pantomime performances are examined using qualitative methods, then the subject of the research is non-verbal messages and the object of research is the performance of the Pantomime, and uses the constructivist paradigm. Based on this background, to find the nonverbal meanings contained in the performance of the Pantomime, a theoretical approach is needed. The theoretic approach used in this study is Roland Barthes Semiotics. Which is closely related to signs, markers, and markers to explore the structure of meaning that is hidden in per scene pementan theater (pantomime). Based on the results of the study, it was found that the non-verbal messages contained in the performance of the Pantomime were very closely related to the symbols used on the stage. So that the audience is able to engage in the process of thinking of finding meaning. One non-verbal message found is a moral message and a social message for which humans can apply in their daily lives according to good behavior and to socialize in a good way too so as not to harm themselves and other people. Keywords: message, theater, nonverbal, staging, symbols, Pantomime Analisis Semiotik Pesan Non Verbal melalui Teater dalam Pertunjukkan Pantomim naskah yang berjudul lombah ukir, adalah salah satu pertunjukan teater tanpa kata yang mengandalkan kekuatan gerak dan gestur (bahasa tubuh) dan ekspresi muka yang menjadi ciri khas teater Pantomim Kelopok SMA LB N Senenan Jepara, seluruhnya dialog dan berupa simbolisasi dari gerak dan gestur para tokohnya. Pertunjukkan Pantomim diteliti dengan menggunakan metode Kualitatif, kemudian subjek penelitiannya adalah pesan non verbal dan objek penelitiannya adalah pertunjukkan Pantomim, serta menggunakan paradigma konstruktivisme. Berdasarkan latar belakang tersebut, untuk menemukan makna-makna nonverbal yang terdapat dalam pertunjukan Pantomim tersebut dibutuhkan sebuah teori pendekatan,Teoripendekatan yang digunakan dalam penelitian ini ialah Semiotika Roland Barthes. Yang erat kaitannya dengan tanda, penanda, dan petanda untuk mengupas struktur makna yang tersembunyi dalam per adegan pementsan teater (pantomim). Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa pesan non verbal yang terdapat dalam pertunjukkan Pantomim sangat erat kaitannya dengan simbol-simbol yang digunakan di atas pentas. Sehingga penonton mampu terlibat dalam proses berfikir menemukan makna.salasatu pesan non verbal yang ditemukan adalah pesan moral dan pesan sosial untuk yang dapat di terapkan manusia dalam kehidupan sehari-hari sesuai prilaku yang baik serta bersosial dengan cara yang baik pula agar tidak merugikan diri sendiri dan orang lain. Kata kunci : pesan, teater, nonverbal, pementasan, simbol, Pantomim
PENGARUH INTENSITAS, TAMPILAN DAN ISI PESAN POSTER KAMPANYE SOSIAL TERHADAP PERILAKU BERKENDARA MAHASISWA Teddy Dyatmika; Dikhorir Afnan
An-Nida : Jurnal Komunikasi Islam Vol 11, No 2 (2019)
Publisher : Fakultas Dakwah dan Komunikasi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2842.901 KB) | DOI: 10.34001/an.v11i2.1024

Abstract

Abstract This research was conducted on students in Muhammadiyah University of Cirebon who were spread in 19 study programs using quantitative methods. The purpose of this research is to know how many effect of message intensity, media appearance and media content to the students behaviour , using social campaigns media in form of posters of raw materials for batik cloth waste. This research found that: (1) the effect of Message Intensity (X1) of safety riding social campaign media to the safety riding behavior of UMC students (Y) was 12.7%, (2)The Effect of Media Appearance (X2) of safety riding social campaign media to the safety riding behavior of UMC students (Y) was 29.2%, (3) The Effect of Media Content (X3) of safety riding social campaign media to the safety riding behavior of UMC students (Y) was 19.4%. The effect of Message Intensity (X1), Media Display (X2) and Media Content (X3) of safety riding social campaign media to the safety riding behavior of UMC students (Y) was 52.9%. Keywords: Social campaign, Posters, Batik Penelitian dilakukan terhadap mahasiswa di lingkungan Universitas Muhammadiyah Cirebon yang tersebar di 19 program studi dengan menggunakan metode kuantitatif. Penelitian ini memiliki tujuan mengetahui seberapa besar pengaruh dari intensitas pesan, tampilan media dan isi media terhadap perilaku mahasiswa Universitas Muhammadiyah Cirebon dengan menggunakan media kampanye sosial berupa poster dari bahan baku limbah kain batik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh Intensitas Pesan (X1) dari media kampanye sosial safety riding terhadap perilaku mahasiswa UMC dalam berkendara aman (Y) sebesar 12,7%. PengaruhTampilan Media (X2) dari media kampanyesosialsafety riding terhadapperilakumahasiswa UMC dalamberkendaraaman (Y) sebesar 29,2%.Pengaruh Isi Media (X3) dari media kampanyesosialsafety riding terhadapperilakumahasiswa UMC dalamberkendaraaman (Y) sebesar 19,4%. PengaruhIntensitasPesan (X1), Tampilan Media (X2) dan Isi Media (X3) secarabersamasamadari media kampanyesosialsafety riding terhadapperilakumahasiswa UMC dalamberkendaraaman (Y) sebesar 52,9%. Kata Kunci : Kampanye Sosial, Poster, Batik
METODE DAKWAH TRANSFORMATIF MELALUI LIVING TILAWATIL QURAN Noor Lailatul Khasanah
An-Nida : Jurnal Komunikasi Islam Vol 11, No 2 (2019)
Publisher : Fakultas Dakwah dan Komunikasi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2665.055 KB) | DOI: 10.34001/an.v11i2.1030

Abstract

Abstract This article wants to explain that Living Qur'an Method is a part or subsystem of dakwah transformative method. Living Qur’an is intended to “text of Al-Qur’an that ‘alive' in society.” The axistence of Living Qur’an is as one of scientific research forms concerning on various social phenomenon with the existence of Al-Qur’an in the life, either individual or group. This approach is trying to capture process of society interaction to Al-Qur’an that not only discusses about textual meaning, but also emphasizes the application of Al-Qur’an text in daily life. Living AlQur’an can be utilized in a dakwah and society empowerment. So that society maximize more in appreciate Al-Qur’an. As a result, the application of transformative dakwah can be published through Al-Qur’an in daily life. The application of Al-Qur’an verses can be conducted continuesly in society life. Then, from the implementation it can be feel the impact to social life either in individual or in group. Keywords: Transformative dakwah, method of dakwah, living Qur’an Artikel ini ingin menjelaskan bahwa metode Living Quran merupakan bagian atau sub sistem dari metode dakwah transformatif. Living Quran dimaknai sebagai “teks Alquran yang ‘hidup’ dalam masyarakat.” Living Quran hadir sebagai salah satu bentuk penelitian ilmiah mengenai berbagai peristiwa sosial dengan adanya Alquran di dalam hidupnya, baik individu maupun kelompok. Metode yang digunakan adalah fenomenologi di mana Pendekatan ini berusaha memotret proses interaksi masyarakat terhadap Alquran, yang tidak melulu membahas makna teksnya semata, tetapi lebih ditekankan pada aspek penerapan teksteks Alquran dalam kehidupan sehari-hari. Living Quran dapat dimanfaatkan dalamkepentingan dakwah dan pemberdayaan masyarakat. Living Quran tidak ditujukan untuk mencari kebenaran yang konteks saja, melainkan melakukan pembelajaran fenomena keagamaan yang berkaitan dengan Alquran. Sehingga masyarakat dalam mengapresiasi Alquran lebih maksimal. Hasilnya, dalam pelaksanaan dakwah transformatif dapat diaplikasikan melalui Alquran dalam kehidupan sehari-hari. Pengaplikasian ayat-ayat Alquran dapat dilaksanakan secara terus menerus pada kehidupan masyarakat. Kemudian dari pelaksanaan tersebut maka dapat dirasakan dampaknya terhadap kehidupan sosial baik individu maupun masyarakat. Kata Kunci: Dakwah transformatif, metode dakwah, living quran
AKTIVITAS BAURAN PROMOSI UNIT USAHA SYARIAH PT BANK PERMATA TBK (Studi Deskriptif Kualitatif Eksekusi Co-Branding dan Sponsorship Permata Bank Syariah dengan Persib 2017-2018) Riki Arswendi; Dewi Sad Tanti; Andi Herlina
An-Nida : Jurnal Komunikasi Islam Vol 11, No 2 (2019)
Publisher : Fakultas Dakwah dan Komunikasi Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2622.2 KB) | DOI: 10.34001/an.v11i2.1025

Abstract

Abstract Marketing competition in the banking industry is increasingly ultracompetitive, triggering the Sharia Business Unit of PT Bank Permata Tbk (PermataBank Syariah) to carry out promotions in a way that has never been done before, namely to carry out sports sponsorship initiatives for PERSIB club football. This research was conducted to determine the promotional mix activities of Permata Bank Syariah in conducting co-branding & sponsorship which is expected to increase Bobotoh's awareness on the Permata Syariah brand. This study uses Marketing Communication Theory from Philip Kotler and uses the Balance Sheet Theory from Fritz Heider with a qualitative approach with a qualitative descriptive format. The results of the study discussed the execution of co-branding & sponsorship carried out by Permata Bank Syariah, from the planning, implementation to program evaluation stages. Co-branding activities in the promotional mix implemented by PermataBank Syariah and PERSIB are quite effective in gaining Bobotoh awareness and generating new account acquisitions. Whereas sponsorship activities carried out by PermataBank Syariah proved to support PermataBank Syariah obtaining marketing publicity and can access the commercial potential of PERSIB to be exploited and optimized. Keywords: Permata Bank Syariah, co-branding, awareness. Persaingan pemasaran di industry perbankan yang semakin ultra kompetitif, menjadi trigger bagi Unit Usaha Syariah PT Bank PermataTbk (PermataBank Syariah) untuk melakukan promosi dengan cara yang belum pernah dilakukan sebelumnya yaitu melakukan inisiatif sport sponsorship kepada klub sepakbola PERSIB. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahuia ktivitas bauran promosi PermataBank Syariah dalam melakukan co-branding & sponsorship yang diharapkanakan meningkatkan awareness Bobotoh pada brand Permata Syariah. Penelitian ini menggunakanTeori Komunikasi Pemasaran dari Philip Kotler dan menggunakan Teori Keseimbangan dari Fritz Heider dengan pendekatan kualitatif dengan format deskriptif kualitatif. Hasil penelitian membahas eksekusi co-branding & sponsorship yang dijalankan oleh Permata Bank Syariah, mulai tahap perencanaan, implementasi hingga evaluasi program. Aktivitas cobranding dalam bauran promosi yang diimplementasikan oleh Permata Bank Syariah dan PERSIB cukup efektif mendapatkan awareness Bobotoh dan menghasilkan akuisisi rekening baru. Sedangkan aktivitas sponsorship yang dilakukan olehPermata Bank Syariah terbukti mendukung Permata Bank Syariah memperoleh marketing publicity dan dapat mengaksespotensi komersial PERSIB untuk dieksploitasi dan dioptimalkan. Katakunci: Permata Bank Syariah, co-branding, awareness.

Page 7 of 14 | Total Record : 140