cover
Contact Name
Rahmat Aziz
Contact Email
azira@uin-malang.ac.id
Phone
+6281805536270
Journal Mail Official
pakgun_pgsd@yahoo.com
Editorial Address
Jl. Udayana Kampus Tengah Singaraja, Bali, Indonesia 81116
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
International Journal of Elementary Education
ISSN : 25797158     EISSN : 25496050     DOI : https://doi.org/10.23887/ijee.v6i2.46019
The aim of the Journal of International Journal of Elementary Education is to provide an international forum for the sharing, dissemination and discussion of research, experience and perspectives across a wide range of education, teaching, development, instruction, educational projects and innovations, learning methodologies and new technologies in education and learning. The focus and scope of International Journal of Elementary Education includes the following topics at Elementary Education : Career development and training in education and learning : 1. Experiences in education and learning: 2. Experiences in education and learning research: 3. International projects in education and learning: 4. Pedagogical innovations in education and learning: 5. General issues in education and learning: 6. Computer supported collaborative work: 7. E-content management and development: 8. Educational software & serious games: 9. e-Learning: 10. Emerging technologies in education: Papers published in the three-monthly journal (Feb, May, Aug, and Nov): (1) report evaluation and research findings; (2) treat conceptual and methodological issues; and/or (3) consider the implications of the above for action; and/or (4) an extensive book reviews section and also occasional reports on educational materials and equipment.
Articles 877 Documents
Keefektifan Model Student Facilitator and Explaining (SFE) terhadap Hasil Belajar Siswa pada Subtema Perpindahan Kalor di Sekitar Kita Rialinsani, Husna; Rustopo, Rustopo
International Journal of Elementary Education Vol 3 No 2 (2019): May
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v3i2.18553

Abstract

Tujuan pada penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas penerapan model Student Facilitator and Explaining dalam meningkatkan hasil belajar pada Perpindahan Kalor di Sekitar Kita. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif, dimana data dalam penelitian berupa angka-angka dan analisis menggunakan statistika.One group pretest posttest design merupakan jenis design yang dipilih dan subjek penelitian yang digunakan hanya satu kelas yaitu kelas V SDN Kalirejo 02 Ungaran Timur. Hasil yang didapatkan dari perhitungan uji-t yaitu Lhitung  19.25723> 0.1691 Ltabel jadi  Ho diterima. Hal ini berarti siswa lebih baik daripada sebelumnya dan dapat dikatakan bahwa model Student Facilitator and Explaining (SFE) efektif terhadap hasil belajar siswa pada subtema Perpindahan Kalor di Sekitar Kita kelas V SDN Kalirejo 02 Ungaran Timur.
Pengaruh Model Pembelajaran Survey, Question, Read, Recite, Review, Reflect Berbantuan Media Teks Cerita Rakyat terhadap Kompetensi Membaca Pemahaman Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Fatma Dewi, Ni Putu Venny; Ganing, Ni Nyoman; Oka Negara, I Gusti Agung
International Journal of Elementary Education Vol 3 No 3 (2019): August
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v3i3.19403

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran SQ4R berbantuan media teks cerita rakyat terhadap kompetensi membaca pemahaman mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas V sekolah dasar Gugus Pattimura Denpasar Selatan 2017/2018. Penelitian ini berjenis eksperimen semu, dengan bentuk Non-ekuivalen control group design. Seluruh siswa kelas V SD gugus Pattimura sebanyak 341 siswa dijadikan populasi penelitian, Sampel ditentukan dengan teknik random sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas VA SDN 7 Sesetan sebagai kelompok eksperimen sebanyak 39 siswa, dan kelas V SDN 18 Sesetan sebagai kelompok kontrol sebanyak 37 siswa. Data hasil kompetensi membaca pemahaman mata pelajaran bahasa Indonesia dikumpulkan dengan instrumen berupa tes objektif pilihan ganda berjumlah 20 butir tes yang telah divalidasi. Data dianalisis dengan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan kompetensi membaca pemahaman mata pelajaran bahasa Indonesia kelompok siswa yang dibelajarkan melalui model pembelajaran SQ4R berbantuan media teks cerita rakyat dengan kelompok siswa yang dibelajarkan melalui pembelajaran konvensional pada siswa kelas V SD Gugus Pattimura Denpasar Selatan 2017/2018.  Sehingga disimpulkan bahwa model pembelajaran SQ4R berbantuan media teks cerita rakyat berpengaruh terhadap kompetensi membaca pemahaman mata pelajaran bahasa Indonesia siswa kelas V SD Gugus Pattimura Denpasar Selatan 2017/2018.
Kegiatan Ekstrakurikuler Jarimatika dalam Membangun Keterampilan Berhitung Nafaikah, Anin; Mudzanatun, Mudzanatun; Wakhyudin, Husni
International Journal of Elementary Education Vol 3 No 3 (2019): August
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v3i3.19404

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kegiatan ekstrakurikuler jarimatika dalam membangun keterampilan berhitung siswa kelas IV semester II SDN Tlogosari Kulon 01 Semarang. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu wawancara,observasi, angket dan dokumentasi. Berdasarkan penelitian  kegiatan ekstrakurikuler jarimatika dalam membangun keterampilan berhitung siswa kelas IV SDN Tlogosari Kulon 01 Semarang menyatakan bahwa Ekstrakurikuler jarimatika membuat siswa senang dan antusias dalam mengikutinya, sebanyak 84% siswa selalu mengikuti kegiatan ekstrakurikuler jarimatika, sebenyak 56% siswa sering menggunakan jari tanpa alat bantu  sehingga  membuat siswa mampu menyeimbangkan otak kanan dan otak kiri melalui berhitung cepat dan gerakan jari.  siswa tidak hanya terampil berhitung saja tetapi siswa mampu menguasai berbagai mata pelajaran dikelas.
Keefektifan Model Snowball Throwing Berbantu Media Cakram Kariku Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Pembelajaran Tematik Subtema 2 Yusriyanti, Khusna Maulida; Wijayanti, Arfilia; Setya P, Anggun Dwi
International Journal of Elementary Education Vol 3 No 3 (2019): August
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v3i3.19405

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan model Snowball Throwing berbantu media cakram cariku terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik subtema 2 kelas IV SD Negeri 02 Kemijen Semarang. Subjek dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas IV SD Negeri 02 Kemijen Semarang tahun ajaran 2018/2019. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Desain penelitian ini yaitu penelitian pre-eksperimental dengan jenis penelitian one group pretest-posttest design dan teknik sampling yang digunakan yaitu non probability sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik pengumpulan data tes, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perhitungan nilai hasil belajar pretest dan posttest terdapat berbedaan. Berdasarkan olah data menggunakan uji-t diperoleh thitung sebesar 11,264 dan ttabel sebesar 2,064 atau thitung > ttabel yaitu 11,264> 2,064, maka H0 ditolak dan Ha diterima sehingga dapat disimpulkan bahwa model Snowball Throwing berbantu media cakram kariku efektif terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik subtema 2 kelas IV SD Negeri 02 Kemijen Semarang. 
Pengaruh Model Self Regulated Learning terhadap Hasil Belajar IPA Siswa Putra, I Kadek Adhi Dharma; Arini, Ni Wayan; Sudarma, I Komang
International Journal of Elementary Education Vol 3 No 3 (2019): August
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v3i3.19406

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model Self Regulated Learning terhadap hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran Self Regulated Learning dan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu dengan desain Non Equivalent Post-Test Only Control Group Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V di SD Gugus X Kabupaten Buleleng, yang berjumlah 163 siswa. Pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling. Sampel penelitian yaitu kelompok siswa kelas V di SDN 2 Kaliuntu yang terpilih sebagai kelompok eksperimen dan SDN 3 Kaliuntu sebagai kelompok kontrol. Data hasil belajar siswa diperoleh melalui metode tes, yaitu tes pilihan ganda. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial uji-t polled varians. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model Self Regulated Learning dan kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional. Hasil pengujian diperoleh (thitung = 8,76 > ttabel  = 1,86) sehingga H0 ditolak dan H1 diterima. Dengan demikian, kelompok siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran Self Regulated Learning menunjukkan hasil belajar yang lebih tinggi dibandingkan dengan kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran konvensional.
Manajemen Pendidikan Inklusi dalam Proses Pembelajaran dan Penanganan Guru Terhadap Anak Berkebutuhan Khusus Yunita, Evi Isna; Suneki, Sri; Wakhyudin, Husni
International Journal of Elementary Education Vol 3 No 3 (2019): August
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v3i3.19407

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah masih banyaknya sekolah yang sudah menerapkan pendidikan inklusi, namun masih memberikan penanganan atau pelayananan yang masih bersifat umum terhadap siswa inklusi. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui manajemen pendidikan inklusi dalam proses pembelajaran dan penanganan guru terhadap anak berkebutuhan khusus SDN Barusari 01 Semarang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Sumber data diperoleh dari kepala sekolah dan empat guru kelas. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui dokumentasi, observasi, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru menangani langsung pelaksanaan pendidikan. Penanganan yang diberikan sudah baik seperti pemberian respon dan perhatian khusus terhadap anak berkebutuhan khusus.
Efektivitas Model Problem Based Learning dan Make A Match dalam Pembelajaran Tematik Kelas V SD Negeri Sidorejo Lor 04 yang Ditinjau dari Keterampilan Berpikir Kritis Asuan, Asuan; Mawardi, Mawardi; Wardani, Krisma Widi
International Journal of Elementary Education Vol 3 No 3 (2019): August
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v3i3.19408

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penerapan model Problem Based Learning dan Make A Match dalam pembelajaran Tematik siswa kelas 5 SD Negeri Sidorejo lor 04 dan SD Negeri Sidorejo lor 05 ditinjau dari keterampian berpikir kritis. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas 5 SD Negeri Sidorejo Lor 04 sebagai kelas eksperimen dan SD Negeri Sidorejo Lor 05 sebagai kelas kontrol. Jenis penelitian ini adalah penelitian quasi experiment  jenisPretest-Posttest Control Group Design merupakan jenis design yang dipilih. Sampel yang diambil adalah 72 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran Problem Based Learning dan Make A Match dapat meningkatkan keterampilan berpikir kritis dalam menyelesaikan soal pada mata pelajaran Tematik di kelas 5 SD Negeri Sidorejo Lor 04 dan SD Negeri Sidorejo Lor 05. Hal tersebut dapat dibuktikan dari meningkatnya keterampilan berpikir kritis siswa dari kelas eksperimen 74,21 (cukup kritis) daan kelas kontrol yaitu 60,82 (tidak kritis). Dari uji Ancova pada muatan Bahasa Indonesia 1,570 taraf signifikansi atau probabilitas 0,214. Oleh karena probabilitas 0,214. Oleh karena probabilitas 0,214 > 0,05, maka Ho diterima, dan Ha ditolak. Sedangkan pada muatan Ilmu Pengetahuan Alam  F hitung 0,334 taraf signifikansi atau probabilitas 0,565, maka Ho diterima dan Ha ditolak. Artinya model Problem Based Learning lebih efektif secara signifikan dari pada model Make A Match ditinjau dari keterampilan berpikir kritis Tematik pada peserta didik kelas 5 SD Negeri Sidorejo Lor 04 dan SD Negeri Sidorejo Lor 05.
Pengaruh Model Pembelajaran Think Talk Write (TTW) Berbasis Literasi terhadap Keterampilan Menulis dalam Bahasa Indonesia Arista, Ni Luh Putu Yuni; Putra, DB. Kt. Ngr. Semara
International Journal of Elementary Education Vol 3 No 3 (2019): August
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v3i3.19413

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan keterampilan menulis dalam bahasa Indonesia antara kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran TTW berbasis Literasi dengan kelompok siswa yang dibelajarkan dengan pembelajaran konvensional pada siswa kelas II SD Gugus VIII Abiansemal Tahun Pelajaran 2017/2018. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperiment dengan menggunakan rancangan nonequivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas II SD Gugus VIII Abiansemal yang terdiri dari 9 kelas dengan jumlah populasi 224 orang siswa dari 8 Sekolah Dasar. Cara penentuan sampel penelitian ini dilakukan dengan teknik random sampling. Sampel dalam penelitian ini  berjumlah 64 orang siswa.  Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode tes. Data yang dikumpulkan berupa nilai keterampilan menulis dalam bahasa Indonesia yang dianalisis menggunakan uji-t. Berdasarkan analisis data diperoleh hasil penelitian, menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan keterampilan menulis dalam bahasa Indonesia kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran TTW berbasis Literasi dan kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan pembelajaran konvensional pada siswa kelas II SD Gugus VIII Abiansemal tahun pelajaran 2017/2018. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran TTW berpengaruh terhadap keterampilan menulis dalam bahasa Indonesia siswa kelas II SD Gugus VIII Abiansemal tahun pelajaran 2017/2018.Kata Kunci: pembelajaran TTW, Literasi, keterampilan menulis dalam bahasa Indonesia 
Keefektifan Model Pembelajaran Make A Match Berbantu Media Panteru (Papan Tempel Seru) Terhadap Hasil Belajar Kognitif Siswa Pada Pembelajaran Tema 6 Subtema 1 Aulia, Nahdiana Rizqi; Suneki, Sri; Purnamasari, Veryliana
International Journal of Elementary Education Vol 3 No 3 (2019): August
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v3i3.19414

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya nilai kognitif siswa pada pembelajaran Tema 6 Subtema 1 tentang cita-citaku, aku dan cita-citaku, hal tesebut di buktikan dengan kurang efektifnya pembelajaran sebelumnya oleh peserta didik. Hasil Pretest menunjukkan bahwa presentase klasikal pretest 70% sedangkan pada presentase klasikal posttest 100%. Serta berdasarkan hasil uji t diketahui thitung lebih dari ttabel  8,063>1,753. Kesimpulan bahwa Penerapan model Make A Match Berbantu Media Panteru Terhadap Hasil Belajar Kognitif Pada Pembelajaran Tema 6 Subtema 1 Kelas IV SDN Pujut 01 Batang. Hasil rata-rata nilai Pretest menunjukkan bahwa dari 16 peserta didik hanya 5 peserta didik yang dinyatakan lulus KKM diatas 70, dan 11 peserta didik dinyatakan tidak lulus KKM di bawah 70. Setelh diberikan perlakuan peserta didik mendapat nilai di atas KKM 70, dan dari hasil posttest dari 16 peserta didik ada 14 peserta didik yang dinyatakan lulus KKM yang mendapatkan nilai tuntas diatas KKM 70. Dan dari pengujian ketuntasan belajar klasikal hasil belajar peserta didik secara keseluruhan mencapai presentase belajar klasikal lebih dari 70% yaitu 88%. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan saran yang dapat disampaikan adalah agar Model Make A Match berbantu media Panteru dapat digunakan sebagai satu alternatif guru dalam mengajar.Kata Kunci: Model Make A Match , media Panteru, dan hasil belajar kognitif. 
Keefektifan Model Think Talk Write Berbantu Media Gambar Seri terhadap Keterampilan Menulis Arifin, Afif Zaenal; Huda, Choirul; Listyarini, Ikha
International Journal of Elementary Education Vol 3 No 3 (2019): August
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ijee.v3i3.19415

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan model Think Talk Write berbantu media gambar seri dalam pembelajaran Bahasa Indonesia materi menulis karangan narasi pada siswa kelas V SD NEGERI BUGANGAN 02 SEMARANG. Jenis penelitian ini adalah eksperimen menggunakan Pre Experimental Design yang digunakan adalah One Group Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian adalah seluruh siswa SD N BUGANGAN 02 SEMARANG tahun pelajaran 2018/2019. Sampel yang diambil adalah 29 siswa kelas V. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui observasi, tes, dan dokumentasi. Berdasarkan analisis akhir yang telah dilakukan terlihat dari nilai posttest yang menunjukan pembelajaran dengan model Think Talk Write berbantu media gambar seri lebih baik daripada menggunakan pembelajaran konvensional. Hal tersebut diperkuat dengan hasil analisis akhir yang telah dilakukan dengan menggunakan uji t menunjukan bahwa thitung > ttabel yaitu 10,239 > 2,370 dengan db N-1=29-  1=28, dan taraf signifikan 5% diperoleh ttabel=2,370 karena thitung>ttabel maka H0 ditolak dan Ha diterima sehingga dapat disimpulkan bahwa efektif penerapan model pembelajaran Think Talk Write berbantu media gambar seri dalam pembelajaran bahasa Indonesia materi menulis karangan narasi pada siswa kelas V SD NEGERI BUGANGAN 02 SEMARANG. 

Filter by Year

2017 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 9 No 2 (2025): May Vol 9 No 1 (2025): February Vol 8 No 4 (2024): November Vol 8 No 3 (2024): August Vol 8 No 2 (2024): May Vol 8 No 1 (2024): February Vol 7 No 4 (2023): November Vol 7 No 3 (2023): August Vol 7 No 2 (2023): May Vol 7 No 1 (2023): February Vol 6 No 2 (2022): May 2022 Vol 6 No 4 (2022): Nopember Vol 6 No 3 (2022): August Vol 6, No 1 (2022): February Vol 6 No 1 (2022): February Vol 5 No 4 (2021): November Vol 5, No 4 (2021): November Vol 5, No 3 (2021): Agustus Vol 5 No 3 (2021): Agustus Vol 5 No 2 (2021): May Vol 5, No 2 (2021): May Vol 5, No 1 (2021): February Vol 5 No 1 (2021): February Vol 4, No 4 (2020) Vol 4 No 4 (2020): November Vol 4 No 3 (2020): August Vol 4, No 3 (2020) Vol 4, No 2 (2020) Vol 4 No 2 (2020): May Vol 4, No 1 (2020) Vol 4, No 1 (2020): February Vol 4 No 1 (2020): February Vol 3, No 4 (2019): November Vol 3 No 4 (2019): November Vol 3, No 4 (2019) Vol 3 No 3 (2019): August Vol 3, No 3 (2019) Vol 3, No 3 (2019): August Vol 3, No 2 (2019): May Vol 3 No 2 (2019): May Vol 3, No 2 (2019) Vol 3, No 1 (2019) Vol 3 No 1 (2019): February Vol 2 No 4 (2018): November Vol 2, No 4 (2018) Vol 2, No 3 (2018) Vol 2, No 3 (2018) Vol 2 No 3 (2018): August Vol 2, No 2 (2018) Vol 2 No 2 (2018): May Vol 2, No 1 (2018) Vol 2 No 1 (2018): February Vol 1 No 4 (2017): November Vol 1, No 4 (2017) Vol 1, No 3 (2017) Vol 1, No 3 (2017) Vol 1 No 3 (2017): August Vol 1 No 2 (2017): May Vol 1, No 2 (2017) Vol 1, No 2 (2017) Vol 1, No 1 (2017) Vol 1, No 1 (2017) Vol 1 No 1 (2017): February More Issue