cover
Contact Name
M. Rudi Irwansyah
Contact Email
rudi.irwansyah@undiksha.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
rudi.irwansyah@undiksha.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha
ISSN : 25991418     EISSN : 25991426     DOI : -
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha published by Undiksha Press managed by Department of Economic Education Universitas Pendidikan Ganesha in collaboration with Asosiasi Profesi Pendidik Ekonomi Indonesia. A blind peer-reviewed and open access journal published twice a year (June and December). Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha has an objective to help researchers publish their work for a wider audience and discover new connections. Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha considers original research articles and review articles in any research areas of Economic Education.
Arjuna Subject : -
Articles 1,287 Documents
KESESUAIAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN DESA TAHUN ANGGARAN 2015 PADA KANTOR DESA BHUANA GIRI DENGAN PERATURAN BUPATI KARANGASEM NOMOR 32 TAHUN 2015 Wahyuni, Ni Luh Sri
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 10, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v10i2.20033

Abstract

Penelitian ini  bertujuan untuk  mengetahui proses penyusunan laporan keuangan, kesesuaian pelaksanaan penyusunan laporan keuangan, kendala yang dihadapi dan cara mengatasi kendala dalam melakukan penyusunan laporan keuangan dengan Peraturan Bupati Karangasem Nomor 32 Tahun 2015. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Data diperoleh dengan melakukan wawancara dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan adalah metode analisis deskriptif komparatif, yaitu dengan  membandingkan  antara  penyusunan  laporan  keuangan  Kantor  Desa  Bhuana  Giri  tahun anggaran 2015 dengan Peraturan Bupati Karangasem No 32 Tahun 2015 tentang Pengelolaan Keuangan  Desa.  Hasil  penelitian  ini  menunjukkan bahwa,  laporan  keuangan  yang  disusun  belum sepenuhnya lengkap, laporan keuangan Kantor Desa Bhuana Giri belum  sepenuhnya menerapkan Peraturan  Bupati  Karangasem No  32  Tahun  2015  tentang  Pengelolaan Keuangan Desa,  terdapat kendala dalam sumber daya manusia, kualitas sumber daya manusia yang terlibat dalam penyusunan laporan keuangan lebih ditingkatkan dengan memberikan pendidikan maupun pelatihan atas aturan baru maupun aturan lama terkait dengan penyusunan laporan keuangan desa.
ANALISIS PERAMALAN TINGKAT JUMLAH TAMU MENGINAP MENGGUNAKAN METODE SINGLE EXPONENTIAL SMOOTHING DI VILLA X DI DESA GOBLEG, KABUPATEN BULELENG TAHUN 2018 Dewi, Kadek Sri Krisna; Suwena, Kadek Rai
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 9, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v9i2.20082

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat jumlah tamu menginap di Villa X tahun 2013 – 2017 dan kecenderungan tingkat jumlah tamu menginap dengan menggunakan metode  single  exponential smoothing di  Villa  X  tahun  2018.  Jenis  penelitian  ini  adalah penelitian deskriptif. Data dikumpulkan dengan metode dokumentasi dan wawancara. Analisis data yang digunakan adalah analisis deret waktu (time series) dengan menggunakan metode single exponential smoothing. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat jumlah tamu menginap di Villa X tahun 2013 – 2017 mengalami fluktuasi. Tingkat jumlah tamu menginap paling  tinggi  terjadi  pada  tahun  2015  sebanyak  3.283  orang  dan  tingkat  jumlah  tamu menginap paling rendah terjadi pada tahun 2013 dengan tingkat jumlah tamu menginap sebesar 2.330 orang sedangkan kecenderungan tingkat jumlah tamu menginap dengan menggunakan  metode  single  exponential  smoothing  di  Villa  X  tahun  2018  mengalami fluktuasi,  tingkat  jumlah  tamu  menginap  sebanyak  2.918  orang.  Tingkat  jumlah  tamu menginap tertinggi terjadi pada bulan Agustus sebanyak 389 orang sedangkan tingkat jumlah tamu menginap terendah terjadi pada bulan November sebanyak 119 orang.
ANALISIS KEPUASAN MASYARAKAT TERHADAP PELAYANAN PUBLIK BERDASARKAN INDEKS KEPUASAN MASYARAKAT (IKM) KANTOR KECAMATAN SAWAN KABUPATEN BULELENG Damayanti, Luh Dea; Suwena, Kadek Rai; Haris, Iyus Akhmad
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 11, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v11i1.20048

Abstract

Penelitian ini  bertujuan untuk  mengetahui persepsi dan  kepuasan masyarakat terhadap pelayanan Kantor Kecamatan Sawan Kabupaten Buleleng diukur berdasarkan kepuasan masyarakat menggunakan Indeks  Kepuasan Masyarakat (IKM)  ditinjau  dari  pelayanan  administratif. Penelitian  ini  merupakan penelitian   deskriptif   dengan   menggunakan  analisis   Indeks   Kepuasan   Masyarakat   berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 25 Tahun 2004. Penelitian ini dilaksanakan di Kantor Kecamatan Sawan dengan jumlah responden 150 orang menggunakan teknik sampling non probability  sampling  dengan  jenis  accidental  sampling.  Data  yang  dikumpulkan, dilakukan  dengan metode kuisioner atau angket. Hasil penelitian menunjukkan persepsi masyarakat terhadap pelayanan Kantor Kecamatan Sawan diukur berdasarkan kepuasan masyarakat menggunakan IKM masyarakat dari keseluruhan indikator pelayanan sudah sesuai dengan harapan masyarakat namun dari segi fasilitas untuk pengaduan masyarakat seperti kotak saran belum ada. Kepuasan masyarakat terhadap pelayanan Kantor Kecamatan Sawan diukur berdasarkan kepuasan masyarakat menggunakan IKM secara total dari 14 indikator pelayanan pada rentang nilai IKM 2,51-3,25 dengan nilai konversi IKM pada rentang 62,51-81,25 yang berada pada kategori mutu pelayanan dan kinerja pelayanan baik. Hal ini mengindikasikan bahwa masyarakat merasa puas tenhadap pelayanan yang diberikan dengan adanya mutu pelayanan dan kinerja pelayanan yang baik
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN MEMBELI DI ONLINE SHOP MAHASISWA JURUSAN PENDIDIKAN EKONOMI ANGKATAN TAHUN 2012 Agustini, Ni Kadek Devi Aprilia
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 9, No 1 (2017):
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v9i1.19997

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian di online shop mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi angkatan tahun 2012 dan (2) faktor yang paling dominan mempengaruhi keputusan membeli di online shop mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi angkatan tahun 2012. Jenis penelitian ini merupakan penelitian faktorial. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasisiwa jurusan pendidikan ekonomi angkatan tahun 2012 yang berjumlah 68 orang dan dianalisis dengan analisis faktor. Hasil penelitian menunjukkan, (1) terdapat empat faktor yang mempengaruhi keputusan membeli di online shop mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi angkatan tahun 2012, yaitu kualitas produk, kemudahan, kualitas informasi, dan kepercayaan konsumen. Besarnya variance explained faktor secara berturut-turut, yaitu kualitas produk sebesar 68,934%, kemudahan sebesar 28,744%, kualitas informasi sebesar 1,470%, dan kepercayaan konsumen sebesar 0,853%. (2) faktor yang paling dominan mempengaruhi keputusan membeli di online shop mahasiswa jurusan pendidikan ekonomi angkatan 2012, yaitu kualitas produk dengan memiliki variance explained sebesar 68,934%, artinya total nilai variance explained dari kualitas produk mampu menjelaskan keputusan membeli di online shop mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi angkatan tahun 2012
ANALISIS EFISIENSI SALURAN PEMASARAN IKAN TONGKOL HASIL TANGKAPAN NELAYAN DI DESA SERAYA TIMUR KECAMATAN KARANGASEM Nuriati, Ni Kadek
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 10, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v10i2.20096

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola saluran pemasaran ikan tongkol di Desa Seraya Timur Tahun 2017, jumlah marjin dan farmer share dari masing-masing pola saluran pemasaran ikan tongkol di Desa Seraya Timur Tahun 2017, dan pola saluran yang paling efisien dalam pemasaran ikan tongkol di Desa seraya Timur Tahun 2017. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Data yang digunakan berupa data kualitatif dan data kuantitatif, sedangkan berdasarkan sumbernya data primer dan data sekunder. Data dikumpulkan dengan metode wawancara dan dokumentasi selanjutnya dianalisis dengan teknik analisis deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat tiga pola saluran pemasaran ikan tongkol di Desa Seraya Timur Tahun 2017 yaitu, pola saluran pertama  dari  nelayan  ke  pedagang  pengecer  kemudian  konsumen,  kedua  dari nelayan ke pedagang pengumpul ke pedagang pengecer kemudian konsumen, dan ketiga dari nelayan ke pedagang pengumpul kemudian pedagang besar (luar daerah). Pola saluran pemasaran I jumlah marjin sebesar Rp 5.000,00/kg dan farmer share 75,00%, pola saluran II memiliki jumlah marjin sebesar Rp 11.000/kg dan farmer share sebesar 57,69%, pola saluran III memiliki jumlah marjin sebesar Rp 8.000/kg dan untuk farmer share sebesar 65,21%. Pola saluran I lebih efisien karena memiliki persentase paling  kecil  yaitu  sebesar  2,50%,  dibandingkan saluran  lainnya  yaitu saluran II sebesar 6,53% dan 1,92%, dan saluran III sebesar 9,56%.
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUTUSAN PENGAMBILAN KREDIT PADA PT. PEGADAIAN (Studi pada PT. Pegadaian (Persero) Cabang Singaraja Tahun 2017) Dewi, Gusti Ayu Eka Tirta; Sujana, I Nyoman; Meitriana, Made Ary
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 9, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v9i2.20097

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pengambilan kredit dan faktor yang paling dominan dalam mempengaruhi keputusan pengambilan kredit pada PT. Pegadaian Cabang Singaraja tahun 2017. Jenis penelitian ini adalah penelitian faktorial. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh nasabah PT. Pegadaian Cabang Singaraja sebanyak 14.592 orang nasabah, dengan sampel sebanyak 99 responden. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan probability sampling dengan metode proportional random sampling. Pengumpulan data menggunakan  kuesioner  dan  dokumentasi.  Data  dianalisis  dengan  analisis  faktor melalui program SPSS 16.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat empat faktor yang mempengaruhi keputusan pengambilan kredit pada PT. Pegadain Cabang Singaraja, yaitu faktor lingkungan sebesar 45,424%, faktor organisasi sebesar 30,664%, dan faktor antar-pribadi sebesar 23,912%. Faktor lingkungan menjadi faktor yang paling dominan karena memiliki variance explained tertinggi sebesar 45,424%, artinya faktor lingkungan mampu menjelaskan keputusan pengambilan kredit pada PT. Pegadaian Cabang Singaraja sebesar 45,424%.
PERSEPSI SISWA TERHADAP PENERAPAN SISTEM FULL DAY SCHOOL di MTs MARDHATILLAH SINGARAJA TAHUN AJARAN 2017/2018 Rahmah, Aulia; Haris, Iyus Ahmad
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 9, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v9i2.20109

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi siswa terhadap penerapan sistem full day school serta kendala dan upaya  yang dilakukan oleh  MTs Mardhatillah. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 137 siswa. Sampel di tentukan sebanyak 102 siswa yang diambil dengan menggunakan teknik proportional random sampling. Data dikumpulkan dengan metode wawancara dan kuesioner, analisis data yang digunakan adalah analisis deskriftif. Hasil penelitian  menunjukan  bahwa  persepsi  siswa  terhadap  penerapan  sistem  full  day school di MTs Mardhatillah Singaraja Tahun Ajaran 2017/2018 secara dominan menunjukan kategori setuju. Kendala yang dihadapi siswa terkadang merasa bosan dan kurang berkonsentrasi karena belajar seharian, siswa merasa terbebani dengan Pekerjaan Rumah (PR)   yang   diberikan   oleh   guru   di   akhir   pembelajaran,   guru   harus   lebih   banyak mempersiapkan materi karena durasi pembelajaran yang lebih lama dan guru memiliki waktu sedikit  untuk melakukan evaluasi belajar.  Upaya  yang  dilakukan guru  untuk mengurangi siswa jenuh dalam mengikuti pembelajaran guru memberikan selingan baik berupa game maupun kegiatan belajar diluar ruangan untuk mata pelajaran tertentu dan guru selalu berusaha menggunakan metode pembelajaran sehingga siswa merasa senang dalam belajar sehingga tercipta pembelajaran yang aktif dan menyenangkan.
PENGARUH VOLUME PENJUALAN KAMAR DAN BIAYA OPERASIONAL TERHADAP LABA BERSIH PADA HOTEL GRAND WIJAYA SINGARAJA TAHUN 2014-2016 Dewi, Kadek Marlita
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 10, No 2 (2018)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v10i2.20144

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh volume penjualan kamar dan biaya operasional terhadap laba bersih baik secara parsial maupun simultan pada Hotel Grand Wijaya Singaraja tahun 2014-2016. Jenis penelitian ini adalah penelitian kausal dengan pendekatan kuantitatif. Data dikumpulkan dengan metode dokumentasi. Data dianalis menggunakan regresi linier berganda, analisis koefisien determinasi, analisis t-tes dan Ftes. Hasil penelitian menunjukkan volume penjualan kamar berpengaruh terhadap laba bersih pada Hotel Grand Wijaya Singaraja tahun 2014-2016. Hal ini ditunjukkan dari hasil analisis t-tes yang menunjukkan bahwa nilai t-hitung = 16,355 lebih besar dari t-tabel = 2,03. Biaya operasional berpengaruh terhadap laba bersih pada Hotel Grand Wijaya Singaraja tahun 2014-2016. Hal ini ditunjukkan dari hasil analisis t-tes yang menunjukkan bahwa nilai t-hitung = 6,919 lebih besar dari t-tabel = 2,03. Volume penjualan kamar dan biaya operasional berpengaruh terhadap laba bersih pada Hotel Grand Wijaya Singaraja tahun 2014-2016. Hal ini ditunjukkan dari hasil analisis F-tes yang menunjukkan bahwa nilai F-hitung = 133,980 lebih besar dari F-tabel = 4,13. Besarnya pengaruh volume penjualan kamar dan biaya operasional terhadap laba bersih pada Hotel Grand Wijaya Singaraja tahun 2014-2016 adalah sebesar 88,4%, sedangkan sisanya sebesar 11,6% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini.
PENGARUH BUDAYA KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI PT. BPR NUSAMBA KUBUTAMBAHAN Anggeline, Komang Dyah Novi; Meitriana, Made Ary; Sujana, I Nyoman
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 9, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v9i2.20121

Abstract

Penelitian  ini  bertujuan  untuk  mengetahui  budaya  kerja  yang  diterapkan  di  PT.  BPR Nusamba Kubutambahan dan pengaruh budaya kerja terhadap kinerja karyawan PT. BPR Nusamba  Kubutambahan.  Jenis  penelitian  ini  merupakan  penelitian  kausal.  Sampel penelitian ini adalah karyawan PT. BPR Nusamba Kubutambahan sebanyak 31 orang. Jenis data penelitian ini adalah data kuantitatif berupa skor jawaban kuesioner budaya kerja dan kinerja karyawan. Sumber data primer berupa skor jawaban kuesioner budaya kerja dan kinerja karyawan. Data dikumpulkan dengan metode kuesioner. Metode kuesioner digunakan untuk mengumpulkan data budaya kerja dan kinerja karyawan. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier sederhana berbantuan program SPSS 25.0 for Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya kerja yang diterapkan sudah sangat baik dinyatakan oleh 26 orang (84%) karyawan, budaya kerja yang diterapkan sudah baik dinyatakan oleh 2 orang (6%), dan budaya kerja yang diterapkan sudah cukup dinyatakan oleh 3 orang (10%) serta budaya kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, yang ditunjukkan dengan nilai t hitung = 6,922 > t tabel = 2,045.
PENGARUH PROFIT MARGIN DAN TURNOVER OF OPERATING ASSSETS TERHADAP RENTABILITAS EKONOMI PADA LEMBAGA PEKREDITAN DESA DI KECAMATAN SUSUT PERIODE 2014-2015 Bayudinata, I Wayan; Meitriana, Made Ary; Sujana, I Nyoman
Jurnal Pendidikan Ekonomi Undiksha Vol 9, No 2 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jjpe.v9i2.20158

Abstract

nover  of  operatiLPD di Kecamat= 18,987 >g  assets  bn Susut per= 3,12 a14-2renta5. Ha=Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, pengaruh profit margin terhadap rentabilitas ekonomi, pengaruh turnover of operating assets terhadap rentabilitas ekonomi, pengaruh profit margin dan turnover of operating assets terhadap rentabilitas ekonomi pada LPD di Kecamatan Susut periode 2014-2015. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kausal dengan pendekatan kuantitatif. Data dikumpulkan dengan  menggunakan  metode  dokumentasi.  Hasil  penelitian  ini  menunjukkan bahwa, Profit margin berpengaruh terhadap rentabilitas ekonomi pada LPD di Kecamatan Susut  periode  tahun  2014-2015, Turnover of  operating assets  tidak berpengaruh terhadap rentabilitas ekonomi pada LPD di Kecamatan Susut periodetahun  20015,  Profit  margin  dan  Turnerpengaruhterhadapbilitas ekonomi pada padaaiode tahun2014-201= 0,00 <l ini ditunjukan dengan nilai F0,05.Ftau p-value

Page 7 of 129 | Total Record : 1287