cover
Contact Name
Chairunnisa
Contact Email
chairunnisa.neys@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
wartapenelitianperhubungan@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota adm. jakarta pusat,
Dki jakarta
INDONESIA
Warta Penelitian Perhubungan
ISSN : 08521824     EISSN : 25801082     DOI : -
Core Subject : Social, Engineering,
Warta Penelitian Perhubungan diterbitkan oleh Sekretariat Badan Litbang Perhubungan yang memuat hasil penelitian dan kajian kebijakan di sektor transportasi. Pada tahun tahun sebelumnya hingga tahun 2016 Warta Penelitian Perhubungan terbit 12 (dua belas) kali dalam satu tahun. Namun, mulai tahun 2017 terbit 2 (dua) kali dalam satu tahun yakni edisi Januari - Juni dan Juli - Desember.
Arjuna Subject : -
Articles 14 Documents
Search results for , issue "Vol. 35 No. 1 (2023): Warta Penelitian Perhubungan" : 14 Documents clear
Analisis Kinerja Operasional Ka Lokal Bandung Raya Relasi Cicalengka-Padalarang Kuswati, Atik Siti; Muhardono, Muhardono; Pratiwi, Nandika
Warta Penelitian Perhubungan Vol. 35 No. 1 (2023): Warta Penelitian Perhubungan
Publisher : Sekretariat Badan Penelitian dan Pengembangan Perhubungan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25104/warlit.v35i1.2228

Abstract

KA Lokal Bandung Raya relasi Cicalengka–Padalarang menjadi pilihan masyarakat dalam melakukan perjalanan di wilayah Bandung. Data jumlah penumpang menunjukkan adanya peningkatan, terutama pada jam-jam sibuk. Penelitian ini mengkaji kinerja operasional untuk mengetahui kinerja saat ini, sehingga dapat meningkatkan pelayanan terhadap pengguna jasa KA Lokal Bandung Raya. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif untuk menjelaskan hasil pengolahan data. Data primer diperoleh dengan observasi langsung. Aspek yang dianalisis meliputi ketepatan waktu perjalanan, load factor, frekuensi dan headway, serta kenyamanan penumpang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan standar SIPOKA diperoleh tingkat ketepatan waktu kedatangan KA Lokal Bandung Raya terendah pada saat weekday peak hour, yaitu sebesar 36%. Sedangkan tingkat ketepatan kedatangan tertinggi pada saat weekend adalah sebesar 100%. Ketepatan waktu keberangkatan KA terendah pada saat weekday peak hour sebesar 82%. Sedangkan tingkat ketepatan keberangkatan tertinggi pada saat weekday non peak hour pada semua nomor KA yang diobservasi. Namun, berdasarkan standar pada PM No. 63 Tahun 2019, semua nomor KA yang diobservasi memenuhi standar ketepatan waktu yang telah ditentukan, yaitu kelambatan < 20% dari total waktu perjalanan. Rata-rata load factor KA Lokal Bandung Raya yaitu sebesar 62%, yang artinya KA Lokal Bandung Raya memenuhi standar load factor yang ditetapkan. Rata-rata headway KA Lokal Bandung Raya diperoleh sebesar 56 menit yang berarti headway telah memenuhi standar yang ditetapkan.
Pengaruh Kualitas Layanan Angkutan Umum Transjakarta terhadap Persepsi Penumpang terkait Aksesibilitas dan Keselamatan Perjalanan (Rute Cibubur-BKN) Nursasi, Harnah; Yenita, Yenita
Warta Penelitian Perhubungan Vol. 35 No. 1 (2023): Warta Penelitian Perhubungan
Publisher : Sekretariat Badan Penelitian dan Pengembangan Perhubungan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25104/warlit.v35i1.2235

Abstract

Layanan transportasi berubah sejalan dengan perubahan teknologi, digitalisasi informasi, dan komunikasi. Moda transportasi di ibu kota sudah selayaknya memenuhi standar, di mana memiliki fasilitas yang lengkap, memiliki pelayanan yang memuaskan, memberikan kenyamanan, dan menjamin keselamatan penumpang. Sehingga, target masyarakat kota menggunakan moda transportasi umum tercapai. Adapun tujuannya dari penelitian ini adalah a) untuk mengetahui pengaruh kualitas layanan angkutan umum terhadap keselamatan perjalanan, b) untuk mengetahui pengaruh kualitas layanan terhadap aksebilitas yang dirasakan, c) untuk mengetahui pengaruh keselamatan perjalanan terhadap aksebilitas yang dirasakan, dan d) untuk mengetahui pengaruh kualitas layanan angkutan umum terhadap aksesibilitas yang dirasakan melalui keselamatan perjalanan sebagai mediator. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif deskriptif dilengkapi dengan wawancara untuk mendapatkan data yang lebih dalam. Penelitian dilakukan terhadap pengguna angkutan umum Transjakarta. Analisis data menggunakan pendekatan Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) kualitas layanan berpengaruh signifikan terhadap keselamatan perjalanan; 2) kualitas layanan berpengaruh signifikan terhadap aksesibilitas yang dirasakan; 3) keselamatan perjalanan berpengaruh signifikan terhadap aksesibilitas yang dirasakan; dan 4) tidak ada pengaruh yang signifikan dari kualitas layanan terhadap aksesibilitas yang dirasakan melalui keselamatan perjalanan sebagai mediator.
Ekonomi Sirkular dalam Pengembangan Bisnis Penerbangan di Indonesia Sitompul, Muhammad Rafiqi
Warta Penelitian Perhubungan Vol. 35 No. 1 (2023): Warta Penelitian Perhubungan
Publisher : Sekretariat Badan Penelitian dan Pengembangan Perhubungan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25104/warlit.v35i1.2241

Abstract

Pembangunan ekonomi berkelanjutan merupakan salah satu pilar Visi Indonesia Emas Tahun 2045. Model ekonomi saat ini umumnya masih bersifat ekonomi linear, di mana pengelolaan limbah dan polusi bukan menjadi bagian dari proses ekonomi sehingga belum sejalan dengan konsep pembangunan berkelanjutan. Tantangan mitigasi dan adaptasi perubahan iklim serta pencapaian Net Zero Emission merupakan komitmen Indonesia terhadap masyarakat dan komunitas dunia. Diperlukan langkah konkrit untuk bertransisi dari model ekonomi linier ke ekonomi sirkular yang menempatkan pertumbuhan ekonomi berkelanjutan dengan mengurangi konsumsi sumber daya yang terbatas, meminimalkan limbah, dan dampak negatif terhadap lingkungan. Kajian ini bertujuan untuk memahami konsep dan menemukan kerangka tindakan atau strategi implementasi ekonomi sirkular dalam menghadapi tantangan pemulihan dan pengembangan bisnis penerbangan. Metode yang digunakan dalam kajian ini yaitu deskriptif-kualitatif yang melibatkan pengumpulan data dan definisi tertulis dari berbagai sumber. Ekonomi sirkular adalah model ekonomi yang bersifat restoratif dan regeneratif yang dapat diaplikasikan pada semua bidang ekonomi/bisnis termasuk sektor transportasi untuk mendukung pemulihan ekonomi dan mitigasi perubahan iklim global yang berkelanjutan. Kerangka tindakan seperti 9R Framework dan ReSOLVE dapat digunakan untuk mengimplementasikan ekonomi sirkular. Ekonomi sirkular pada sektor bisnis penerbangan diterapkan pada aspek pelayanan angkutan udara, sarana pesawat udara, dan prasarana seperti bandara dsb. Implementasi ekonomi sirkular pada bisnis penerbangan Indonesia belum masif dilakukan sehingga memerlukan dorongan kebijakan dari pemerintah. Penerapan ekonomi sirkular pada bisnis penerbangan di Indonesia yang dapat diterapkan antara lain penggunaan bahan biodegradable, digitalisasi buku manual, daur ulang setiap jenis limbah di dalam kabin, pengembangan sistem pelacakan data konsumsi dari waktu ke waktu untuk memprediksi kebutuhan dan mengurangi pemborosan, pemilahan bahan yang dapat terurai secara hayati dan yang sulit terurai, serta menerapkan perilaku maju dan berkelanjutan untuk mengurangi limbah yang dihasilkan. Kolaborasi dan kerjasama internasional dalam penerapan dan pengembangan ekonomi sirkular dibutuhkan untuk penguasaan teknologi, dukungan keuangan, dan kebijakan terkait.
Pemilihan Pola Distribusi Pupuk Bersubsidi Pusri ke Gudang Lini III dengan ANP Dacholfany, Imanullah; Wijaya, Sony Hartono; Efendi, Darda
Warta Penelitian Perhubungan Vol. 35 No. 1 (2023): Warta Penelitian Perhubungan
Publisher : Sekretariat Badan Penelitian dan Pengembangan Perhubungan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25104/warlit.v35i1.2266

Abstract

Selaku produsen pupuk urea bersubsidi, PT. Pupuk Sriwijaya Palembang menyalurkan pupuk Urea bersubsidi dari Pabrik yang ada di Kota Palembang ke salah satu wilayah pelayanannya yaitu Provinsi Lampung. Pola distribusi yang ada saat ini sangat dinamis dengan menerapkan 3 pola secara bersamaan yaitu pendistribusian pupuk dalam kantong dengan truk langsung, Port to Door Service (PTDS) dalam kantong (inbag) dan PTDS curah (to Inbag). Selain menentukan pola distribusi yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan, Adanya amanat Pemerintah atas kecukupan stok pupuk bersubsidi untuk petani serta audit terhadap kewajaran biaya distribusi yang dikeluarkan menjadi salah satu pertimbangan untuk mengetahui pola distribusi yang tepat untuk dijalankan. Untuk itu dilakukan pemilihan pola distribusi dengan menggunakan kriteria 5 tepat yaitu tepat kualitas, tepat kuantitas, tepat lokasi, tepat biaya dan tepat waktu beserta sub kritera yang ada didalamnya dengan alternatif yang terbentuk sebanyak 7 (tujuh) alternatif yaitu Trucking berupa pupuk dalam kantong (A), PTDS pupuk dalam kantong/Inbag (B), PTDS pupuk curah/to inbag (C), kombinasi A dan B, Kombinasi A dan C, Kombinasi B dan C dan terakhir kombinasi A, B dan C. Hasil analisis Analytic Network Process (ANP) dengan menggunakan aplikasi Super Decision 3.2.0 menunjukan bahwa pendistribusian pupuk dengan trucking terpilih sebagai prioritas pertama dengan nilai rata-rata sebesar 0,231. Hasil perhitungan tersebut disepakati oleh pakar yang berasal dari kelompok praktisi, akademisi dan regulator  dengan nilai Kendall’s coefficient (W) sebesar 0,32. Dengan demikian, Trucking dapat dipertimbangkan sebagai pola distribusi yang dapat menjawab kebutuhan PT. Pusri dalam mendistribusikan pupuk urea bersubsidi ke gudang lini III yang ada di Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung.

Page 2 of 2 | Total Record : 14


Filter by Year

2023 2023


Filter By Issues
All Issue Vol. 37 No. 1 (2025): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 36 No. 2 (2024): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 36 No. 1 (2024): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 35 No. 2 (2023): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 35 No. 1 (2023): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 34 No. 2 (2022): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 34 No. 1 (2022): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 33 No. 2 (2021): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 33 No. 1 (2021): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 32 No. 2 (2020): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 32 No. 1 (2020): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 31 No. 2 (2019): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 31 No. 1 (2019): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 30 No. 2 (2018): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 30 No. 1 (2018): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 29 No. 2 (2017): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 29 No. 1 (2017): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 28 No. 6 (2016): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 28 No. 5 (2016): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 28 No. 4 (2016): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 28 No. 3 (2016): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 28 No. 2 (2016): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 28 No. 1 (2016): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 27 No. 6 (2015): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 27 No. 5 (2015): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 27 No. 4 (2015): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 27 No. 3 (2015): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 27 No. 2 (2015): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 27 No. 1 (2015): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 26 No. 12 (2014): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 26 No. 11 (2014): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 26 No. 10 (2014): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 26 No. 9 (2014): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 26 No. 8 (2014): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 26 No. 7 (2014): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 26 No. 6 (2014): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 26 No. 5 (2014): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 26 No. 4 (2014): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 26 No. 3 (2014): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 26 No. 2 (2014): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 26 No. 1 (2014): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 25 No. 7 (2013): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 25 No. 6 (2013): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 25 No. 5 (2013): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 25 No. 4 (2013): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 25 No. 3 (2013): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 25 No. 2 (2013): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 25 No. 1 (2013): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 24 No. 6 (2012): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 24 No. 5 (2012): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 24 No. 4 (2012): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 24 No. 3 (2012): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 24 No. 2 (2012): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 24 No. 1 (2012): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 23 No. 5 (2011): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 23 No. 4 (2011): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 23 No. 3 (2011): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 23 No. 2 (2011): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 23 No. 1 (2011): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 22 No. 12 (2010): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 22 No. 11 (2010): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 22 No. 10 (2010): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 22 No. 9 (2010): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 22 No. 8 (2010): Warta Penelitian Perhubungan Vol 22, No 7 (2010): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 22 No. 7 (2010): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 22 No. 6 (2010): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 22 No. 5 (2010): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 22 No. 4 (2010): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 22 No. 3 (2010): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 22 No. 2 (2010): Warta Penelitian Perhubungan Vol. 22 No. 1 (2010): Warta Penelitian Perhubungan More Issue