cover
Contact Name
Muhammad Agreindra Helmiawan
Contact Email
agreindra@stmik-sumedang.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
lppm@stmik-sumedang.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. sumedang,
Jawa barat
INDONESIA
Infoman's: Jurnal Ilmu-Ilmu Manajeman dan Informatika
ISSN : 19783310     EISSN : 26153467     DOI : -
Core Subject : Science,
Infoman's Journal is a scientific journal published by the STMIK Sumedang. This journal contains scientific papers from Academics, Researchers, and Practitioners about research on informatics.
Arjuna Subject : -
Articles 143 Documents
Teknologi dan Pendidikan Matematika Aminah, Mimih
Infoman's Vol 3 No 1 (2009): Infoman's
Publisher : STMIK Sumedang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33481/infomans.v3i1.135

Abstract

Technologies based on dynamic interactive electronic media embody fundamental attributes that distinguish them from traditional static media in ways likely to have tremendous long- term impact why this might be the case. On the computer side of analogy, the rebuilding of classroom facilities and especially the redesign of classroom practice has only begun. School structures of all types (phisycal, scheduling, curriculum, materials development and dissemination, and so on) have been developed for the use of traditional media by all parties- teachers, students, administrators. Infrastructure is slow to change. Early uses of technologies are transliterations of exixting practice. Mature uses are barely hinted at in today’s practice.
Penggunaan Pustaka Grafik GLScene untuk Pembuatan Animasi Tiga Dimensi Berbasis OpenGL Wiharko, Teguh
Infoman's Vol 3 No 1 (2009): Infoman's
Publisher : STMIK Sumedang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33481/infomans.v3i1.136

Abstract

Penggunaan Pustaka grafik dalam mempermudah pembuatan animasi dan game tiga dimensi sangat berguna bagi para pembuat game dan animasi. GLScene merupakan pustaka grafik yang dapat digunakan pada bahasa pemrograman Delphi berupa Visual Component Library yang mempercepat para programmer Delphi membuat animasi dan game berbasis OpenGL. GLScene membungkus kerumitan yang pemrograman OpenGL yang biasanya ditulis menggunakan bahasa pemrograman C/C++ ke bahasa Delphi yang berjalan dilingkungan sistem operasi Windows yang populer.
PERANCANGAN MODUL KOMUNIKASI SUARA MENGGUNAKAN TEKNOLOGI IP-PBX PADA LABORATORIUM BAHASA DENGAN ARSITEKTUR JARINGAN SERVER BASED COMPUTING Syamsudin, Arief
Infoman's Vol 3 No 2 (2009): Infoman's
Publisher : STMIK Sumedang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33481/infomans.v3i2.137

Abstract

Makalah ini bertujuan untuk merancang sistem komunikasi suara untuk kebutuhan laboratorium bahasa menggunakan IP-PBX pada lingkungan arsitektur jeringan SBC. dibahas tentang perancangan modul komunikasi suara menggunakan teknologi Internet Protocol-Private Branho Exchange (IP-PBX) untuk mengatur komunikasi suara pada laboratorium bahasa berbasis arsitektur jaringan Server Based Computing (SBC). Metodologi dimulai dengan mengadakan observasi ke laboratorium bahasa untuk mengadopsi proses bisnis yang ada, melakukan tinjauan pustaka, merancang IP PBX untuk kebutuhan laboratorium bahasa melalui tahap analisis dan perancangan, pemprograman dan dilanjutkan dengan pengujian. Berdasarkan pengujian, fungísfungsi komunikasi suara laboratorium bahasa yang menggunakan rangkaian elektronik analog, dapat digantikan dengan perangkat lunak yang menggunakan teknologi IP-PBX yang dijalankan pada arsitektur jeringan SBC. Pada makalah ini telah di rancang dan diimplementasikan prototip perangkat lunak komunikasi suara menggunakan teknologi IP-PBX pada laboratorium bahasa berbasis arsitektur jaringan SBC yang mempunyai spesifikasi memberikan fasilitas panyaluran suara secara broadcast, intercom (komunikasi suara dua arah full duplex), percakapan dalam grup dan monitoring percakapan, menyediakan fasilitas pembentukan grup (grouping) percakapan, menyediakan fasilitas tes menyimak (listening ).Teknologi IP-PBX dan aplikasi laboaratorium bahasa ini dapat diimplementasikan untuk membangun laboaratorium bahasa dengan menggunakan jeringan fat client.
THE DEVELOPMENT OF AN INTERACTIVE MULTIMEDIA COURSEWARE TO APGRADE ANALITYCAL THINGKING SKILLS VIA INQUARY-BASED LEARNING APPROACH IN BASIC SCHOOL Arifin, Arifin
Infoman's Vol 3 No 2 (2009): Infoman's
Publisher : STMIK Sumedang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33481/infomans.v3i2.138

Abstract

In Indonesia, limited amount of research has been done to investigate analytical thinking capabilities of student from the point of view of inquiry-based learning approach. In view of the objectives of the present educational system to develop the quality manpower for it to enter new knowledge era, better understanding of the resourcefullness of Indonesia students and factors which could affect or enhance it becomes more crusial. The possibility of integrating interactive multimedia technology into the teaching of thinking skills via the school-based network system that is already in placed in Indonesian smart schools today would be of concern to the educator and policy makers
STUDI DAN IMPLEMENTASI BALANCE SCORECARD DALAM PERANCANGAN RENCANA STRATEGIS SISTEM INFORMASI (STUDI KASUS PADA FAKULTAS SASTRA UNIVERSITAS PADJADJARAN) Surya, Budi Widarsa
Infoman's Vol 3 No 2 (2009): Infoman's
Publisher : STMIK Sumedang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33481/infomans.v3i2.139

Abstract

Balance scorecard terdiri dari dua buah kata, yaitu balance dan scorecard. Jika diartikan perkata bahwa kata balanced (berimbang) berarti adanya keseimbangan antara performance keuangan dan non-keuangan, antara performance jangka pendek dan performance jangka panjang, dan antara performance yang bersifat intern dan performance yang bersifat ektern, sedangkan Scorecard (kartu skor) adalah kartu yang digunakan untuk mencatat skor performance seseorang. Kartu skor juga dapat digunakan untuk merencanakan skor yang hendak diwujudkan oleh seseorang di masa depan. Namun dalam perkembangannya Balance Scorecard lebih dimanfaatkan sebagai alat yang efektif untuk perencanaan strategik, yaitu sebagai alat untuk menterjemahkan misi, visi, peran kunci, faktor penentu keberhasilan, tujuan, tolok ukur & target kinerja serta tindakan perbaikan kedalam rencana tindakan (action plan) yang komprehensip, koheren, terukur dan berimbang. Penggunaan balance scorecard disini lebih ditekankan untuk digunakan lebih spesifik dalam menentukan jenis atau karakteristik sistem informasi yang harus muncul sebagai cikal bakal/awal jenis ataupun kategori sistem informasi yang dihasilkan dapat dijadikan sebagai awal ataupun titik pangkal pemetaan sistem informasi ke arah yang lebih luas lagi, yaitu blue print/cetak biru perencanaan sistem dan teknologi informasi.
Pemanfaatan Teknologi Radio Frequency Identification (RFID) Untuk Sistem Presensi Pegawai Luky Sufra Alfarizi; Abednego Dwi Septiadi; Kuat Indartono
Infoman's : Jurnal Ilmu-ilmu Manajemen dan Informatika Vol. 14 No. 2 (2020): Infoman's
Publisher : STMIK Sumedang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33481/infomans.v14i2.140

Abstract

Pencatatan absensi merupakan factor penting adalah sebuah perusahaan atau instansi. Informasi yang mengenai kehadiran dapat menentukan prestasi kerja, produktivitas dan kemajuan instansi secara umum. Sampai saat ini baik perusahaan maupun instansi masih banyak yang menggunakan pencatatan kehadiran secara manual atau tertulis, salah satunya pada instansi pemerintahan kantor Desa Maos Kidul, Kecamatan Maos, Kabupaten Cilacap. Hal tersebut menjadi salah satu permasalahan yang terjadi saat ini yang menyebabkan sering munculnya kesalahan dan celah bagi pegawai untuk datang tidak tepat waktu atau tidak absen dikarenakan tidak adanya waktu secara real time, sehingga presensi menjadi tidak terkontrol. Maka dari itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat sebuah sistem absensi dengan memanfaatkan teknologi yaitu RFID (Radio Frequency Identification) yang terintegrasi aplikasi website. RFID ini terdiri dari beberapa komponen utama yaitu Tag dan Reader yang berfungsi untuk membaca informasi menyangkut kehadiran pegawai. RFID reader memiliki keakuratan pembacaan tag 100%, maka dari itu dengan adanya sistem ini presensi akan lebih akurat berdasarkan waktu kehadiran atau real time, sehingga dapat mengoptimalkan program kehadiran pegawai menjadi lebih terkontrol dan meningkatkan sikap disiplin pegawai. Penelitian ini dibangun menggunakan metode prototyping dan dirancang menggunakan Unified Modeling Language (UML). Dari hasil penelitian ini terciptanya aplikasi absensi pegawai yang dapat terkoneksi dengan alat sehingga data absensi dapat disimpan secara otomatis pada database dengan waktu yang cepat. Berdasarkan fungsinya RFID berfungsi sebagai alat identifikasi kehadiran yang diharapkan dapat meningkatkan efektifitas kehadiran pegawai dan lebih terkontrol dalam melakukan presensi.
Aplikasi Keamanan Data Multimedia Message Service (MMS) Pada Microsoft Office File Memanfaatkan Algoritma Rivest-Shamir Adleman (RSA) Dan Blowfish Berbasis Android Abdul Aziz
Infoman's : Jurnal Ilmu-ilmu Manajemen dan Informatika Vol. 14 No. 2 (2020): Infoman's
Publisher : STMIK Sumedang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33481/infomans.v14i2.141

Abstract

Penggunaan Multimedia Message Service (MMS) pada telepon seluler menjadi salah satu pilihan dalam melakukan pertukaran data. Permasalahannya, celah keamanan terbesar pada pertukaran data melalui MMS yaitu pesan yang dikirimkan akan disimpan di Multimedia Messaging Service Center (MMSC) dan operator atau orang yang mempunyai hak akses penuh dapat melihat file yang dikirimkan. Dengan alasan tersebut butuh metode yang dapat mengamankan data MMS agar tidak diketahui oleh orang yang tidak berhak yaitu salah satunya dengan kriptografi. Kriptografi yang dipakai menggunakan algoritma hybrid yaitu dalam penelitian ini menggabungkan antara algoritma kunci simetris Blowfish yang memakai satu kunci mempunyai kelebihan dalam kecepatan operasi, dan algoritma kunci asimetris Rivest-Shamir Adleman (RSA) yang memakai dua kunci yaitu kunci publik dan kunci privat mempunyai tingkat keamanan yang lebih tinggi. Estimasi waktu yang dicapai dalam melakukan enkripsi, baik menggunakan algoritma Blowfish maupun algoritma RSA ternyata tidak bergantung pada besar ukuran plaintext-nya ataupun panjang kunci yang dipakai.
SISTEM INFORMASI DISTRIBUSI BARANG VERSI 2 DENGAN SIRKUIT HAMILTON PADA DIGRAF 2-ARAH BERBOBOT DINAMIK (STUDI KASUS DIGRAF D2K5) Mahardika, Taufan
Infoman's Vol 3 No 2 (2009): Infoman's
Publisher : STMIK Sumedang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33481/infomans.v3i2.142

Abstract

Sistem Informasi Distribusi Barang (SIDB) ini mentransfomasikan jalan-jalan utama ke dalam bentuk digraf berbobot. Digraf merupakan representasi jalan-jalan penghubung yang bersifat dua arah. Bobot Digraf yang bersifat dinamik berupa waktu tempuh ketika melalui jalur tersebut dalam jangka waktu tertentu. Dengan menggunakan Algoritma estimasi hemat biaya pada Sirkuit Hamilton dari Digraf SIDB diperoleh suatu keluaran berupa jalur distribusi barang dengan hemat biaya. SIDB memberikan solusi jalur distribusi barang dengan hemat biaya yang dapat menguntungkan perusahaan.
Penerapan Metode Webqual 4.0 dan Importance Performance Analysis (IPA) Untuk Evaluasi Kualitas Website Akademik: Penerapan Metode Webqual 4.0 dan Importance Performance Analysis (IPA) Untuk Evaluasi Kualitas Website Akademik Kevin Adiyansah; Abednego Dwi Septiadi; Dwi Krisbiantoro
Infoman's : Jurnal Ilmu-ilmu Manajemen dan Informatika Vol. 14 No. 2 (2020): Infoman's
Publisher : STMIK Sumedang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33481/infomans.v14i2.143

Abstract

Universitas Amikom Purwokerto mempunyai layanan akademik berupa sistem informasi akademik yang digunakan untuk membantu dan mempercepat proses pengolahan data akademik, yaitu Student Service Center. Pada student service center masih ditemukan beberapa permasalahan seperti mahasiswa kesulitan ketika melakukan pengisian kartu rencana studi (KRS), tampilan website student service center yang belum responsive ketika diakses menggunakan smartphone, materi perkuliahan yang belum dapat diakses melalui student service center, validasi dalam presensi kehadiran yang terkadang masih terjadi masalah dan tampilan website student service center yang masih sederhana. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan evaluasi kualitas website student service center dan mengetahui nilai kesenjangan atau gap antara tingkat harapan ideal dengan persepsi aktual pengguna terhadap kualitas student service center serta mengetahui indikator-indikator yang perlu untuk ditingkatkan dan dipertahankan kualitasnya pada student service center. Berdasarkan metode Webqual 4.0 dengan variabel usability, information quality, dan service interaction quality dan metode Importance Performance Analysis (IPA) dengan pendekatan metode penelitian deskriptif. Hasil yang diperoleh berdasarkan tingkat kinerja (performance) dan tingkat kepentingan (importance) didapatkan hasil kesenjangan atau gap berdasarkan penilaian ketiga variabel yaitu, variabel usability sebesar -(0,27), variabel information quality sebesar -(0.1) dan variabel service interaction quality sebesar -(0,22). Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa kualitas aktual atau kinerja website akademik student service center yang dirasakan oleh pengguna belum memenuhi kualitas ideal yang diinginkan pengguna. Hasil Importance Performance Analysis menunjukkan terdapat 2 indikator yang harus mendapat prioritas utama peningkatan kualitas dan 12 indikator yang harus dipertahankan kualitasnya.
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI ADMINISTRASI KONTRAK BERBASIS OBJEK DI BAGIAN PERENCANAAN DAN ADMINISTRASI KONTRAK PT. PLN J&P (PERSERO) – UNIT PRODUKSI CITARUM Surya, Budi Widarsa
Infoman's Vol 4 No 1 (2010): Infoman's
Publisher : STMIK Sumedang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33481/infomans.v4i1.144

Abstract

Fungsi teknologi informasi (TI) akan semakin terasa manakala TI menjadi suatu solusi, ataupun menjadi alat pembantu yang dapat meringankan beban kerja manusia, dikala otak dan pikiran yang mempunyai keterbatasan sudah tidak dapat lagi mengerjakan pekerjaan yang banyak, monoton, butuh kecepatan, maupun butuh kecermatan berhitung. Mesin seperti halnya computer, dianggap dapat menanggulangi keterbatasan-keterbatasan tersebut. Disinilah nilai tambahnya, yang mengakibatkan TI menjadi tren untuk mempermudah dan mempercepat suatu pekerjaan. Penelitian ini membahas tentang Perancangan Sistem Informasi Administrasi Kontrak berbasis Objek di Bagian Perencanaan dan Administrasi Kontrak PT. PLN J&P (Persero) – Unit Produksi Citarum. Struktur penulisannya merupakan hasil modifikasi template Spesifikasi Kebutuhan Perangkat Lunak (gl01) milik Institut Teknologi Bandung (ITB), diharapkan akan lebih memperjelas struktur penulisan penelitian ini. Sistem informasi administrasi kontrak, mencatat keterhubungan antar surat masuk dan surat keluar sehingga didapat keterhubungan atau kesinambungan pekerjaan dari awal sampai dengan akhir, yaitu yang diawali dengan surat penawaran kerja sampai dengan keluarnya surat perintah kerja. Surat lain yang tidak terdapat keterhubungan tidak akan diproses untuk lebih lanjut, jadi hanya sebatas pencatatan saja. Namun pada administrasi kontrak, selain mencatat keterhubungan antar surat, didapati pula perhitungan pendapatan suatu pekerjaan sehingga fungsi monitoring dan evaluasi dapat terealisasi. Perancangan sistem dilakukan dengan pendekatan objek, meskipun pada implementasi masih menggunakan bahasa yang belum berbasis objek murni. Dalam persuratan, arsip fisik tidak dapat dihilangkan atau harus tetap ada karena merupakan bukti otentik yang sah. Jadi fungsi digitalisasi hanya sebatas kemudahan, kecepatan, dan ketepatan atau kecermatan, dan kesemuanya tidak terlepas dari kecekatan user dalam mengarsipkan manual dan digital

Page 5 of 15 | Total Record : 143