cover
Contact Name
Gusti Pandi Liputo
Contact Email
gusti@ung.ac.id
Phone
+6285240306708
Journal Mail Official
jnj@ung.ac.id
Editorial Address
Progrm Studi Ilmu Keperawatan, Kampus 1 Universitas Negeri Gorontalo | Jl. Jenderal Sudirman No. 6 Kota Gorontalo Provinsi Gorontalo.
Location
Kota gorontalo,
Gorontalo
INDONESIA
Jambura Nursing Journal
ISSN : 26542927     EISSN : 26564653     DOI : 10.37311/jnj
Core Subject :
The Jambura Nursing Journal (JNJ) provides an open access facility for article content that is published with the principle of making research available for free to the public in order to support global scientific exchange. The scope of the articles published in this journal deal with a broad range of topics, including: Nursing Basic, Management Nursing, Nursing Medicals Surgery, Nursing Critical, Nursing Community, Nursing Psych, Nursing Geriatric, Nursing Family, Nursing Maternity, Health Women, Nursing Children, Education in Nursing, Midwifery, Psychology, Promotion Health, Health Work.
Arjuna Subject : -
Articles 106 Documents
Pengaruh Stimulasi Al-Qur'an Terhadap Glasgow Coma Scale Pasien Dengan Penurunan Kesadaran di Ruang ICU Zuhriana K Yusuf; Asriyanto Rahman
Jambura Nursing Journal Vol 1, No 1: January 2019
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37311/jnj.v1i1.2073

Abstract

AbstrakPasien dengan penurunan kesadaran masih tinggi angka kejadiannya. Salah satu terapi untuk menangani pasien dengan penurunan kesadaran adalah dengan pemberian stimulasi Al-Quran. Tujuan penelitian mengetahui pengaruh stimulasi Al-Quran terhadap Glasgow Coma Scale pasien dengan penurunan kesadaran diruang Intensive Care Unit (ICU). Jenis penelitian Pre Experiment dengan one grup pre-post test design. Populasi adalah pasien dengan penurunan kesadaran sebanyak 14 pasien. Sampel berjumlah 10 pasien dengan teknik non probability sampling jenis accidental sampling. Data dikumpul melalui observasi, pengukuran Glasgow Coma Scale sebelum dan sesudah intervensi. Dianalisis dengan uji T berpasangan. Hasil penelitian menunjukkan terdapat peningkatan nilai Glasgow Coma Scale antara sebelum dan setelah pemberian stimulasi Al-Quran dengan hasil uji komputerisasi T Berpasangan didapatkan nilai P value = 0,003 yang lebih kecil dari ? = 0,05. Kesimpulan dari penelitian ini terdapat pengaruh stimulasi Al-Quran terhadap Glasgow Coma Scale pasien dengan penurunan kesadaran di ruang Intensive Care Unit (ICU).
Hubungan Pola Makan Dan Aktivitas Fisik Dengan Kejadian Obesitas Pada Anak Elvie Febriani Dungga
Jambura Nursing Journal Vol 2, No 1: January 2020
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37311/jnj.v2i1.4477

Abstract

Obesitas merupakan masalah kesehatan yang penting, selain karena merupakan faktor risiko timbulnya penyakit kronis degenerative dikemudian hari, obesitas juga sudah banyak menimbulkan masalah pada usia anak dan remaja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pola makan dan aktivitas fisik dengan kejadian obesitas di SD Laboratorium Universitas Negeri Gorontalo (UNG). Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode observasional analitic melalui pendekatan Cross Sectional. Populasi sebanyak 150 orang. Sampel penelitian sebanyak 121 orang yang diambil dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian pada analisa bivariat menunjukan bahwa ada hubungan antara pola makan dan aktivitas fisik (P-Value=0,000), dengan kejadian obesitas pada anak di SD Labratorium Universitas Negeri Gorontalo (UNG). Diharapkan pada pihak sekolah agar memperhatikan status gizi siswa/siswi, karena status gizi yang buruk akan berdampak negatif bagi kondisi kesehatan anak.
Dressing Madu Pada Perawatan Diabetic Foot Ulcers Eka Firmansyah Pratama; Erna Rochmawati
Jambura Nursing Journal Vol 1, No 2: July 2019
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37311/jnj.v1i2.2475

Abstract

Diabetes mellitus (DM) atau disebut diabetes saja merupakan penyakit gangguan metabolik menahun akibat pankreas tidak memproduksi cukup insulin atau tubuh tidak dapat menggunakan insulin yang di produksi secara efektif. Madu adalah cairan kental manis yang dihasilkan oleh lebah, bahan ini telah lama di gunakan sebagai obat dan penelitian yang dilakukan pada penelitian dekade terakhir telah menunjukkan manfaat yang besar dari madu. Tujuan review untuk mengkaji lebih lanjut pengaruh penggunaan madu dalam pertumbuhan jaringan baru (granulasi) pada luka, khususnya DFU. Metode pencarian artikel yang relevan menggunakan database PubMed dan search engine Google Schoolar. Hasil tujuh artikel masuk dalam tinjauan literatur.  Penggunaan madu telah terbukti dapat menyembuhkan luka diebetik serta memperpendek periode pengobatan. Efek anti bakteri dari madu dapat membantu mengatasi infeksi pada luka dan anti inflamasinya dapat mengurangi nyeri serta meningkatkan sirkulasi yang berpengaruh pada proses penyembuhan. Kesimpulan: dressing menggunakan madu lebih aman dan lebih efektif untuk perawatan DFU juga memperpendek periode pengobatan, meningkatkan tingkat pembersihan bakteri dan mengurangi resiko amputasi.
Hubungan Kecemasan Terhadap Produksi ASI Ibu Dengan Persalinan Seksio Sesaria Ika Wulansari; Ridha Hafid; Nanang Roswita Paramata; Erni Darmayanti
Jambura Nursing Journal Vol 2, No 2: July 2020
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37311/jnj.v2i2.8103

Abstract

Menyusui merupakan salah satu cara yang paling efektif untuk memberikan nutrisi dan menjaga kesehatan bayi. Pemberian ASI eksklusif juga mampu mengurangi angka kesakitan dan kematian bayi namun saat ini pemberian ASI eksklusif masih rendah presentasinya, Produksi ASI yang tidak mencukupi kebutuhan bayi akan menyebabkan kegagalan pemberian ASI eksklusif. Salah satu faktor penyebab berkurangnya produksi ASI pada ibu postpartum adalah kecemasan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kecemasan terhadap produksi ASI ibu dengan persalinan seksio sesaria di Kota Gorontalo. Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan cross-sectional, yang melibatkan 30 orang responden pasca operasi seksio sesaria di Kota Gorontalo. Hasil uji statistic chi-square menunjukkan bahwa ada hubungan antara kecemasan ibu postpartum terhadap produksi ASI dengan nilai p value 0,000. Hasil ini membuktikan bahwa kecemasan merupakan salah satu faktor yang bisa mempengaruhi produksi ASI ibu menyusui.
Pengaruh Stretching Exercise Terhadap Penurunan Skala Nyeri Sendi Lutut Pada Pasien Osteoartrtis Edwina R Monayo; Fenti Akuba
Jambura Nursing Journal Vol 1, No 1: January 2019
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37311/jnj.v1i1.2074

Abstract

Osteoartritis merupakan suatu penyakit sendi degeneratif yang terjadi karena proses inflamasi kronis pada sendi dan tulang sekitar sendi. Salah satu penatalaksanaan non Farmakologi yaitu dengan stretching exercise. Stretching Exercise dapat mengurangi nyeri sendi lutut dengan mengunakan tekhnik latihan gerakan tubuh baik secara aktif maupun pasif. Tujuan penelitian untuk mengetahui Pengaruh Stretching Exercise Terhadap Penurunan Skala Nyeri Sendi Lutut pada Pasien Osteoartritis. Jenis penelitian adalah pra eksperiment dengan pretest and postest one group design. Penelitian dilaksanakan Di Puskesmas Kota Selatan Kota Gorontalo. Populasi seluruh pasien Osteoartritis di Puskesmas Kota Selatan Kota Gorontalo dengan Jumlah sampel yang diperoleh dari tekhnik accidental sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh stretching exercise terhadap penurunan skala nyeri sendi lutut pada pasien Osteoartritis dengan p-value (0,000) ? (0,05). Saran diharapkan agar terapi ini dapat diberikan dalam upaya pencegahan serta penanganan nyeri sendi lutut atau gangguan muskuloskeletal.
Analisis Hubungan Kepatuhan Mengontrol Faktor Risiko Kardiovaskuler Dengan Kejadian Infark Miokard Akut Rekuren Sri A Ibrahim; Febrianti Moonti; Feibiyanti Simbala
Jambura Nursing Journal Vol 2, No 1: January 2020
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37311/jnj.v2i1.4480

Abstract

Infark Miokard Akut (IMA) merupakan salah satu penyakit kardiovaskuler yang memberikan sumbangsi kematian secara tiba-tiba yang cukup banyak. Kejadian infark miokard akut dapat terjadi berulang yang dapat meningkatkan morbiditas dan mortalitas. Pasien yang pernah mengalami serangan infark miokard akut 50% kemungkinan akan mengalami infark miokard akut recurrent akibat pasien tidak patuh mengontrol faktor resiko kardiovaskuler. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa hubungan kepatuhan mengontrol faktor resiko kardiovaskuler dengan kejadian infark miokard akut rekuren di kota Gorontalo. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan rancangan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah pasien infark miokard akut di RSUD Prof H. Aloe Saboe dan RS Bunda Kota Gorontalo dengan jumlah sampel sebanyak 30 dengan teknik pengambilan sampel secara accidental sampling. Sampel infark miokard akut kemudian ditelusuri kepatuhan sampel dalam mengontrol faktor resiko kardiovaskuler seperti tekanan darah, gula darah, profil lipid, olahraga, kebiasaan merokok dan berat badan. Analisis data dilakukan dengan analisis statistik deskriptif kuantitatif memakai analisis chi square berdasarkan data yang telah diperoleh. Hasil yang dicapai adalah ada hubungan yang signifikan antara kepatuhan mengontrol faktor resiko kardiovaskuler berupa tekanan darah dengan kejadian IMA rekuren dengan P value 0,000, kadar glukosa darah dengan kejadian IMA rekuren dengan P value 0,001 dan kadar kolesterol dengan kejadian IMA rekuren dengan P value 0,000. Disarankan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat terutama penderita yang telah mengalami IMA untuk selalu mengontrol faktor resiko kardiovaskuler sehingga dapat mencegah terjadinya IMA yang rekuren.
Faktor yang Berhubungan Dengan Makrosomia Elvie Febriani Dungga; Sri Wahyuni Husain
Jambura Nursing Journal Vol 1, No 2: July 2019
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37311/jnj.v1i2.2493

Abstract

Makrosomia merupakan salah satu penyulit persalinan dan dapat menimbulkan komplikasi bagi ibu maupun bayi. Insidensi makrosomia rata-rata 0,2-2% dari seluruh kelahiran dengan sehingga perlu adanya deteksi dini penyebab kelahiran bayi makrosomia. Tujuan penelitian mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan makrosomia di RSUD Toto Kecamatan Tilongkabila Kabupaten Bone Bolango. Jenis penelitian deskriptif observasional. Jumlah populasi 32 ibu dengan kelahiran bayi makrosomia dan sampel sebanyak 32 responden secara total sampling. Data dikumpul melalui hasil wawancara ibu yang melahirkan bayi makrosomia di RSUD Toto Kecamatan Tilongkabila pada tahun 2016. Hasil penelitian menunjukkan, dari 100% responden, 56,2% ibu berusia 31 tahun, 81,2% ibu dengan status multiparitas, 100% kehamilan ibu cukup bulan (37-40 minggu), 96,9% ibu mengalami penambahan berat badan berlebih tidak sesuai IMT ibu sebelum hamil, 59,4% ibu tidak memiliki riwayat melahirkan bayi makrosomia sebelumnya, 96,9% ibu tidak memiliki riwayat melahirkan bayi makrosomia dalam keluarga (genetik), 100% ibu tidak menderita Diabetes Mellitus, 68,8% bayi makrosomia yang lahir berjenis kelamin laki-laki. Disarankan agar meneliti lebih dalam salah satu faktor yang berhubungan dengan makrosomia sehingga dapat menjelaskan lebih rinci mengapa faktor tersebut berhubungan dengan kejadian makrosomia
Caring Perawat di RSUD Tani dan Nelayan Kabupaten Boalemo Rosmin Ilham
Jambura Nursing Journal Vol 2, No 2: July 2020
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37311/jnj.v2i2.8104

Abstract

Caring adalah sikap peduli, menghormati dan menghargai orang lain. Caring sangat dibutuhkan dalam tatanan layanan keperawatan, karena caring inti dari praktik keperawatan. Caring perawat merupakan perilaku perawat yang ditunjukan kepada pasien dalam memberikan asuhan keperawatan seperti memberi rasa nyaman, perhatian, peduli, terampil, memberi sentuhan, memenuhi kebutuhan pasien, serta mengunjungi pasien. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran caring perawat di RSUD Tani dan Nelayan Kabupaten Boalemo. Desain dalam penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pasien rawat inap (interna kelas 1 dan 2, interna kelas 3, bedah, VIP, anak, dan ICU) di RSUD Tani dan Nelayan Kabupaten Boalemo yang berjumlah 247 responden. Sampel penelitian berjumlah 153 responden dengan teknik sampling propotional stratified sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa sebanyak 109 responden (71,2%) caring perawat tinggi dan sebanyak 44 responden (28,8%) caring perawat rendah. Kesimpulannya sebagian besar caring perawat di RSUD Tani dan Nelayan Kabupaten Boalemo tinggi. Saran bagi perawat perlu ditingkatkan lagi penerapan caring perawat dalam melakukan pelayanan terhadap pasien dan juga bisa dijadikan sebagai acuan untuk evaluasi kinerja perawat dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada pasien minimal 6 bulan sekali.
Pengaruh Kompres Aloe Vera Pada Penderita Dermatitis Di Wilayah Kerja Puskesmas Sumalata Kabupaten Gorontalo Utara Nanang Roswita Paramata; Nova Afriyani Abas
Jambura Nursing Journal Vol 1, No 1: January 2019
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37311/jnj.v1i1.2075

Abstract

Dermatitis adalah peradangan kulit (epidermis dan dermis) sebagai respon terhadap pengaruh faktor eksogen dan atau faktor endogen, menimbulkan kelainan klinis berupa efloresansi polimorfik (eritema, edema, papul, vesikel, skuama, likenifikasi) dan keluhan gatal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompres aloe vera pada penderita dermatitis di Wilayah Kerja Puskesmas Sumalata Kabupaten Gorontalo Utara. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan Eksperimen Semu (quasi-expe rimental) menggunakan rancangan penelitiandengan pra-post test design. Populasi sebanyak 25 responden, dengan tehnik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling. Sampel penelitian sejumlah 10 responden yaitu penderita penyakit dermatitis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa setelah diberikan kompres aloe vera kepada 10 responden, semua responden mengalami penurunan gejala. Berdasarkan hasil komputerisasi melalui uji T Berpasangan didapatkan nilai p value =0,000 a = 0,05 yang artinya dapat dinyatakan ada pengaruh kompres aloe vera pada Penyakit Dermatitis di Wilayah Kerja Puskesmas Sumalata. Kesimpulan penilitian adalah kompres aloe vera sangat efektif dalam penurunan gejala dermatitis sehingga disarankan kepada penderita dermatitis menggunakan kompres aloe vera untuk menyembuhkan penyakit dermatitis.
Gambaran Diabetes Melitus Gestasional Pada Ibu Hamil di RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo Nurdiana Djamaluddin; Vera Mila Oktavia Mursalin
Jambura Nursing Journal Vol 2, No 1: January 2020
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37311/jnj.v2i1.6858

Abstract

Diabetes melitus gestasional merupakan intoleransi glukosa pada waktu kehamilan, pada wanita normal atau yang mempunyai gangguan toleransi glukosa setelah terminasi kehamilan. Keadaan ini biasa terjadi pada saat 24 minggu usia kehamilan dan sebagian penderita akan kembali normal pada setelah melahirkan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui gambaran diabetes mellitus gestasional pada ibu hamil di RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi deskriptif. Sampel penelitian sejumlah 30 orang. Penelitian ini menggunakan accidental sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kejadian diabetes melitus pada ibu hamil di RSUD Prof. Dr. H. Aloei Saboe Kota Gorontalo adalah sebanyak 17 orang (56,7%), dan yang normal berjumlah 13 orang (43,3%). Dimana 25 orang ibu yang mengalami DMG tidak memiliki riwayat DM, sedangkan 1 orang ibu yang mengalami DMG memiliki riwayat diabetes mellitus. kejadian DMG ini dapat disebabkan dari beberapa faktor, diantaranya pengaruh pola makan yang tidak teratur, usia beresiko, memiliki riwayat DM, overweight/obesitas, multiparitas, dan juga karena kadar glukosa yang tidak terkontrol

Page 2 of 11 | Total Record : 106