cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jalan Prof.Dr. Hamka, Air Tawar, Padang Sumatera Barat, Indonesia
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Ilmiah pesona PAUD
ISSN : 23378301     EISSN : 26561271     DOI : -
Core Subject : Education,
JURNAL ILMIAH PESONA PAUD began publishing in March 2012 with p-ISSN no 2337-8301 with a frequency of 6 times a year. This journal was re-managed and published twice a year in the printed and electronic versions in 2018. each of which had p ISSN no 2337-8301 and e ISSN no 2656-1271 by the Department of Teacher Education in Padang State Early Childhood Education. As a national journal that has implemented an open access peer-reviewed journal system. Manuscripts that enter through the review process, the results of the review will be informed to the authors of the paper through the Open Journal System (OJS). This journal is dedicated to original articles published in Indonesian and English as a scientific forum for Early Childhood Education studies for lecturers, researchers, reviewers, practitioners, and S1 / S2 / S3 students.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 1 (2021)" : 5 Documents clear
Pelaksanaan Belajar dari Rumah di Taman Kanak-Kanak Negeri Pembina 01 Sutera Pesisir Selatan Delsah, Ratu Trisna; Hazizah, Nur
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 8, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/111964

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui gambaran  pelaksanaan belajar dari rumah yang dilakukan oleh Taman Kanak-Kanak Negeri Pembina 01 Sutera Pesisir Selatan Sumatera Barat. Pada penelitian ini peneliti menggunakan metode kualitatif yang jenis penelitiannya pendekatan deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian yang dilaksanakan untuk melihat bagaimana keunikan kegiatan belajar dari rumah di Taman Kanak-Kanak Negeri Pembina 01 Sutera Pesisir Selatan Sumatera Barat. Hasil penelitian secara umum menunjukkan bahwa dalam pelaksanaan belajar dari rumah di Taman Kanak-Kanak Negeri Pembina 01 Sutera Pesisir Selatan Sumatera Barat guru telah mempersiapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian dan dijadikan ke bentuk tugas belajar dari rumah yang dilakukan oleh orang tua dengan bervariasi serta metode yang menarik dalam kegiatan belajar dari rumah yang telah disusun oleh guru. Selanjutnya setelah anak melakukan kegiatan belajar dari rumah guru melakukan penilaian dari hasil karya anak melalui pengumpulan tugas ke sekolah atau dengan melihat foto dan rekaman video proses kegiatan belajar anak melalui whatsapp group dengan cara observasi video dan foto, disalin ke penilaian harian. Guru juga melakukan evaluasi ketika anak belajar tatap muka di sekolah. Guru memberikan tugas baru atau menanyakan kembali tugas yang sudah di kumpulkan dengan cara evaluasi berkelanjutan melalui pelayanan individu maupun keseluruhan anak.
PENGARUH PERMAINAN LOMPAT TALI TERHADAP PERKEMBANGAN MOTORIK KASAR ANAK USIA 5-6 TAHUN Putri, Oktami Mayusta; Qalbi, Zahratul; Delrefi, Delrefi; Putera, Rafhi Febryan
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 8, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/111072

Abstract

Anak usia 5-6 tahun melakukan gerak tubuh melalui bermain. Lompat tali adalah salah satu permainan yang dimainkan anak dengan mudah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh permainan lompat tali terhadap motorik kasar anak usia 5-6 tahun. Metode penelitian yang digunakan adalah true experimental dengan rancangan pretest-posttest control group design dengan sampel 12 anak yang dibagi menjadi kelompok 6 anak kelompok kontrol dan 6 anak lainnya kelompok eksperimen.  Analisis data menggunakan analisa deskriptif dan menggunakan uji  paired t-test. Dari hasil dan pembahasan dapat diketahui bahwa berdasarkan perhitungan Uji Ttest diperoleh Thitung 11,36 lebih besar dari Ttabel 2,57 dan ditetapkan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima karena Thitung > Ttabel yaitu 11,36 > 2.57. Maka dapat membuktikan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara permainan lompat tali terhadap perkembangan motorik kasar anak usia 5-6 tahun. Stimulasi permainan lompat tali memberikan anak rasa percaya diri untuk melakukan lompatan dan memperkuat otot-otot anak. Permainan lompat tali juga membuat anak bergerak dengan lincah. Mereka tidak takut mencoba dan anak menjadi kuat dan seimbang.
Analisis Kompetensi Pedagogik Guru Pendidikan Anak Usia Dini Tersertifikasi Terhadap Minat Belajar Anak Selama Pandemi Silvia, Ela Faiza; Rakhmawati, Nur Ika Sari
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 8, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/112905

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kompetensi pedagogik guru PAUD tersertifikasi terhadap minat belajar anak selama pandemi. Metode dalam penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan desain survei. Survei dilakukan secara online dengan menggunakan kuisioner yang ditujukan kepada guru PAUD tersertifikasi dan lembar observasi yang ditujukan kepada orangtua dari anak usia dini di Kecamatan Kedamean yang masing-masing berjumlah 58 sampel. Sebelum data dianalisis maka dilakukan uji prasyarat dahulu yang meliputi: 1) Uji Validitas; 2) Uji Reliabilitas; 3) Uji Normalitas; dan 4) Uji Linieritas. Untuk analisis data sendiri yaitu dengan Uji Hipotesis menggunakan korelasi pearson. Korelasi pearson dilakukan dengan cara membandingkan antara nilai pearson correlation dengan nilai r tabel serta membandingkan nilai signifikansi. Berdasarkan hasil pengolahan dan analisis data yang telah dilakukan, diperoleh bahwa kompetensi pedagogik guru PAUD tersertifikasi mempunyai hubungan terhadap minat belajar anak selama pandemi senilai 0,384 yang berarti terdapat hubungan antara kedua variabel tersebut akan tetapi hubungannya tergolong lemah, dan arah dari hubungan tersebut bernilai positif. Kata Kunci: sertifikasi, kompetensi, minat belajar
Pelaksanaan Pembelajaran Literasi di Taman Kanak-kanak Pada Masa Pandemi Coronavirus Disease 2019 Yolanda, Syintia; Yaswinda, Yaswinda
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 8, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/111412

Abstract

Usia dini merupakan masa dimana aspek perkembangan anak berkembang sangat pesat, oleh sebab itu perlu distimulasi dengan tepat agar aspek perkembangan anak berkembang dengan optimal. Salah satu aspek perkembangan anak yang perlu distimulasi sejak dini adalah aspek bahasa anak yang berkaitan erat dengan literasi. Literasi mencakup kemampuan berbicara, menyimak, menulis dan membaca. Pada saat ini pengembangan literasi anak tidak dapat distimulasi  secara optimal di sekolah, karena adanya wabah virus pandemi Coronavirus Disease 2019 sehingga sistem pembelajaran dalam pendidikan berubah dan dilaksanakan secara daring. Tujuan dari penelitian ini secara umum yaitu untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan pembelajaran literasi selama masa pandemi Coronavirus Disease 2019, sedangkan tujuan khusus dari penelitian ini yaitu untuk menggambarkan pengembangan literasi anak selama masa pandemi, mendeskripsikan tanggapan orang tua selama mendampingi anak belajar literasi selama masa pandemi, dan untuk mengetahui kesiapan guru dalam mengembangkan literasi anak selama masa pandemi Coronavirus Disease 2019 di  sebuah Taman kanak-kanak Tarusan, Sumatera Barat.. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif, selama masa pandemi pelaksanaan pembelajaran literasi tidak berjalan dengan efektif yang disebabkan oleh faktor kurangnya pengetahuan orang tua tentang pembelajaran anak usia dini sehingga menyebabkan anak cepat merasa bosan ketika belajar di rumah dan kurangnya pengetahuan guru serta kesiapan guru dalam menghadapi pembelajaran yang dilaksanakan secara daring selama masa pandemi Coronavirus Disease 2019
Kompetensi Profesional Guru Taman Kanak-kanak pada Masa Pandemi Covid-19 Laili, Nadia Nikmatul; Maulidiyah, Eka Cahya
Jurnal Ilmiah Pesona PAUD Vol 8, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/112617

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menggambarkan Kompetensi Profesional Guru Taman Kanak-kanak  pada Masa Pandemi Covid-19. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Penelitian ini dilakukan di Taman Kanak-kanak DWP Slempit II Kedamean-Gresik dengan subyek penelitian 2 pendidik yang sudah tersertifikasi PG PAUD. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun instrumen utama dalam penelitian ini adalah peneliti dengan bantuan lembar observasi, wawancara, dan dokumentasi dalam proses penelitian. Analisis data menggunakan model Miles and Huberman yaitu reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Hasil penelitian ini menjelaskan tentang lima indikator kompetensi profesional guru di TK Dharma Wanita Persatuan Slempit II bahwa indikator pertama mencakup lulusan guru SI PG PAUD dan penguasaan tema pembelajaran serta penyampaian materi pembelajaran menggunakan bahasa yang mudah dipahami anak. Indikator kedua yaitu pedoman yang digunakan guru dan orangtua saat pembelajaran daring ialah RPPM BDR. Indikator ketiga meliputi metode pembelajaran dan buku paket sebagai media pembelajaran. Indikator keempat meliputi keikutsertaan guru dalam kegiatan seminar, perlombaan, dan workshop tentang PAUD sebelum dan saat pandemi. Indikator kelima mencakup kegiatan pembelajaran daring yang menggunakan aplikasi WhatsApp dan memanfaatkan internet serta buku sebagai sumber belajar.  Berdasarkan hal tersebut dalam hal ini kompetensi profesional guru terlihat dapat menguasai materi pembelajaran yang akan disampaikan kepada peserta didik, dengan begitu pembelajaran dapat berjalan dengan baik sesuai perencanaan pembelajaran.Kata Kunci: Guru, Pembelajaran, Kompetensi

Page 1 of 1 | Total Record : 5