cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN
ISSN : 16931475     EISSN : 25499777     DOI : doi.org/10.24114/jik
Core Subject : Health, Education,
Jurnal ini di kelola oleh Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Medan. Jurnal memuat tentang hasil penelitian dan hasil kajian teori dalam bidang Olahraga.
Arjuna Subject : -
Articles 343 Documents
PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATA KULIAH RENANG DASAR DI FIK UNIMED Zulfan heri; Nustan Hasibuan
JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN Vol 16, No 2 (2017): JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN
Publisher : Fakultas Ilmu Keolahragaan Unimed

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jik.v16i2.8310

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk bahan ajar mata kuliah praktek renang dasar berupa re-desain kurikulum  dalam bentuk Silabus dan SAP. Dengan produk ini diharapkan dapat memecahkan masalah minimnya sumber belajar mata kuliah renang dasar sebagai dasar dalam efisiensi dan peningkatan kualitas proses belajar mengajar pada mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan khususnya Prodi Pendidikan Kepelatihan Olahraga. Implikasi  dari produk bahan ajar  tersebut akan mempermudah dosen dalam menjalankan proses belajar mengajar mata kuliah renang pada tiap semesternya yang disesuaikan dengan kompetensi yang diharapkan. Penelitian ini menhasilkan produk bahan ajar dalam bentuk print out buku renang yang berisi silabus dan SAP. Penelitian ini menggunakan pendekatan research and development dengan mengembangkan bahan ajar yang didasarkan pada standar kompetensi melalui analisis kebutuhan pengguna. Hasil analisis ini mendasari re-desain kurikulum untuk menjadi dasar menyusun bahan ajar mata kuliah renang dasar yang berupa Silabus dan SAP.
HUBUNGAN KELINCAHAN DENGAN KEMAMPUAN MENGGIRING PADA PERMAINAN BOLA BASKET MAHASISWA JURUSAN ILMU KEOLAHRAGAAN ANGKATAN 2017 FKIP UHO Muhammad Zainal Arwih
JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN Vol 18, No 1 (2019): JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN
Publisher : Fakultas Ilmu Keolahragaan Unimed

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jik.v18i1.14313

Abstract

Penelitian ini berjudul “Hubungan Kelincahan dengan Kemampuan Menggiring Pada Permainan Bola Basket Mahasiswa Jurusan Ilmu Keolahragaan Angkatan 2017 FKIP UHO”. Olahraga bola basket merupakan salah satu olahraga permainan bola besar yang dalam pencapaian prestasinya dipengaruhi oleh komponen kondisi fisik seperti kelincahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konstribusi kelincahan terhadap kemampuan menggiring pada permainan bola basket mahasiswa jurusan ilmu keolahragaan Angkatan 2017 FKIP UHO dengan menggunakan teknik purposive random sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah: (1) kelincahan, diukur dengan zig-zag run test, dan (2) kemampuan menggiring bola basket diukur dengan tes basketball control dribbling test. Data diolah dengan menggunakan teknik statistik dalam bentuk perhitungan nilai rata-rata (mean), standar deviasi (SD) dan uji korelasional. Hasil penelitian yang diperoleh adalah sebagai berikut: (1) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara kelincahan dengan kemampuan menggiring bola basket sebesar (r2 = 0,55). Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa rxy = 0,74 > r tabel (0,05:32) = 0,349. Maka kelincahan mempunyai hubungan yang signifikan dengan kemampuan menggiring pada permainan bola basket Mahasiswa Jurusan Ilmu Keolahragaan Angkatan 2017 FKIP UHO.
HASIL BELAJAR SEPAK SILA PERMAINAN SEPAK TAKRAW (Studi Ekperimen tentang Pengaruh Gaya Mengajar Dan Kemampuan Motorik pada Mahasiswa PJKR FIK Unimed) Suprayitno Suprayitno
JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN Vol 17, No 1 (2018): JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN
Publisher : Fakultas Ilmu Keolahragaan Unimed

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jik.v17i1.9964

Abstract

Teknik dasar sepak takraw antara lain adalah sepakan, menyundul, mendada, memaha, dan membahu. Dari sekian banyak teknik dasar dalam permai­nan sepak takraw, ada satu teknik dasar yang sangat dominan dan penting sebagai prasyarat seorang pemain agar dapat bermain sepak takraw dengan baik yaitu sepak sila, teknik sepak sila ini di sebut juga sebagai ibu dari permainan sepak takraw, karena fungsi dari sepak sila sangat bany­ak, diantaranya yaitu: untuk mengumpan pada teman, menerima sepak mula dari lawan, sebagai penghantar bola pada lawan, atau menyelamat­kan bola. Kemampuan motorik adalah suatu kemampuan seseorang dalam menampilkan ketrampilan gerak yang lebih luas serta diperjelas bahwa kemampuan motorik suatu kemampuan umum yang berkaitan dengan penampilan berbagai ketrampilan atau tugas gerak”. Pembeajaran olahraga sepak takraw di­tuntut untuk bisa melakukan gaya mengajar yang tepat agar tujuan dari latihan dapat berhasil den­gan baik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain Faktorial 2 x 2. (1) Secara keseluruhan, terdapat perbedaan yang signifikan antara gaya mengajar resiprokal dengan gaya mengajar latihan terhadap hasil belajar sepak sila permainan sepak takraw. 2) Terdapat interaksi antara gaya mengajar dengan kemampuan motorik terhadap hasil belajar sepak sila permainan sepak takraw. (3) Kelompok siswa yang memiliki kemampuan motorik tinggi diajar dengan gaya mengajar resiprokal (A1B1) lebih tinggi hasil belajar sepak sila permainan sepak takraw dari kelompok siswa yang memiliki kemampuan motorik tinggi diajar dengan metode latihan (A2B1). (4) Kelompok siswa yang memiliki kemampuan motorik rendah diajar dengan gaya mengajar resiprokal (A1B2) lebih rendah hasil belajar sepak sila permainan sepak takraw dari siswa yang memiliki kemampuan motorik rendah yang diajar dengan gaya mengajar latihan (A2B2).
SURVEY TENTANG ASPEK-ASPEK PSIKOLOGIS ATLET SEPAK TAKRAW PUTRA SUMUT DALAM MENGHADAPI PEKAN OLAHRAGA SWILAYAH VIII TAHUN 2011 KEPULAUAN RIAU Zen Fadli; Khairul Anshor
JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN Vol 18, No 1 (2019): JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN
Publisher : Fakultas Ilmu Keolahragaan Unimed

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jik.v18i1.14305

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat aspek psiklogis atlet Sepak Takraw Putra SUMUT dalam menghadapi Pekan Olahraga Wilayah VIII  tahun 2011 di Kepulauan Riau. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Deskriptif dengan teknik persentase, dengan jumlah sampel sebanyak 12 orang yang juga adalah seluruh atlet Sepak Takraw Putra SUMUT dengan teknik sampling jenuh. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket aspek psikologis dari Sistem Monitoring Evaluasi dan Pelaporan (SMEP) KONI Pusat. Hasil penelitian secara keseluruhan aspek psikologis atlet Sepak Takraw Putra SUMUT dalam menghadapi Pekan Olahraga Wilayah VIII tahun 2011 Kepulauan Riau mulai dari Motivasi dengan persentase 82.38%, Konsentrasi/Fokus dengan persentase 73.57%, Percaya Diri dengan persentase 81.66%, Pengendalian/Emosi dengan persentase 77.61%, Visualisasi/Mental dengan persentase 80% dan Persiapan dengan persentase 85.47%. Dari hasil penelitian dan analisis data yang telah dilakukan tentang Survey Aspek-aspek Psikologois Atlet Sepak Takraw Putra SUMUT, maka dapat disimpulkan bahwa aspek Psikologis atlet Sepak Takraw Putra SUMUT dalam menghadapi Pekan Olahraga Wilayah VIII Tahun 2011 di Kepulauan Riau sebesar 84,00%,
PENGEMBANGAN BAHAN AJAR SEPAK BOLA DASAR Amir Supriadi; Amansyah Amansyah
JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN Vol 16, No 1 (2017): Jurnal Ilmu Keolahragaan
Publisher : Fakultas Ilmu Keolahragaan Unimed

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jik.v16i1.6448

Abstract

Penelitian ini difokuskan pada pengembangan buku ajar pada matakuliah sepak bola dasar mahasiswa jurusan PKO FIK Unimed dengan tujuan untuk menghasilkan produk buku ajar matakuliah sepak bola dasar berupa print-out/buku. Produk yang dihasilkan diharapkan dapat memecahkan masalah yang ada, yakni minimnya sumber belajar matakuliah sepak bola dasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan research and development dengan mengembangkan bahan ajar yang didasarkan pada standar kompetensi melalui analisis kebutuhan pengguna. Hasil analisis ini mendasari re-desain silabus dan GBPP untuk menjadi dasar menyusunan bahan ajar.Berdasarkan analisis kebutuhan mahasiswa dari 10 orang mahasiswa yang sedang mengikuti perkuliahan sepak bola dasar dan 10 orang mahasiswa yang sedang menyusun tugas akhir (skripsi) yang bertemakan sepak bola, diperoleh bahwa 100% mahasiwa menyatakan sulit untuk mendapatkan buku sepak bola yang ditulis oleh dosen Fakultas  Ilmu Keolahragaan yang teah ber-ISBN. Berdasarkan hasil revisi validasi para ahli dan hasil uji coba kelompok kecil serta uji coba kelompok besar maka penulisan buku ajar sepak bola dasar telah mencapai pada tahap penyempurnaan untuk dilanjutkan ke tahap pencetakan buku ajar yang ber-ISBN.
UJI INSTRUMEN EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN ATLETIK NOMOR LARI BERBASIS PERMAINAN PADA SISWA Abdul Salam Hidayat
JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN Vol 18, No 1 (2019): JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN
Publisher : Fakultas Ilmu Keolahragaan Unimed

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jik.v18i1.14298

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai validitas dan reliabilitas instrumen Efektivitas Model Pembelajaran  Atletik Nomer Lari Berbasis Permainan melibatkan siswa SDN Tanjungpura VI Karawangsebagai sampel penelitian yang terdiri dari 20 mahasiswa.Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dan teknik pengumpulan data menggunakan metode tes dan pengukuran. Instrumen yang digunakan dalam penelitian dan pengembangan ini adalah instrumen lari cepat yang digunakan untuk mengumpulkan data subjek, hasil uji validitas intrumen lari cepatsebesar 0,953, sedangakan hasil uji reabilitas instrumen lari cepatsebesar 0,919. Dari hasil uji validitas dan reliabilitas  maka intrument lari cepat dapat layak digunakan. Peneliti menyarankan agar instrumen instrumen lari cepatdigunakan oleh guru untuk mengukur keterampilan lari jarak pendek khususnya sekolah dasar di daerah Karawang Jawa Barat.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai validitas dan reliabilitas instrumen Efektivitas Model Pembelajaran  Atletik Nomer Lari Berbasis Permainan melibatkan siswa SDN Tanjungpura VI Karawangsebagai sampel penelitian yang terdiri dari 20 mahasiswa.Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dan teknik pengumpulan data menggunakan metode tes dan pengukuran. Instrumen yang digunakan dalam penelitian dan pengembangan ini adalah instrumen lari cepat yang digunakan untuk mengumpulkan data subjek, hasil uji validitas intrumen lari cepatsebesar 0,953, sedangakan hasil uji reabilitas instrumen lari cepatsebesar 0,919. Dari hasil uji validitas dan reliabilitas  maka intrument lari cepat dapat layak digunakan. Peneliti menyarankan agar instrumen instrumen lari cepatdigunakan oleh guru untuk mengukur keterampilan lari jarak pendek khususnya sekolah dasar di daerah Karawang Jawa Barat.
PENINGKATAN PEMBELAJARAN LOMPAT JAUH MELALUI PENDEKATAN BERMAIN PADA SISWA KELAS V SD 050632 TANJUNG KELILING KABUPATEN LANGKAT TAHUN AJARAN 2014/2015. Mahmuddin Matondang; Ari Zulkarnain
JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN Vol 18, No 1 (2019): JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN
Publisher : Fakultas Ilmu Keolahragaan Unimed

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jik.v18i1.14307

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di SD 050632 Tanjung Keliling Kabupaten Langkat Tahun Ajaran 2014/2015. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus, dimana setiap siklus berisikan tindakan melalui pendekatan bermain yang disesuaikan dengan materi pelajaran. Subjek penelitian sebanyak 36 orang. Metode penelitian ini adalah Penelitian Tindakan kelas (Classroom Action Research). Setelah data terkumpul dan dilakukan analisis maka diperoleh hasil analisisnya : (1) Pada siklus I setelah tes hasil belajar I dapat dilihat bahwa dari 36 orang siswa yang menjadi subjek dalam penelitian ini, ternyata hanya 20 orang siswa (55,56%) yang sudah memiliki ketuntasan belajar, sedangkan selebihnya yaitu 16 orang siswa (44,44%) belum memiliki ketuntasan belajar. Nilai rata – rata yang diperoleh hanya mencapai 73,61. (2) Pada siklus II dapat dilihat bahwa ternyata dari 36 orang siswa, terdapat 31 orang siswa yang tuntas (86,11%) yang sudah memiliki ketuntasan belajar, sedangkan selebihnya yaitu 5 orang siswa (13,89%) belum memiliki ketuntasan belajar. Nilai rata – rata yang diperoleh hanya mencapai 77,95. Berdasarkan hal itu maka dapat ditarik kesimpulan bahwa pembelajaran melalui pendekatan bermain  dapat meningkatkan hasil lompat jauh pada siswa kelas V SD 050632 Tanjung Keliling Kabupaten Langkat Tahun Ajaran 2014/2015.
PENGARUH LATIHAN INTERVAL EKSTENSIF TERHADAP KEMAMPUAN AEROBIK Badaruddin Badaruddin
JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN Vol 18, No 1 (2019): JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN
Publisher : Fakultas Ilmu Keolahragaan Unimed

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jik.v18i1.14300

Abstract

Penelitian ini di laksanakan di SMP Negeri 1 Tomia, Tujuan dilakukan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh latihan interval ekstensif terhadap kemampuan aerobik Siswa SMP Negeri 1 Tomia. Manfaat penelitian ini adalah sebagai bahan masukan bagi Guru pendidikan Jasmani dan kesehatan di Sekolah, pembina dan Pelatih Olahraga di kecamatan Tomia khususnya dan di Kabupaten wakatobi Pada umumnya. Populasi dalam penelitian ini adalah sebanyak 140  orang Siswa kelas Dua, sedangkan sampelnya sebanyak 60 orang siswa. Penarikan sampel dilakukan secaran random setelah melalui seleksi variabel kendali, kemudian dilanjutkan dengan ordinal pairing untuk menentukan kelompok eksperimen dan kelompok kontrol masing –masing 30 0rang siswa. Instrumen yang digunakan untuk mendapatkan data penelitian adalah Tes lari 1000 meter. Data hasil penelitian diolah dengan menggunakan Uji Anava dengan taraf signifikansi 0,05 %. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa kelompok eksperimen mengalami peningkatan yaitu sebesar 14,76 ≥ F tabel (0,65: 1 : 58) = 4,0. Sedangkan pada kelompok kontrol tidak menunjukkan peningkatan yaitu  F hitung = 2,32 ≤ F tabel (0,95:1:58)=4.0. Dengan demikian penelitian ini disimpulkan bahwa ada pengaruh latihan interval ekstensif terhadap kemampuan aerobik bagi siswa SMP Negeri 1 Tomia kabupaten wakatobi.
HUBUNGAN KOORDINASI MATA-KAKI TERHADAP KETERAMPILAN MENGGIIRNG BOLA PADA PERMAINAN SEPAKBOLA Amir Supriadi
JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN Vol 14, No 1 (2015)
Publisher : Fakultas Ilmu Keolahragaan Unimed

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jik.v14i1.6097

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh koordinasi mata-kaki dan keterampilan menggiring bola. Penelitian ini dilakukan 43 mahasiswa PKO FIK Unimed yang berpartisipasi dengan cara simple random sampling.  Penelitian mengungkapkan bahwa dua hipotesis penelitian yang didukung, yaitu (H.1) ada pengaruh koordinasi mata-kaki terhadap keterampilan menggiring bola; Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa keterampilan menggiring bola dapat meningkat dengan meningkatkan koordinasi mata-kaki
PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN RENANG BERBASIS HUKUM SYARIAT ISLAM PADA SISWA-SISWI SMP NEGERI DI KOTA LANGSA Yoki Afriandy Rangkurti; Andi Nova
JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN Vol 18, No 2 (2019): JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN
Publisher : Fakultas Ilmu Keolahragaan Unimed

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jik.v18i2.15852

Abstract

Secara umum tujuan dari penelitian dan pengembangan ini adalah untuk menghasilkan pengembangan model pembelajaran renang berbasis hukum syariat islam pada siswa-siswi SMP Negeri di Kota Langsa. Selain itu, penelitian dan pengembangan ini dilakukan untuk memperoleh data persepsi siswa tentang pembelajaran renang berbasis hukum syariah islam, khususnya pada materi pembelajaran renang. Rancangan dalam penelitian dan pengembangan model pembelajaran ini menggunakan pendekatan model penelitian dan pengembangan (Research & Development) dari Brog dan Gall. Subjek dalam penelitian dan pengembangan ini adalah seluruh siswa dan siswi SMP Negeri di Kota Langsa. Teknik pengambilan sampel menggunakan random sampling dari seluruh siswa di SMP Negeri 1 dan SMP Negeri 4 di Kota Langsa. Penelitian dilaksanakan di Kolam renang Virta tirta raya di Langsa. Tanggapan siswa tentang pengetahuan tentang pengajaran renang berbasis hukum syariat islam dengan persentase 84% siswa merespon sangat baik. Tanggapan siswa tentang persepsi siswa dan guru tentang pengajaran renang berbasis hukum syariat islam dengan persentase 85% siswa merespon sangat baik. Tanggapan siswa tentang pentingnya pengajaran renang berbasis hukum syariat islam bagi siswa di sekolah dengan persentase 84% siswa merespon sangat baik. Jadi secara keseluruhan dapat disimpukan tanggapan siswa sangat baik dengan persentase 84%.

Page 11 of 35 | Total Record : 343